Pengaruh Kemampuan Teknik Personal X2 Terhadap Kinerja Sistem Informasi Akuntansi Y

b. Kebanyakan orang merasa bahwa pengendalian diri sendiri amat diperlukan supaya pekerjaan dilakukan dengan baik. c. Kebanyakan orang dimotivasi terutama oleh keinginan mereka untuk diterima lingkungan, mendapat pengakuan, dan merasa berprestasi, seperti juga untuk kebutuhan mereka akan uang untuk memenuhi kebutuhan pokok dan rasa aman. d. Kebanyakan orang ingin menerima dan bahkan menginginkan sesuatu tanggungjawab bila mereka memperoleh bimbingan, pengelolaan dan kepemimpinan yang tepat. e. Kebanyakan orang mempunyai untuk menyelesaikan masalah secara kreatif dalam organisasi. Berdasarkan teori diatas, bila dihubungkan dengan keterlibatan pemakaian sistem informasi akuntansi dapat ditarik kesimpulan bahwa bentuk dari peran peserta karyawan dalam partisipasi pemakai mendorong orang-orang untuk menerima tanggung jawab dan mampu menyelesaikan masalah dalam organisasi. Dimana tujuan organisasi tersebut adalah untuk menciptakan kepuasan pemakai sistem informasi Davis, 1996:162.

2.2.3.2. Pengaruh Kemampuan Teknik Personal X2 Terhadap Kinerja Sistem Informasi Akuntansi Y

Kemampuan teknik personal merupakan kesanggupan individu atau personal dalam menggali potensi diri untuk mengembangkan sistem informasi organisasi. Dengan menggambarkan apa yang terjadi pada Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. mereka, individu mengembangkan penjelasan personal atas reaksi mereka dan membuat usaha yang sadar untuk mencoba cara berperilaku alternatif dalam situasi yang lain. Menurut Lestari 2010, pemakai sistem informasi yang memiliki kemampuan, dimana kemampuan tersebut diperoleh dari pendidikan dan pengalamannya akan meningkatkan kepuasan dalam menggunakan sistem informasi akuntansi dan terus akan menggunakannya dalam membantu menyelesaikan pekerjaannya.. Choe 1996 dalam Jen 2002:138, mengatakan bahwa kemampuan teknik personal pemakai yang baik akan mendorong pemakai untuk menggunakan sistem informasi, sehingga kinerja sistem informasi akuntansi akan lebih meningkat. Teori yang mendukung pengaruh kemampuan teknik personal sistem informasi dengan kinerja sistem informasi akuntansi adalah Teori Pencapaian prestasi. Teori pencapaian prestasi oleh Mc Clelland 1953 ini di dasari asumsi bahwa perubahan perilaku muncul karena individu ingin berhasil. Individu yang memiliki posisi yang kuat untuk mengerjakan sesuatu dengan lebih baik, memiliki kemungkinan yang tinggi untuk membuat perubahan dan memperoleh sesuatu. Asumsi lain yang lebih penting adalah jika sesorang menghabiskan waktu berpikirnya untuk melakukan sesuatu yang lebih baik maka orang tersebut akan menampakkan dorongan, energy dan hasrat ingin sukses serta meraih tujuan yang lebih besar Pace dan Faules, 1998:434. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Dari teori diatas, dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat hubungan yang positif antara kemampuan teknik personal sistem informasi dengan kinerja SIA. Kemampuan teknik personal merupakan keahlian yang diperoleh dari pendidikan dan pengalaman. Rendahnya kemampuan yang dimiliki oleh karyawan tersebut dalam menyiapkan informasi akuntansi menyebabkan penurunan kepuasan terhadap pemakaian sistem informasi Dedi, 2010.

2.2.3.3. Pengaruh Dukungan Manajemen Puncak X3 Terhadap Kinerja Sistem Informasi Akuntansi Y