Pengertian Perpustakaan Perguruan Tinggi

6

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1. Perpustakaan Perguruan Tinggi

2.1.1 Pengertian Perpustakaan Perguruan Tinggi

Pada dasarnya seluruh perpustakaan merupakan instansi yang memiliki prosedur kerja sama, yaitu menyediakan dan memberikan pelayanan informasi kepada pengguna perpustakaan. Namun kini dalam perkembangannya masing- masing jenis perpustakaan memiliki kreteria dan definisi tertentu yang dapat membedakannya dengan perpustakaan lainnya. Salah satu jenis perpustakaan dari sekian banyak jenis perpustakaan adalah perpustakaan perguruan tinggi. Beberapa para ahli mengemukakan definisi perpustakaan perguruan tinggi. Perpustakaan perguruan tinggi menurut Basuki 1991:51, adalah “perpustakaan yang terdapat pada perguruan tinggi, badan bawahannya, maupun lembaga yang berfaliasi dengan perguruan tinggi, dengan tujuan utama membantu perguruan tinggi mencapai tujuannya yakni Tri Dharma Perguruan Tinggi pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat”. Selain itu menurut Qalyubi 2007:10, “perpustakaan perguruan tinggi merupakan suatu unit pelaksana teknis UPT perguruan tinggi yang bersama-sama dengan unit lain turut melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan cara memilih, menghimpun, mengolah, merawat, dan melayankan sumber informasi kepada lembaga induknya pada khususnya dan masyarakat akademis pada umumnya”. Sejalan dengan pernyataan sebelumnya Noerhayati 1987:1, menyatakan bahwa “perpustakaan perguruan tinggi adalah suatu unit kerja yang merupakan bagian integral dari suatu lembaga 7 induknya yang bersama-sama unit lainnya tetapi dalam peranan yang berbeda, bertugas membantu perguruan tinggi yang bersangkutan melaksakan Tri Dharmanya”. Berdasarkan beberapa pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa perpustakaan perguruan tinggi adalah perpustakaan yang berada di dalam lingkungan perguruan tinggi yang berfungsi mengumpulkan, menyajikan, dan menyebarluaskan informasi guna membantu perguruan tinggi mencapai tujuannya yaitu Tri Dharma Perguruan Tinggi pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.

2.1.2 Tujuan Perpustakaan Perguruan Tinggi