Implementasi Sistem Pengujian Kinerja Sistem

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

Pada bab ini, akan dibahas pengimplementasian dan pengujian sistem sesuai dengan analisis dan perancangan yang telah dibahas pada bab sebelumnya. Tahapan ini bertujuan untuk menampilkan hasil tampilan akhir sistem yang dibangun dan proses pengujian sistem yang nantinya dapat menghasilkan visualisasi dan memberi informasi yang dibutuhkan dari file suara pernafasan.

4.1 Implementasi Sistem

Sesuai dengan analisis dan perancangan yang dibuat, sistem yang akan dibuat ini akan diimplementasikan menggunakan bahasa pemrograman java untuk android dan database MySQL. Kebutuhan dalam pembangunan sistem ini meliputi perangkat keras dan lunak. 4.1.1 Perangkat keras Spesifikasi perangkat keras yang digunakan untuk implementasi sistem adalah sebagai berikut : - Processor : Intel® Core™ 2 Duo - RAM : 2 GB - Harddisk : 500 GB Universitas Sumatera Utara 4.1.2 Perangkat lunak Spesifikasi perangkat lunak yang digunakan untuk implementasi sistem adalah sebagai berikut : - Sistem operasi : Windows 7 Pro 32-bit - Xampp : 1.7.7 - Eclipse : Java Galileo - Library JSON Parser

4.2 Pengujian

Pengujian sistem dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya eror pada komponen ataupun pada interface dari program. Hal ini dilakukan dengan menguji apakah sistem tersebut telah memenuhi functional requirement dan non-functional requirement Sommerville, 2004. Pengujian pada penelitian ini dilakukan tidak pada source code namun berfokus pada kebutuhan fungsional sistem berdasarkan input dan output dari sistem tersebut. Hasil pengujian sistem dapat diuraikan sebagai berikut. 4.2.1 Tabel pada database MySQL Terdapat tiga tabel yang digunakan dalam penelitian ini. Terdiri dari tabel dokter, tabel pasien, dan tabel suara. a. Tabel dokter Pada tabel ini terdiri dari 5 kolom yaitu kolom id_dokter, nama_dokter, email, username, dan password. Tabel ini berisi data-data dokter, id_dokter berhubungan pada pasien yang ditangani. Berikut tampilan tabel dokter, seperti pada gambar 4.1. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.1 tabel dokter b. Tabel Pasien Pada tabel pasien terdiri dari 5 kolom yaitu id_pasien, id_dokter, nama_pasien, umur, j_kelamin. Seperti pada gambar 4.2 berikut. Gambar 4.2 Tabel Pasien c. Tabel Suara Pada tabel suara terdiri dari 3 kolom, yaitu kolom id_suara, id_pasien, nama_suara. Pada kolom nama_suara berisi suara pernafasan dari tiap pasien. Berikut tabel suara seperti pada gambar 4.3. Universitas Sumatera Utara Gambar. 4.3 tabel Suara 4.2.2 Kasus dan hasil pengujian sistem Adapun kasus dan hasil pengujian sistem menggunakan teknik black box adalah sebagai berikut : a. Halaman awal Tabel 4.1 akan dijelaskan skenario pengujian sistem dalam halaman awal. Tabel 4.1 Hasil pengujian halaman awal No. Skenario Uji Hasil yang Diharapkan Hasil Pengujian

1. Mengklik gambar

background Sistem akan menampilkan form login dokter Berhasil b. Halaman utama login Tabel 4.2 akan menjelaskan scenario pengujian sistem untuk proses login dokter. Tabel 4.2 Hasil pengujian halaman utama login No. Skenario Uji Hasil yang Diharapkan Hasil Pengujian

1. Memasukkan username

dan password Sistem akan melakukan pengecekan akun, lalu masuk ke halaman daftar data pasien Berhasil Universitas Sumatera Utara Tabel 4.2 Hasil pengujian halaman utama login Lanjutan No. Skenario Uji Hasil yang Diharapkan Hasil Pengujian 2 Memasukkan username atau password yang salah Sistem melakukan pengecekan akun, lalu menampilkan pesan bahwa tidak berhasil masuk Berhasil c. Halaman daftar data pasien Tabel 4.3 akan dijelaskan skenario pengujian sistem dalam halaman daftar data pasien. Tabel 4.3 Hasil pengujian Halaman daftar data pasien No. Skenario Uji Hasil yang Diharapkan Hasil Pengujian

1. Mengklik tombol menu

Sistem akan menampilkan halaman tambah pasien Berhasil

2. Mengklik salah satu data

pasien yang ada dalam daftar. Sistem akan menampilan halaman visualisasi suara pasien yang diambil dari database. Sistem menampilkan grafik suara dan informasi mengenai suara tersebut. Berhasil d. Halaman tambah pasien Tabel 4.4 akan dijelaskan skenario pengujian sistem dalam halaman tambah pasien. Tabel 4.4 Hasil pengujian halaman tambah pasien No. Skenario Uji Hasil yang Diharapkan Hasil Pengujian 1. Mengklik tombol simpan data Sistem akan menampilkan pesan bahwa data telah disimpan Berhasil Universitas Sumatera Utara e. Halaman visualisasi suara Tabel 4.5 akan dijelaskan skenario pengujian sistem dalam halaman visualisasi suara. Tabel 4.5 Hasil pengujian halaman visualisasi suara No. Skenario Uji Hasil yang Diharapkan Hasil Pengujian

1. Mengklik tombol “play”

Sistem akan menjalankan rekaman suara paru-paru pasien Berhasil 2 Mengklik tombol “skip back” Sistem akan mengulang suara yang sedang dijalankan Berhasil

3. Mengklik tombol “next”

Sistem akan mempercepat suara yang sedang dijalankan Berhasil

4. Mengklik tombol “zoom

in” Sistem akan memperbesar tampilan grafik dari suara pernafasan. Berhasil

5. Mengklik tombol “zoom

out” Sistem akan memperkecil tampilan dari grafik suara pernafasan Berhasil

4.3 Pengujian Kinerja Sistem

Pada pengujian kinerja sistem akan dijelaskan hasil perancangan sistem yang dibuat. Hasil dari tiap halaman sistem adalah sebagai berikut : a. Halaman awal Gambar 4.4 menampilkan halaman awal sistem yang telah dibuat. Apabila user mengklik background maka akan sistem akan mengarahkan pada halaman login. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.4 Halaman Awal b. Halaman utama login Gambar 4.5 menampilkan halaman utama berupa form login dokter. Apabila username dan password diisi oleh dokter yang ada dalam database maka akan mengarah pada halaman daftar pasien. Gambar 4.5 Halaman utama login Universitas Sumatera Utara c. Halaman Daftar data pasien Gambar 4.6 akan menampilkan halaman daftar pasien yang telah diinput ke dalam sistem. Halaman ini muncul hanya bila user terdaftar dalam database. Daftar nama pasien dalam halaman ini menggunakan library JSONParser, dimana kegunaan library ini adalah untuk mengatur pengelompokan data-data yang ada pada database. Gambar 4.6 Halaman daftar pasien d. Halaman tambah data pasien Pada halaman daftar data pasien, apabila kita mengklik tombol menu pada perangkat android maka akan muncul pop-up menu input data. Gambar 4.7 menunjukkan tombol input data. Dan gambar 4.8 menunjukkan halaman untuk menambah data pasien. Disini user menambahkan pasien dengan mengisi form ataupun kolom-kolom yang tersedia sesuai dengan keadaan pasien. Setelah terisi maka klik tombol simpan data, dan apabila sukses maka akan tampil pesan bahwa data telah dimasukkan ke dalam database. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.7 tampilan menu input data Gambar 4.8 tampilan halaman tambah pasien e. Halaman visualisasi Pada halaman daftar data pasien, terdapat daftar data-data pasien beserta suara pernafasan pasien. Apabila user mengklik salah satu dari nama tersebut maka akan ditampilkan gambar visualisasi dari suara pernafasan yang ada. Sebagai contoh visualisasi yang dihasilkan akan ditampilkan pada gambar 4.9. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.9 contoh halaman visualisasi suara paru-paru

4.4 Hasil pengujian suara pernafasan