Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Daun Kemangi (Ocimum sanctum Linn) Terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus Secara in Vitro.

ABSTRAK
EFEK ANTIMIKROBA EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI
(Ocimum sanctum Linn) TERHADAP Escherichia coli DAN
Staphylococcus aureus SECARA IN VITRO
Nurul Aprinda 1110075, 2014
Pembimbing I : Dr. Iwan Budiman, dr., MS, MM, M.Kes, AIF
Infeksi bakteri merupakan penyebab signifikan morbiditas dan mortalitas di
seluruh dunia. Pemberian antibiotik yang irasional dapat menimbulkan resistensi,
sehingga dibutuhkan obat lain sebagai alternatif pengobatan infeksi bakteri.
Pengobatan herbal banyak dipilih karena efek sampingnya yang minimal
dibandingkan obat-obatan berbahan kimia. Salah satu tanaman yang banyak
terdapat disekitar kita adalah daun kemangi (Ocimum sanctum Linn). Kemangi
sering digunakan untuk mengobati berbagai penyakit yang disebabkan oleh
bakteri.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek antimikroba ekstrak
daun kemangi terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.
Penelitian ini bersifat eksperimental murni laboratorik dengan metode disc
diffusion. Analisis data menggunakan ANAVA dengan α = 0,05 dan dilanjutkan
dengan uji LSD.
Dari hasil penelitian ini diketahui, pemberian ekstrak daun kemangi dengan
konsentrasi 50%, 75% dan 100% akan menimbulkan zona inhibisi pada

Escherichia coli dan Staphylococcus aureus. Konsentrasi ekstrak etanol daun
kemangi yang menghasilkan zona inhibisi paling besar adalah konsentrasi 100%,
yaitu dengan rata-rata zona inhibisi sebesar 12.28mm untuk Escherichia coli dan
rata-rata zona inhibisi sebesar 12.31mm untuk Staphylococcus aureus, tetapi hasil
ini masih lebih rendah dibandingkan dengan kontrol positif. Zona inhibisi yang
dihasilkan oleh konsentrasi 75% dan 50% tidak mempunyai perbedaan secara
statistik.
Simpulan dari percobaan ini adalah daun kemangi (Ocimum sanctum Linn)
berefek antimikroba terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.
.

Kata kunci: ekstrak etanol daun kemangi, Escherichia coli, Staphylococcus
aureus, zona inhibisi

i

ABSTRACT
THE ANTIMICROBIAL EFFECT OF ETHANOL EXTRACT OF BASIL
LEAVES (Ocimum Sanctum Linn) AGAINST Escherichia coli AND
Staphylococcus aureus IN VITRO

Nurul Aprinda, 2014
1stAdvisor
: Dr. Iwan Budiman, dr., MS, MM, M.Kes, AIF
Bacterial infections are a significant cause of morbidity and mortality
worldwide. Problems in the management of bacterial infections is due to
irrational antibiotics administration which can lead to bacterial resistance, so it
takes other drugs as an alternative treatment of bacterial infections.
Recently, medicinal plants or herbs are becoming widely chosen because of its
minimum side effects compared to medications based on chemical substances.
One of those herbs which can be easily acquired is Basil leaves (Ocimum sanctum
Linn). Basil often used to treat a variety of disease caused by bacteria.
This study aims to determine antimicrobial effects of basil extract against
Escherichia Coli and Staphylococcus aureus.
This study was a true experimental laboratoric with disc diffusion method.
Data analysis using ANOVA with α = 0.05 and followed by LSD test.
The research revealed the addition of basil extract with 50%,75%, and 100%
concentrate would create inhibition zone in Escherichia coli and Staphylococcus
aureus. The concentrate of basil ethanol extract that produced widest inhibition
zone is 100% concentrate, which average in 12.28mm for Escherichia coli and
12.31 mm for Staphylococcus aureus, but this result was still lower compared to

positive control provided. Inhibition zone produced by 75% and 50% concentrate
didn’t show statistical difference.
The conclusion of the experiment is, basil has antimicrobial effects against
Escherichia coli and staphylococcus aureus.

Keywords:

basil leaves ethanol extract, Escherichia coli, staphylococcus
aureus, inhibition zone

ii

DAFTAR ISI

JUDUL ....................................................................................................................... i
LEMBAR PERSETUJUAN ....................................................................................... ii
LEMBAR PERNYATAAN ....................................................................................... iii
ABSTRAK .................................................................................................................. iv
ABSTRACT .................................................................................................................. v
KATA PENGANTAR ................................................................................................ vi

DAFTAR ISI ............................................................................................................. viii
DAFTAR TABEL ...................................................................................................... xi
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................. xii
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................ xiii

BAB I : PENDAHULUAN.......................................................................................... 1
1.1 Latar belakang ..................................................................................................... 1
1.2 Identifikasi Masalah ............................................................................................ 2
1.3 Tujuan Penelitian ................................................................................................. 3
1.4 Manfaat Penelitian ............................................................................................... 3
1.5 Kerangka Pemikiran ............................................................................................ 3
1.6 Hipotesis Masalah ............................................................................................... 4

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA .............................................................................. 5
2.1 Daun Kemangi ..................................................................................................... 5
2.1.1 Klasifikasi Daun Kemangi ............................................................................ 5
2.1.2 Deskripsi dan Morfologi daun Kemangi ...................................................... 6
2.1.3 Kandungan Daun Kemangi .......................................................................... 7
2.1.3.1 Eugenol ................................................................................................. 7
2.1.3.2 Linolool................................................................................................. 8


iii

2.1.3.3 Flavonoid .............................................................................................. 9
2.1.3.4 Tannin ................................................................................................. 10
2.1.3.5 Saponin ............................................................................................... 12
2.1.4 Aktivitas Daun Kemangi ............................................................................ 12
2.1.4.1 Aktivitas Antibakteri .......................................................................... 13
2.1.4.2 Aktivitas Antifungal ........................................................................... 13
2.1.4.3 Aktivitas Antiviral .............................................................................. 13
2.2 Escherichia coli ................................................................................................. 14
2.3 Staphylococcus aureus ...................................................................................... 18
2.4 Antibiotik ........................................................................................................... 21
2.4.1 Klasifikasi Antibiotik ................................................................................. 21
2.4.2 Tetrasiklin ................................................................................................... 22
2.4.3 Gentamisin .................................................................................................. 23

BAB III : METODE PENELITIAN ........................................................................ 25
3.1 Bahan dan Subjek Penelitian ............................................................................. 25
3.2 Tempat dan Waktu Penelitian ........................................................................... 26

3.3 Metode Penelitian .............................................................................................. 26
3.3.1 Desain Penelitian ........................................................................................ 26
3.3.2 Variabel Penelitian...................................................................................... 27
3.3.3 Definisi Operasional Variabel .................................................................... 27
3.4 Prosedur Kerja ................................................................................................... 27
3.4.1 Sterilisasi Alat............................................................................................. 27
3.4.2 Persiapan Bakteri Uji .................................................................................. 28
3.4.3 Pembuatan Suspensi Bakteri....................................................................... 29

iv

3.4.4 Pembuatan Ekstrak Daun Kemangi ............................................................ 29
3.4.5 Pengenceran Ekstrak Daun Kemangi ......................................................... 29
3.4.6 Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Daun Kemangi Terhadap
Pertumbuhan

Bakteri .............................................................................. 30

3.4.7 Tes Sensitivitas Antibiotik.......................................................................... 30
3.4.8 Pengukuran Zona Inhibisi ........................................................................... 31

3.5 Analisis Data ..................................................................................................... 31
3.6 Kriteria Uji......................................................................................................... 31

BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................................ 32
4.1 Hasil Uji Pendahuluan ....................................................................................... 32
4.2 Hasil Penelitian .................................................................................................. 33
4.2.1 Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Daun Kemangi (Ocimum sanctum
Linn) Terhadap Escherichia coli ................................................................ 33
4.2.2 Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Daun Kemangi (Ocimum sanctum
Linn) Terhadap Staphylococcus aureus ..................................................... 35
4.3 Pembahasan ....................................................................................................... 38

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................. 40
5.1 Kesimpulan ........................................................................................................ 40
5.2 Saran .................................................................................................................. 40

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................ 41
LAMPIRAN ............................................................................................................... 44
RIWAYAT HIDUP ................................................................................................... 48


v

DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi (Ocimum Sanctum L)
terhadap Escherichia coli pada uji pendahuluan ....................................... 32
Tabel 4.2 Diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi (Ocimum Sanctum L)
terhadap Staphylococcus aureus pada uji pendahuluan ............................ 32
Tabel 4.3 Diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi (Ocimum Sanctum L)
terhadap Escherichia coli ........................................................................... 33
Tabel 4.4 Tabel anava untuk diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi
(Ocimum Sanctum L) terhadap Escherichia coli ....................................... 34
Tabel 4.5 Tabel LSD untuk diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi
(Ocimum Sanctum L) terhadap Escherichia coli ....................................... 34
Tabel 4.6 Diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi (Ocimum Sanctum L)
terhadap Staphylococcus aureus ................................................................. 35
Tabel 4.7 Tabel anava untuk diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi
(Ocimum Sanctum L) terhadap Staphylococcus aureus ............................. 36
Tabel 4.8 Tabel LSD untuk diameter zona inhibisi ekstrak daun kemangi
(Ocimum Sanctum L) terhadap Staphylococcus aureus ............................. 37


vi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Daun kemangi ....................................................................................... 5
Gambar 2.2 Struktur kimia eugenol ......................................................................... 8
Gambar 2.3 Struktur kimia linolool ......................................................................... 9
Gambar 2.4 Struktur kimia flavonoid orientin ........................................................ 10
Gambar 2.5 Struktur kimia tanin ............................................................................. 11
Gambar 2.6 Escherichia coli .................................................................................... 14
Gambar 2.7 Dinding sel Escherichia coli ............................................................... 15
Gambar 2.8 Staphylococcus aureus ........................................................................ 18
Gambar 2.9 Dinding sel Staphylococcus aureus .................................................... 20
Gambar 2.10 Struktur kimia tetrasiklin ..................................................................... 22
Gambar 2.11 Struktur kimia gentamisin ................................................................... 23

vii

DAFTAR LAMPIRAN


Lampiran 1 Zona inhibisi pada Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
dengan pemberian ekstrak etanol daun kemangi 100% ........................ 44
Lampiran 2 Zona inhibisi pada Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
dengan pemberian ekstrak etanol daun kemangi 75% .......................... 45
Lampiran 3 Zona inhibisi pada Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
dengan pemberian ekstrak etanol daun kemangi 50% .......................... 46
Lampiran 4 Zona inhibisi pada Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
dengan pemberian tetrasiklin dan gentamisin ........................................ 47

viii

BAB I
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang

Infeksi bakteri merupakan penyebab signifikan morbiditas dan mortalitas di

seluruh dunia. Data World Health Organization (WHO) tahun 2000 menunjukan
peningkatan prevalensi infeksi bakteri mencapai 9% diseluruh dunia dalam satu
dasawarsa. Escherichia coli dan Staphylococcus aureus merupakan bakteri
komensal pada tubuh manusia. Tetapi bakteri tersebut seringkali menyebabkan
penyakit yang banyak tersebar di masyarakat. Penyakit yang disebabkan
Escherichia coli antara lain, diare, infeksi saluran kemih, infeksi saluran napas,
infeksi pembuluh darah, sedangkan Staphylococcus aureus dapat menyebabkan
selulitis, folikulitis, impetigo, infeksi luka, abses, osteomyelitis, pneumonia,
endokarditis dan syok septik.
Permasalahan dalam penatalaksanaan infeksi bakteri adalah pemberian
antibiotik

yang irasional karena dapat menimbulkan resistensi. Resistensi

antibiotik terhadap bakteri merupakan ancaman global bagi kesehatan karena
selain berdampak pada morbiditas dan mortalitas, juga memberi dampak negatif
terhadap ekonomi dan sosial yang sangat tinggi. Pada awalnya resistensi terjadi di
tingkat rumah sakit, tetapi lambat laun juga berkembang di lingkungan
masyarakat terutama Escherichia coli dan Staphylococcus aureus (DepKes RI,
2011).
Menurut penelitian dari Antimicrobial resistant in Indonesia (AMRIN-Study),
terbukti dari 2494 individu di masyarakat, 43% Escherichia coli resisten terhadap
jenis antibiotik tertentu antara lain: ampisilin (34%), kotrimoksazol (29%) dan
kloramfenikol (25%). Sementara dari 361 karier Staphylococcus aureus, 32,1%
resisten terhadap 1 atau lebih antibiotik di mana 21,6% resisten terhadap 1 jenis
antibiotik dan sisanya resisten terhadap 2 atau lebih antibiotik. Di dalam
komunitas, tingkat resistensi tertinggi adalah terhadap tetrasiklin (25,1%).

1

Angka resistensi terhadap antibiotik terus meningkat, sehingga dibutuhkan obat
lain sebagai alternatif pengobatan infeksi bakteri. Belakangan ini tanaman obat
sering yang digunakan untuk menanggulangi masalah kesehatan di masyarakat.
Banyak penelitian yang menggunakan tanaman yang ada disekitar kita untuk
mengobati berbagai macam penyakit. World Health Organization mengestimasi
sekitar 80% populasi di dunia menggunakan tanaman alami sebagai bahan dasar
pembuatan obat.

Indonesia dikenal kaya dengan keanekaragaman hayatinya,

maka pengobatan dengan menggunakan tumbuhan obat di Indonesia saat ini lebih
digalakkan. Pengobatan secara herbal banyak dipilih karena efek sampingnya
yang minimal dibandingkan obat-obatan berbahan kimia.
Salah satu tanaman yang banyak terdapat disekitar kita adalah daun kemangi.
Biasanya daun kemangi digunakan untuk memasak dan sebagai lalapan. Ternyata
selain sebagai bahan masakan dan lalapan, daun kemangi juga digunakan untuk
mengobati berbagai penyakit yang disebabkan oleh bakteri seperti penyakit kulit,
diare, disentri, sebagai antiseptik untuk luka, dan lain-lain. Di india, daun kemangi
telah banyak dijadikan sebagai obat. Menurut Kumar, Daun kemangi memiliki
peranan medis untuk mengobati bermacam penyakit termasuk penyakit infeksi
(Kumar, Rahal, Chakraborty, Tiwari, Latheef, & Dhama, 2013).
Berdasarkan latar belakang di atas penulis tertarik untuk membuat karya tulis
ilmiah tentang efek antimikroba ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum
Linn) terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.

1.2

Identifikasi Masalah

1. Apakah ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn) berefek
antimikroba terhadap Escherichia coli.
2. Apakah ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn) berefek
antimikroba terhadap Staphylococcus aureus.

2

1.3

Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui efek ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn)
terhadap Escherichia coli.
2. Untuk mengetahui efek ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn)
terhadap Staphylococcus aureus.

1.4

Manfaat Penelitian

Manfaat akademis : Menambah pengetahuan dan wawasan mengenai bahan
alami yang bermanfaat sebagai antimikroba.
Manfaat Praktis

: Masyarakat dapat mengetahui manfaat dari daun kemangi

selain dipakai sebagai bahan makanan sehari-hari.

1.5 Kerangka Pemikiran

Daun Kemangi memiliki beberapa zat aktif yang bersifat antimikroba antara
lain, eugenol, linolool, flavonoid, saponin dan tanin. Minyak atsiri pada daun
kemangi mengandung eugenol yang dapat menyebabkan kerusakan membran sel
bakteri dan dapat menstimulasi kebocoran ion kalium sehingga terjadi kematian
sel bakteri (Khalid, 2008). Eugenol juga dapat menghambat aktivitas enzim
ATPase sehingga energi yang dibutuhkan untuk perbaikan sel bakteri tidak
terbentuk (Hyldgaard, Mygind, & Meyer, 2012).
Aktivitas antibakteri linalool dengan cara merusak membran sel bakteri,
menghambat enzim bakteri dan menekan translasi dari suatu produk gen tertentu
(Soon-Nang, Yun, Marcelo, Eugene, Dongchun, & Joong-Ki, 2012). Flavonoid
menghambat sintesis asam nukleat, menghambat metabolisme energi bakteri dan
merusak membran sitoplasma (Cuhsnie & Lamb, 2005). Kerusakan membran sel
dikarenakan ion hidrogen dari flavonoid menyerang gugus polar (fosfat) membran
sel, sehingga fosfolipid akan terurai menjadi gliserol, asam karboksilat dan asam
fosfat (Retnowati, Bialangi, & Posangi, 2011).

3

Saponin meningkatkan permeabilitas membran sel dengan menurunkan
tegangan permukaan sehingga menyebabkan keluarnya senyawa intraseluler.
Tanin bekerja menghambat enzim DNA topoisomerase pada bakteri (Robinson,
1995). Selain itu tanin juga mengambil substrat yang diperlukan untuk
pertumbuhan mikroba atau tindakan langsung pada metabolisme mikroba melalui
penghambatan fosforilasi oksidatif (Scalbert, 1991).
Ekstrak etanol sering digunakan sebagai pelarut dalam ekstraksi daun kemangi.
Etanol merupakan salah satu tipe alkohol, zat aktif yang terkandung dalam daun
kemangi terutama larut dalam alkohol daripada air (Gupta, Kumar, & Mallaiah,
2013).

1.6 Hipotesis Penelitian

1. Ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn) berefek antimikroba
terhadap Escherichia coli.
2. Ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn) berefek antimikroba
terhadap Staphylococcus aureus.

4

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1

Kesimpulan

1. Ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn) berefek antimikroba
terhadap Escherichia coli.
2. Ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum Linn) berefek antimikroba
terhadap Staphylococcus aureus.

5.2

Saran

1. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang efek antimikroba daun kemangi
(Ocimum Sanctum Linn) dengan menggunakan sediaan lain.
2. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang efek antimikroba daun kemangi
(Ocimum Sanctum Linn) terhadap bakteri yang berbeda.

40

EFEK ANTIMIKROBA EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI
(Ocimum sanctum Linn) TERHADAP Escherichia coli DAN
Staphylococcus aureus SECARA IN VITRO
THE ANTIMICROBIAL EFFECT OF ETHANOL EXTRACT OF BASIL
LEAVES (Ocimum Sanctum Linn) AGAINST Escherichia coli AND
Staphylococcus aureus IN VITRO
Iwan Budiman1, Nurul Aprinda2
1

Bagian Ilmu Gizi, Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha,
2

Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha

Jalan Prof. Drg. Suria Sumantri MPH No. 65 Bandung 40164 Indonesia

ABSTRAK
Infeksi bakteri merupakan penyebab signifikan morbiditas dan mortalitas di seluruh dunia.
Pemberian antibiotik yang irasional dapat menimbulkan resistensi, sehingga dibutuhkan obat lain
sebagai alternatif pengobatan infeksi bakteri. Pengobatan herbal banyak dipilih karena efek
sampingnya yang minimal dibandingkan obat-obatan berbahan kimia. Salah satu tanaman yang
banyak terdapat disekitar kita adalah daun kemangi (Ocimum sanctum Linn). Kemangi sering
digunakan untuk mengobati berbagai penyakit yang disebabkan oleh bakteri.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek antimikroba ekstrak daun kemangi
terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.
Penelitian ini bersifat eksperimental murni laboratorik dengan metode disc diffusion. Analisis
data menggunakan ANAVA dengan α = 0,05 dan dilanjutkan dengan uji LSD.
Dari hasil penelitian ini diketahui, pemberian ekstrak daun kemangi dengan konsentrasi 50%,
75% dan 100% akan menimbulkan zona inhibisi pada Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.
Konsentrasi ekstrak etanol daun kemangi yang menghasilkan zona inhibisi paling besar adalah
konsentrasi 100%, yaitu dengan rata-rata zona inhibisi sebesar 12.28mm untuk Escherichia coli
dan rata-rata zona inhibisi sebesar 12.31mm untuk Staphylococcus aureus, tetapi hasil ini masih
lebih rendah dibandingkan dengan kontrol positif. Zona inhibisi yang dihasilkan oleh konsentrasi
75% dan 50% tidak mempunyai perbedaan secara statistik.
Simpulan dari percobaan ini adalah daun kemangi (Ocimum sanctum Linn) berefek
antimikroba terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.
Kata kunci: ekstrak etanol daun kemangi, Escherichia coli, Staphylococcus aureus, zona inhibisi
ABSTRACT
Bacterial infections are a significant cause of morbidity and mortality worldwide. Problems in
the management of bacterial infections is due to irrational antibiotics administration which can
lead to bacterial resistance, so it takes other drugs as an alternative treatment of bacterial
infections.
Recently, medicinal plants or herbs are becoming widely chosen because of its minimum side
effects compared to medications based on chemical substances. One of those herbs which can be
easily acquired is Basil leaves (Ocimum sanctum Linn). Basil often used to treat a variety of

disease caused by bacteria.
This study aims to determine antimicrobial effects of basil extract against Escherichia Coli
and Staphylococcus aureus.
This study was a true experimental laboratoric with disc diffusion method. Data analysis using
ANOVA with α = 0.05 and followed by LSD test.
The research revealed the addition of basil extract with 50%,75%, and 100% concentrate
would create inhibition zone in Escherichia coli and Staphylococcus aureus. The concentrate of
basil ethanol extract that produced widest inhibition zone is 100% concentrate, which average in
12.28mm for Escherichia coli and 12.31 mm for Staphylococcus aureus, but this result was still
lower compared to positive control provided. Inhibition zone produced by 75% and 50%
concentrate didn’t show statistical difference.
The conclusion of the experiment is, basil has antimicrobial effects against Escherichia coli
and staphylococcus aureus.
Keywords: basil leaves ethanol extract, Escherichia coli, staphylococcus aureus, inhibition zone
PENDAHULUAN
Infeksi
bakteri
merupakan
penyebab
signifikan
morbiditas
dan
mortalitas di seluruh dunia. Data World
Health Organization (WHO) tahun 2000
menunjukan peningkatan prevalensi infeksi
bakteri mencapai 9% diseluruh dunia dalam
satu dasawarsa. Escherichia coli dan
Staphylococcus aureus merupakan bakteri
komensal pada tubuh manusia. Tetapi
bakteri tersebut seringkali menyebabkan
penyakit yang banyak tersebar di
masyarakat. Penyakit yang disebabkan
Escherichia coli antara lain, diare, infeksi
saluran kemih, infeksi saluran napas, infeksi
pembuluh darah, sedangkan Staphylococcus
aureus dapat menyebabkan selulitis,
folikulitis, impetigo, infeksi luka, abses,
osteomyelitis, pneumonia, endokarditis dan
syok septik.
Permasalahan
dalam
penatalaksanaan infeksi bakteri adalah
pemberian antibiotik yang irasional karena
dapat menimbulkan resistensi. Resistensi
antibiotik terhadap bakteri merupakan
ancaman global bagi kesehatan karena selain
berdampak pada morbiditas dan mortalitas,
juga memberi dampak negatif terhadap
ekonomi dan sosial yang sangat tinggi. Pada
awalnya resistensi terjadi di tingkat rumah
sakit, tetapi lambat laun juga berkembang di
lingkungan
masyarakat
terutama
Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
(1).

Menurut
penelitian
dari
Antimicrobial resistant in Indonesia
(AMRIN-Study), terbukti dari 2494 individu
di masyarakat, 43% Escherichia coli resisten
terhadap jenis antibiotik tertentu antara lain:
ampisilin (34%), kotrimoksazol (29%) dan
kloramfenikol (25%). Sementara dari 361
karier Staphylococcus aureus, 32,1%
resisten terhadap 1 atau lebih antibiotik di
mana 21,6% resisten terhadap 1 jenis
antibiotik dan sisanya resisten terhadap 2
atau lebih antibiotik. Di dalam komunitas,
tingkat resistensi tertinggi adalah terhadap
tetrasiklin (25,1%).
Angka resistensi terhadap antibiotik
terus meningkat, sehingga dibutuhkan obat
lain sebagai alternatif pengobatan infeksi
bakteri. Belakangan ini tanaman obat sering
yang digunakan untuk menanggulangi
masalah kesehatan di masyarakat. Banyak
penelitian yang menggunakan tanaman yang
ada disekitar kita untuk mengobati berbagai
macam
penyakit.
World
Health
Organization mengestimasi sekitar 80%
populasi di dunia menggunakan tanaman
alami sebagai bahan dasar pembuatan obat.
Indonesia
dikenal
kaya
dengan
keanekaragaman
hayatinya,
maka
pengobatan dengan menggunakan tumbuhan
obat di Indonesia saat ini lebih digalakkan.
Pengobatan secara herbal banyak dipilih
karena efek sampingnya yang minimal
dibandingkan obat-obatan berbahan kimia.

Salah satu tanaman yang banyak
terdapat disekitar kita adalah daun kemangi.
Biasanya daun kemangi digunakan untuk
memasak dan sebagai lalapan. Ternyata
selain sebagai bahan masakan dan lalapan,
daun kemangi juga digunakan untuk
mengobati
berbagai
penyakit
yang
disebabkan oleh bakteri seperti penyakit
kulit, diare, disentri, sebagai antiseptik untuk
luka, dan lain-lain. Di india, daun kemangi
telah banyak dijadikan sebagai obat.
Menurut Kumar, Daun kemangi memiliki
peranan medis untuk mengobati bermacam
penyakit termasuk penyakit infeksi (2).
Berdasarkan latar belakang di atas
penulis tertarik untuk membuat karya tulis
ilmiah tentang efek antimikroba ekstrak
etanol daun kemangi (Ocimum Sanctum
Linn) terhadap Escherichia coli dan
Staphylococcus aureus.
METODOLOGI
Desain penelitian ini bersifat
eksperimental murni laboratorik dengan
metode disc diffusion yang menggunakan
cakram pada MHA. Efek antibakteri
terhadap Staphylococcus aureus dan
Escherichia coli diuji menggunakan ekstrak
daun kemangi dengan berbagai konsentrasi.
Ekstrak daun kemangi diperoleh
dari daun kemangi yang dilarutkan dengan
pelarut etanol dan diencerkan menjadi
konsentrasi 100%, 75%, 50%. Kontrol
positif yang digunakan adalah cakram
antibiotik tetrasiklin 30 µg dan gentamisin
10 µg. Zona bening yang terbentuk disekitar
cakram yang ditetesi ekstrak daun kemangi
pada biakan medium bakteri setelah
diinkubasi dan diukur menggunakan jangka
sorong.
Semua alat yang akan digunakan, terlebih
dahulu disterilkan melalui proses sterilisasi
yaitu cara sterilisasi kering dan cara
sterilisasi basah. Sterilisasi dengan api
langsung dilakukan terhadap peralatan
seperti jarum oese, pinset, dan mulut tabung
biakan. Sesudah disterilkan peralatan
tersebut didinginkan terlebih dahulu
sebelum digunakan.
Sterilisasi dengan oven pemanas
dilakukan terhadap peralatan gelas yang
tidak berskala seperti cawan petri, tabung

reaksi, dan pipet. Alat-alat yang akan
disterilkan dimasukkan ke dalam oven
pemanas setelah suhu 160oC selama 1-2 jam.
Sterilisasi dilakukan dengan menggunakan
otoklaf. Peralatan yang disterilkan dengan
sterilisasi basah di antaranya sterilisasi
medium, gelas ukur, gelas kimia,
erlenmeyer, dan pipet tetes. Proses sterilisasi
ini dilakukan pada suhu 121oC selama 15-20
menit.
Sampel yang digunakan pada penelitian ini
adalah satu isolat bakteri Staphylococcus
aureus dan satu isolat Escherichia coli yang
diperoleh dari Laboratorium Mikrobiologi
Fakultas Kedokteran Universitas Maranatha.
Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
dibiakan pada Nutrient Agar, lalu diinkubasi
pada suhu 37°C selama 24 jam. Sebelum
digunakan untuk penelitian, tiap bakteri
diidentifikasi ulang dengan pewarnaan gram.
Tabung reaksi diisi dengan NaCl.
Kemudian koloni dari medium pembiakan
bakteri uji diambil dengan menggunakan
oese. Koloni tersebut dimasukkan ke dalam
tabung reaksi yang sudah berisi NaCl.
Kemudian dicampurkan sampai didapatkan
larutan yang homogen, dengan kekeruhan
yang cukup (sesuai dengan standar 0,5
McFarland).
Suspensi bakteri Staphylococcus aureus
dan Escherichia coli diinokulasikan pada
medium Mueller Hinton Agar dengan
menggunakan spreader. Sebanyak 20 µl
ekstrak daun kemangi dengan konsetrasi
100%, 75%, dan 50% diteteskan pada
masing-masing cakram kosong. Cakram
berisi ekstrak daun kemangi diletakkan
diatas permukaan medium Mueller Hinton
Agar yang telah diinokulasi oleh bakteri.
Medium uji diinokulasi pada inkubator
dengan suhu 37°C selama 24 jam. Keesokan
harinya, ukurlah zona inhibisi yang
terbentuk pada medium agar dengan jangka
sorong.
Analisis data menggunakan ANAVA
dengan α = 0,05. Kemaknaan ditentukan
berdasarkan nilai p ≤ 0,05 dan bila bermakna
akan dilanjutkan dengan uji LSD.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil tes ANOVA menunjukkan
nilai p=0,000 baik pada kultur E. coli
maupun S. aureus. Hasil tersebut
menunjukkan bahwa terdapat setidaknya

sepasang kelompok yang berbeda secara
signifikan pada kedua kultur bakteri. Hasil
ANOVA dijabarkan pada tabel 1.

Tabel 1. Tabel anava untuk diameter zona inhibisi ekstrak etanol daun kemangi (Ocimum
Sanctum L) terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus
Zona Inhibisi E. coli
Sum of
Df
Mean
F
Sig.
Squares
Square
Between Groups
1444.338
3
481.446
451.215
.000
Within Groups
21.340
20
1.067
Total
1465.678
23
Zona Inhibisi S. aureus
Sum of
Df
Mean Square
F
Sig.
Squares
Between Groups
682.205
3
227.402
95.745
.000
Within Groups
47.502
20
2.375
Total
729.706
23
Pada kelompok E. coli, diketahui bahwa
pengaruh kontrol positif tetrasiklin berbeda
dengan pengaruh ekstrak 100%, dan berbeda
dengan pengaruh ekstrak 75% dan 50%.
Pengaruh ekstrak 100% juga berbeda dengan
pengaruh ekstrak 75% dan 50%. Sedangkan
pengaruh ekstrak 75% sama dengan
pengaruh ekstrak 50%. Selain itu terlihat

bahwa
kontrol
positif
tetrasiklin
memberikan pengaruh yang paling besar
terhadap diameter zona inhibisi, diikuti
dengan pengaruh ekstrak etanol daun
kemangi 100%. Hasil post-hoc test LSD
untuk kelompok E. coli dijabarkan dalam
tabel 2.

Tabel 2. Hasil LSD untuk kelompok E. coli
(I)
Ekstrak/ AB

100%

75%

50%

Tetrasiklin

(J)
Ekstrak/ AB

Mean
Difference
(I-J)

Std.
Error

Sig.

75%
50%
Tetrasiklin
100%
50%
Tetrasiklin
100%
75%
Tetrasiklin
100%
75%
50%

3.6667*
4.7000*
-14.6667*
-3.6667*

.5964
.5964
.5964
.5964

1.0333
-18.3333*
-4.7000*
-1.0333
-19.3667*
14.6667*
18.3333*
19.3667*

.5964
.5964
.5964
.5964
.5964
.5964
.5964
.5964

Pada kelompok S. aureus, diketahui
bahwa pengaruh kontrol positif gentamisin
berbeda dengan pengaruh ekstrak 100%, dan
berbeda dengan pengaruh ekstrak 75% dan

95% Confidence Interval

.000
.000
.000
.000

Lower
Bound
2.423
3.456
-15.911
-4.911

Upper
Bound
4.911
5.944
-13.423
-2.423

.099
.000
.000
.099
.000
.000
.000
.000

-.211
-19.577
-5.944
-2.277
-20.611
13.423
17.089
18.123

2.277
-17.089
-3.456
.211
-18.123
15.911
19.577
20.611

50%. Pengaruh ekstrak 100% juga berbeda
dengan pengaruh ekstrak 75% dan 50%.
Sedangkan pengaruh ekstrak 75% sama
dengan pengaruh ekstrak 50%. Selain itu

terlihat bahwa kontrol positif gentamisin
memberikan pengaruh yang paling besar
terhadap diameter zona inhibisi, diikuti

dengan pengaruh
kemangi 100%.

ekstrak

etanol

daun

Tabel 3. Hasil LSD untuk kelompok S. aureus

(I)
Ekstrak/AB

(J)
Ekstrak/ AB

Mean
Difference (I-J)

.8898

.003

*

4.4167
-9.2833*
-2.9833*

.8898
.8898
.8898

.000
.000
.003

2.561
-11.139
-4.839

6.273
-7.427
-1.127

1.4333
-12.2667*
-4.4167*

.8898
.8898
.8898

.123
.000
.000

-.423
-14.123
-6.273

3.289
-10.411
-2.561

100%

-1.4333
-13.7000*
9.2833*

.8898
.8898
.8898

.123
.000
.000

-3.289
-15.556
7.427

.423
-11.844
11.139

75%
50%

12.2667*
13.7000*

.8898
.8898

.000
.000

10.411
11.844

14.123
15.556

50%
Gentamisin
100%

75%

50%
Gentamisin
100%

50%

Gentamisin

Sig.

95%
Confidence Interval
Lower
Upper
Bound
Bound
1.127
4.839

2.9833*

75%
100%

Std.
Error

75%
Gentamisin

Dari hasil penelitian di atas diketahui
bahwa ektrak etanol daun kemangi memiliki
aktifitas antimikroba. Hal ini sesuai dengan
beberapa penelitian sebelumnya. Menurut
penelitian dari Khalid, zona inhibisi
terhadap Escherichia coli dengan pemberian
minyak atsiri daun kemangi sebanyak 5µl
adalah 11,5mm dan zona inhibisi terhadap
Staphylococcus aureus dengan pemberian
minyak atsiri daun kemangi sebanyak 5µl
adalah 20 mm (3).
Penelitian lain didapatkan, zona inhibisi
terhadap Escherichia coli dengan pemberian
ektrak etanol daun kemangi dengan
konsentrasi 200mg/mL sebanyak 5µl adalah
6.6mm sedangkan zona inhibisi terhadap
Staphylococcus aureus dengan pemberian
ektrak etanol daun kemangi dengan
konsentrasi 200mg/mL sebanyak 5µl adalah
10.2mm (4).
Aktivitas antibakteri ini dikarenakan zat
aktif yang terkandung di dalam daun

kemangi antara lain eugenol, linolool,
flavonoid, saponin dan tanin. eugenol yang
dapat menyebabkan kerusakan membran sel
bakteri dan dapat menstimulasi kebocoran
ion kalium sehinga terjadi kematian sel
bakteri (3). Eugenol juga dapat menghambat
aktivitas enzim ATPase sehingga energi
yang dibutuhkan untuk perbaikan sel bakteri
tidak terbentuk (5).
Aktivitas antibakteri linalool dengan cara
merusak membran sel bakteri, menghambat
enzim bakteri dan menekan translasi dari
suatu produk gen tertentu (6). Flavonoid
menghambat
sintesis
asam
nukleat,
menghambat metabolisme energi bakteri dan
merusak fungsi membran sitoplasma (7).
Kerusakan membran sel dikarenakan ion
hidrogen dari flavonoid menyerang gugus
polar (fosfat) membran sel, sehingga
fosfolipid akan terurai menjadi gliserol,
asam karboksilat dan asam fosfat (8).

Saponin meningkatkan permeabilitas
membran sel dengan menurunkan tegangan
permukaan
sehingga
menyebabkan
keluarnya senyawa intraseluler. Tanin
bekerja
menghambat
enzim
DNA
topoisomerase pada bakteri. Selain itu tanin
juga mengambil substrat yang diperlukan
untuk pertumbuhan mikroba atau tindakan
langsung pada metabolisme mikroba melalui
penghambatan fosforilasi oksidatif (9).
KESIMPULAN
Ekstrak etanol daun kemangi
(Ocimum Sanctum Linn)
berefek
antimikroba terhadap Escherichia coli dan
Staphylococcus aureus.
DAFTAR PUSTAKA
1. Departemen Kesehatan Republik
Indonesia. Materia Medika Indonesia Jilid
VI Jakarta: Departemen Kesehatan
Republik Indonesia; 1995.
2. Kumar A, Rahal A, Chakraborty S,
Tiwari R, Latheef SK, Dhama K.
Ocimum sanctum (Tulsi): A Miracle Herb
and Boon to Medical Science - A Review.
International Journal of Agronomy and
Plant Production. 2013; 4(7).
3. Khalid M, Yaqoob U, Rukhsana B.
Antibacterial Activity of Essential Oil of
Ocimum Sanctum L. Mycopathology.
2008; 6(1-2).
4. Prasannabalaji N, Muralitharan G,
Sivanandan RN, Kumaran S,
Pugazhvendan SR. Antibacterial
Activities of Some Indian Traditional
Plant Extract. Asian Pacific Journal of
Tropical Disease. 2012.
5. Hyldgaard M, Mygind T, Meyer RL.
Essential Oils in Food Presentation:
Method of Action, Synergies, and
Interactions with Food Matrics
Components. Front Microbiol. 2012; 3.
6. Soon-Nang P, Yun KL, Marcelo OF,
Eugene C, Dongchun J, Joong-Ki K.
Antimicrobial Effecy of Linalool and
Alfa-terpineol Against Periodontopatic

and Cariogenic Bacteria. Anaerobe. 2012.
7. Cushnie TT, Lamb AJ. Antimicrobial
Activity of Flavonoids. International
Journal of Antimicrobial Agent. 2005.
8. Retnowati Y, Bialangi N, Posangi NW.
Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus
aureus pada Media yang Diekspos dengan
Infusa Daun Sambiloto (Andrographis
paniculata). Saintek. 2011; 6.
9. Scalbert A. Antimicrobial Properties of
Tannins. Phytochemistry. 1991; 30.

DAFTAR PUSTAKA

Brooks, G. F., Carroll, K. C., Butel, J. S., & Morse, S. A. (2007). Jawetz, Melnick
& Adelberg's Medical microbiology (24 ed.). New York: McGraw-Hill
Companies.
Brunton, L. L., Lazo, J. S., & Parker, K. L. (2006). Goodman Gilman's
Pharmacological Basis of Therapeutic. New york: McGraw-Hill.
ChemicalBook.

(2010).

Retrieved

september

15,

2014,

from

http://www.chemicalbook.com/ChemicalProductProperty_EN_CB7208326.
htm.
Cushnie, T. T., & Lamb, A. J. (2005). Antimicrobial Activity of Flavonoids.
International Journal of Antimicrobial Agent .
Departemen Farmakologi dan Terapeutik FK UI. (2007). Pengantar Antimikroba.
In R. Setiabudy, Farmakologi dan Terapi (5th ed.). Jakarta: Balai Penerbit
FKUI.
DepkesRI. (1995). Materia Medika Indonesia Jilid VI. Jakarta: Departemen
Kesehatan Republik Indonesia.
Farjam, M. F. (2012). Comparative study of the antimicrobial activity of essential
oil and two different extract from Salvia urmiensis Bunge. Asian Pacific
Journal of Tropical Biomedicine .
Gunawan, D., & Mulyani, S. (2002). Ilmu Obat Alam (Farmakognosi). Jakarta:
Swadaya.
Gupta, B., Kumar, V., & Mallaiah, S. (2013). Assesment of Antimikrobial
Activity of Various Concentration of Commercially Available Tulsi
(Ocimum Sanctum) Powder Against Streptococcus Mutans. Open Jurnal of
Dentistry and Oral Medicine , 2, 14-24.
Harborne, J. B. (1996). Metode Fitokimia: Cara Menganalisis Tanaman.
Bandung: ITB.
Hyldgaard, M., Mygind, T., & Meyer, R. L. (2012). Essensial Oils in Food
Preservation: Metode of Action, Synergies, and Interactions with Food
Matrix Components. Front Microbiol , 3.

41

Kayser, F. H., Bienz, K. A., Eckert, J., & Zinkernagel, R. M. (2005). Medical
Microbiology. New York: Thieme.
Khalid, M., Yaqoob, U., & Rukhsana, B. (2008). Antibacterial Activity of
Essential Oil of Ocimum Sanctum L. Mycopath (2008) 6(1&2): 63-65 , 64.
Kumar, A., Rahal, A., Chakraborty, S., Tiwari, R., Latheef, S. K., & Dhama, K.
(2013). Ocimum sanctum (Tulsi): A Miricle Herb and Boon to Medical
Science - A Review. Internatonal Journal of Agronomy and Plant
Production , 4 (7), 1580-1589.
Mannito, P. (1981). Biosynthesis of Natural Product. Horwood: Chicster Ellis.
Markham, K. R. (1988). Cara mengidentifikasi Flavonoid. Bandung: ITB.
Pattanayak, P., Behera, P., Das, D., & Panda, S. K. (2010). Ocimum Sanctum
Linn. A Reservoir Plant For Therapeutic Application. Pharmacogn Rev , 7.
Pelczar, M., & Chan. (1984). Dasar-Dasar Mikrobiologi. Jakarta: Penerbit
Universitas Indonesia Press.
Prasannabalaji, N., Muralitharan, G., Sivanandan, R. N., Kumaran, S., &
Pugazhvendan, S. R. (2012). Antibacterial Activities of Some Indian
Traditional Plant Extract. Asian Pasific Journal of Tropical Disease .
Retnowati, Y., Bialangi, N., & Posangi, N. W. (2011). Pertumbuhan Bakteri
Staphylococcus aureus Padamedia yang dia Ekspos dengan Infusa Daun
Sambiloto (Andrographis Paniculata). Saintek , 6.
Robinson, T. (1995). Kandungan Organik Tumbuhan Tinggi (6 ed.). (P. Kosasih,
Trans.) Bandung: ITB.
Royal Society of Chemisrty. (2014). Retrieved september 15, 2014, from
http://www.chemspider.com/Chemical-Structure.13849981.html.
Scalbert, A. (1991). Antimicrobial Properties of Tannins. Phytochemistry , 30.
Soon-Nang, P., Yun, K. L., Marcelo, O. F., Eugene, C., Dongchun, J., & JoongKi, K. (2012). Antimicrobial Effecy of Linalool and Alfa-terpineol Against
Periodontopatic and Cariogenic Bacteria. Anaerobe .
Sudarsono, Gunawan, D., Wahyuono, S., Donatus, I. A., & Purnomo. (2002).
Tumbuhan Obat II (hasil penelitian, sifat-sifat dan penggunaannya.
Yogyakarta: Pusat Studi Obat Tradisional Universitas Gadjah Mada.

42

Todar, k. (2008-2012). Todar's Online Textbook of Bacteriology. Retrieved from
http://textbookofbacteriology.net/staph.html

43

Dokumen yang terkait

Efek Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Teh Hijau (Camellia Sinensis) Yang Diperoleh Dengan Metode Soxhletasi Terhadap Bakteri Staphylococcus Aureus Dan Escherichia Coli Secara In Vitro

4 79 59

Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Kulit Manggis terhadap Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, Escherichia coli, dan Pseudomonas aeruginosa secara In vitro

0 53 68

Skrining Fitokimia dan Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Nipah (Nypa fruticans Wurmb) terhadap Staphylococcus aureus dan Escherichia coli

23 113 70

UJI AKTIVITAS ANTIMIKROBA EKSTRAK ETANOL DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia) TERHADAP Staphylococcus aureus DAN Escherichia coli SECARA IN VITRO

8 83 25

Uji Aktivitas Antibiofilm in Vitro Minyak Atsiri Herba Kemangi Terhadap Bakteri Escherichia coli, Pseudomonas aeruginosa, dan Staphylococcus aureus

1 23 110

Uji Aktivitas Antimikroba Ekstrak Herba Kemangi (Ocimum americanum L) terhadap Staphylococcus aureus dan Candida albicans

8 47 73

Uji aktivitas antibiofilm in vitro minyak atsiri herba kemangi terhadap bakteri escherichia coli, Pseudomonas aeruginosa, dan Staphylococcus aureus

6 16 110

Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Batang Brotowali (Tinospora crispa L. Miers ) terhadap Staphylococcus aureus dan Escherichia coli secara In Vitro.

8 16 16

Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Bawang Putih (Allium sativum Linn.) terhadap Staphylococcus aureus dan Escherichia coli secara In Vitro.

0 1 15

Pengaruh Ekstrak Etanol Daun Kemangi (Ocimum americanum) Terhadap Pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Escherichia coli Secara In Vitro.

2 12 20