Contoh Surat Kuasa Khusus Perdata

Contoh Surat Kuasa Khusus Perdata
SURAT KUASA KHUSUS
Yang bertanda tangan di bawah ini, nama Aninda Putri Hanny, pekerjaan Swasta bertempat
tinggal di Jalan Limau Asam 5 Gg. Manis No. 40B Kelurahan Arah Timur kecamatan Melodi
Indah Kota Bandung, dengan ini memberi kuasa kepada nama Endro Fikri Amiruddin, S.H
pekerjaan Advokat berkantor di EFA AND PARTNERS ASSOSIATION LAW beralamat di
Jalan Raya Dukuh Manis 5 No. 1 – 3, Bandung 35441.
KHUSUS
Untuk mewakili pemberi kuasa sepenuhnya sebagai PENGGUGAT dalam perkara perdata
Perbuatan Melawan Hukum melawan PT Abadi Jaya Makmur yang diwakili oleh Wawan
Hamdhan, perusahaan yang bergerak di bidang industry properti, yang berkedudukan dan
berkantor pusat di Jakarta dan berkantor cabang di Bandung di Jalan Merica Putih 3 No. 5
RT.10/RW.03 kelurahan Guwari kecamatan Dukuh Asih, Kota Semarang sebagai
TERGUGAT.


Untuk itu menerima kuasa membela hak-hak dan mengurus kepentingan-kepentingan
pemberi kuasa, melakukan dan menerima segala pembayaran, membuat, dan
menerima kuitansi pembayaran




Penerima kuasa boleh bertindak dalam hal hukum terhadap setiap orang dan dalam
segala persoalan yang berhubungan dengan perkara ini, memiliki tempat kediaman
hukum (domicilie), menghadap hakim dan pembesar instansi pemerintah



Penerima kuasa boleh berperkara ke muka Pengadilan Negeri mengajukan gugatan,
memberikan jawaban, mengajukan dan menolak saksi-saksi, menerima dan menolak
perdamaian, memohon keputusan dan turunan keputusan Pengadilan negeri,
memohon supaya keputusan Pengadilan Negeri dijalankan



Penerima kuasa boleh membuat dan menandatangani surat dan melakukan segala apa
yang perlu dan berguna untuk kepentingan pemberi kuasa, asal tidak dilarang atau
bertentangan atau melanggar undang-undang dan bila perlu penerima kuasa dapat
memindahtangankan kekuasaannya itu sebagian atau sepenuhnya kepada orang lain
(hal substitusi) dengan hak untuk menarik kembali pemindahan kuasa yang telah
diberikan itu




Penerima kuasa boleh melakukan upaya hukum dari pengadilan tingkat pertama
sampai dengan tingkat kasasi.
Bandung, 7 September 2016

Penerima Kuasa

Pemberi Kuasa

Endro Fikri Amiruddin

Aninda Putri Hanny

Surat kuasa khusus adalah pemberian kuasa yang dilakukan hanya untuk satu kepentingan
tertentu atau lebih. Dalam surat kuasa khusus, di dalamnya dijelaskan tindakan-tindakan apa
saja yang boleh dilakukan oleh penerima kuasa. Jadi, karena ada tindakan-tindakan yang
dirinci dalam surat kuasa tersebut, maka surat kuasa tersebut menjadi surat kuasa khusus.


Baca Juga :
- Contoh Surat Kuasa Pengambilan BPKB
- Contoh Surat Permohonan Cerai
- Contoh Surat Dispensasi

Contoh Surat Kuasa Khusus Perdata II
SURAT KUASA KHUSUS
Dengan ini saya :
Nama
:
Hari
Irwan
Suwita
Nomor
Identitas
:
2887787292990
Alamat
: Jalan Harimau Belang No. 13/ 40B Kota Bandung
Dalam hal ini memberikan kuasa kepada :

Nama
Nomor
Alamat

:
Frieksa
Madtarini,
S.H
Identitas
:
2889800001200
: Jalan Tikus Putih Raya No. 5 Kota Bandung

KHUSUS
Penerima Kuasa bertindak sebagai pengacara dari Pemberi Kuasa sebagaimana dimaksud
dalam Penetapan Pengadilan Negeri Tingkat I Kota Bandung.
Penerima Kuasa diberi hak untuk menghadap di muka Pengadilan Agama serta Badan-badan
Kehakiman lain, Pejabat-pejabat sipil yang berkaitan dengan perkara tersebut, mengajukan
permohonan yang perlu, mengajukan dan menanda tangani gugatan, Replik,
Kesimpulan,perdamaian/dading, mengajukan dan menerima Jawaban, Duplik, saksi-saksi dan

bukti-bukti, mendengarkan putusan, mencabut perkara dari rol, menjalankan perbuatanperbuatan, atau memberikan keterangan-keterangan yang menurut hukum harus dijalankan
atau diberikan oleh seorang kuasa, menerima uang dan menandatangani kuitansi-kuitansi,
menerima dan melakukan pembayaran dalam perkara ini, mempertahankan kepentingan
pemberi kuasa, mengajukan banding, kasasi, minta eksekusi, membalas segala perlawanan,
mengadakan dan pada umumnya membuat segala sesuatu yang dianggap perlu oleh Penerima
kuasa.
Penerima kuasa boleh melakukan upaya hukum dari pengadilan tingkat pertama sampai
dengan tingkat kasasi.

Bandung, 7 September 2016
Penerima Kuasa
Frieksa Madtarini, S.H

Pemberi Kuasa
Hari Irwan Suwita

Pemberian kuasa khusus ini dapat diberikan dan diterima dengan suatu akta umum, dengan
surat di bawah tangan bahkan dengan sepucuk surat ataupun dengan lisan. Penerimaan suatu
kuasa dapat pula terjadi secara diam-diam dan disimpulkan dari pelaksanaan kuasa itu oleh
yang diberi kuasa. Surat Kuasa Khusus ini diperuntukkan untuk di Pengadilan.


Contoh Surat Kuasa Khusus Perdata III
SURAT KUASA
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama
: Maulita Safa
Nomor KTP
: 2889800001200
Alamat
: Jl. Tgk. Syarif, Lr. H. Syafi’i No. 2, Jeulingke Kota Banda Aceh
Pekerjaan
: Karyawan Swasta
Untuk selanjutnya disebut dengan Pemberi Kuasa.
Dalam hal ini memilih domisili hukum di Kantor Kuasanya tersebut di bawah ini,
menerangkan dengan ini memberikan kuasa kepada :
Advokat, pengacara dan Penasehat hukum pada Kantor Pengacara Nurul Iman S.H,. M.H.
pekerjaan Advokat berkantor di berkantor pada kantor Hukum NURUL IMAN AND
PARTNER ASSOCIATES beralamat di Jalan Tgk. Syarif, No. 8, Jeulingke, Banda Aceh
23114 yang bertindak baik bersama-sama atau sendiri-sendiri; untuk selanjutnya sebagai
Penerima Kuasa.

KHUSUS
Untuk dan atas nama pemberi kuasa sebagai Penggugat melawan Herawan Bachri Amir yang
beralamat sebagai Tergugat di Jalan Jeruk Manis 3 No. 40 Kota Bandung mengenai kasus
Perceraian di Pengadilan Agama Tingkat I Kota Bandung.
Penerima Kuasa diberi hak untuk menghadap di muka Pengadilan Agama serta Badan-badan
Kehakiman lain, Pejabat-pejabat sipil yang berkaitan dengan perkara tersebut, mengajukan
permohonan yang perlu, mengajukan dan menanda tangani gugatan, Replik,
Kesimpulan,perdamaian/dading, mengajukan dan menerima Jawaban, Duplik, saksi-saksi dan
bukti-bukti, mendengarkan putusan, mencabut perkara dari rol, menjalankan perbuatanperbuatan, atau memberikan keterangan-keterangan yang menurut hukum harus dijalankan

atau diberikan oleh seorang kuasa, menerima uang dan menandatangani kuitansi-kuitansi,
menerima dan melakukan pembayaran dalam perkara ini, mempertahankan kepentingan
pemberi kuasa, mengajukan banding, kasasi, minta eksekusi, membalas segala perlawanan,
mengadakan dan pada umumnya membuat segala sesuatu yang dianggap perlu oleh Penerima
kuasa.
Surat kuasa dan kekuasaan ini dapat dialihkan kepada orang lain dengan hak substitusi serta
secara tegas dengan hak retensi dan seterusnya menurut hukum seperti yang dimaksudkan
dalam pasal 1812 KUHPerdata dan menurut syarat-syarat lainnya yang ditetapkan dalam
undang-undang.
Bandung, 7 September 2016

Pemberi Kuasa
Alexander Suwiryo
S.H

Penerima kuasa
Endro Fikri Amiruddin,