Meningkatkan Hasil Belajar IPS Melalui Media CD Interaktif Berbasis Teknologi Informatika Pada Siswa Kelas IV SDN Sidogemah I Kab. Demak. S.

ABSTRAK

Winoto, Ahid Miandi, 2010. Meningkatkan Hasil Belajar IPS Melalui Media CD Interaktif
Berbasis Teknologi Informatika Pada Siswa Kelas IV SDN Sidogemah I Kab. Demak.
Sarjana Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Semarang. Dra.
Munisah, M.Pd., Dra. Kurniana Bektiningsih, M.Pd.
Kata Kunci: Aktivitas Belajar, Hasil Belajar, Media CD Interaktif.
Salah satu faktor yang mempunyai pengaruh cukup besar dalam pencapaian hasil
belajar adalah media pembelajaran yang digunakan saat proses belajar mengajar berlangsung.
Penggunaan media pembelajaran TIK (Teknologi Informasi dan Komputer) dapat didesain
sesuai dengan keinginan kita, sehingga dapat lebih menarik dan interaktif dalam
pembelajaran IPS sesuai dengan karakteristik siswa. Salah satu upaya yang dapat dilakukan
dalam pembelajaran IPS adalah melalui media CD interaktif berbasis teknologi informatika.
Permasalahan dalam penelitian adalah Apakah melalui media CD interaktif berbasis
teknologi informatika kemampuan guru dalam pembelajaran IPS, aktivitas dan hasil belajar
siswa kelas IV dapat ditingkatkan.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan kemampuan guru, aktivitas dan
hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran IPS kelas IV melalui media CD interaktif
berbasis teknologi informatika.
Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Sidogemah I Kecamatan Sayung Kabupaten
Demak. Subyek penelitian adalah guru dan siswa kelas IV SD Negeri Sidogemah I yang

berjumlah 25 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah data kuantitatif dan data
kualitatif. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam 3 siklus terdiri dari tahap
perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi.
Hasil penelitian yang telah dilaksanakan pada siklus I diperoleh persentase
kemampuan guru 53,12% kategori kurang (K), siklus II meningkat menjadi 68,75% dengan
kategori baik (B), pada siklus III meningkat menjadi 93,75% dengan kategori sangat baik
(SB). Aktivitas siswa mengalami peningkatan pada setiap siklusnya, pada siklus I persentase
aktivitas siswa 49,2% kategori kurang (K), pada siklus II meningkat menjadi 69,2% kategori
baik (B), sedangkan pada siklus III aktivitas siswa meningkat 85% dengan kategori sangat
baik (SB). Hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan, pada siklus I diperoleh nilai ratarata 65,5 dengan persentase ketuntasan 56% kategori cukup (C), siklus II nilai rata-rata
meningkat menjadi 69,2 dengan persentase ketuntasan 68% kategori baik (B), pada siklus III
nilai rata-rata meningkat 85 dengan persentase ketuntasan 85% dengan kategori sangat baik
(SB). Sehingga pada siklus III indikator keberhasilan sudah dapat tercapai.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa melalui media CD interaktif berbasis
teknologi informatika dapat meningkatkan kemampuan guru, aktivitas dan hasil belajar
siswa. Diharapkan penggunaan media CD interaktif dapat digunakan di semua kelas, akan
tetapi harus dapat disesuaikan tema dan materinya dengan karakteristik masing-masing siswa.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Media CD Interaktif Savvy e-Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Konsep Gerak Tumbuhan (Kuasi Eksperimen di MTs Negeri 3 Jakarta)

0 3 234

PENERAPAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING dengan MEDIA CD PEMBELAJARAN untuk MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS IV B SDN MRANGGEN 2 DEMAK

0 6 276

PENGGUNAAN MEDIA KOMPUTER UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA KELAS IV SDN 03 JATIPURO Penggunaan Media Komputer Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ips Pada Siswa Kelas Iv SDN 03 Jatipuro Tahun Pelajaran 2012/2013.

0 2 14

PENGGUNAAN MEDIA KOMPUTER UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA KELAS IV SDN 03 JATIPURO Penggunaan Media Komputer Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ips Pada Siswa Kelas Iv SDN 03 Jatipuro Tahun Pelajaran 2012/2013.

0 2 15

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PMR BERBASIS MEDIA PADA SISWA Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Pmr Berbasis Media Pada Siswa Kelas Iv Sdn 02 Cangakan Kec. Karanganyar Kabupaten

0 1 15

Penggunaan Media CD Interaktif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Pada Siswa Kelas IV SD N Sayung 03 Demak.

0 0 1

(ABSTRAK) PENINGKATAN AKTIVITAS SISWA MATERI GAYA DAN GERAK IPA MELALUI CD-INTERAKTIF DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA KELAS IV SDN I TEGOREJO KAB. KENDAL.

0 0 2

PENINGKATAN AKTIVITAS SISWA MATERI GAYA DAN GERAK IPA MELALUI CD-INTERAKTIF DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA KELAS IV SDN I TEGOREJO KAB. KENDAL.

0 0 165

Meningkatkan Hasil Belajar Sains Melalui Pembelajaran Interaktif Siswa Kelas IV SDN 15 AmpanaMeningkatkan Hasil Belajar Sains Melalui Pembelajaran Interaktif Siswa Kelas IV SDN 15 Ampana | Umar | Jurnal Kreatif Tadulako Online 3274 19920 1 PB

0 0 16

Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV Pada Mata Pelajaran IPS Melalui Pengunaan Media Gambar di SDN Tomini

0 0 15