Tambah Prodi Baru, UMM Genjot Studi Lanjut Dosen

Universitas Muhammadiyah Malang
Arsip Berita
www.umm.ac.id

Tambah Prodi Baru, UMM Genjot Studi Lanjut Dosen
Tanggal: 2011-02-17

Rencana penambahan Program Studi (Prodi) baru di lingkungan Universitas Muhammadiyah Malang sudah semakin
matang. Pembantu Rektor I, Prof. Dr. Ir. Sujono, mengatakan salah semua proses sudah hampir kelar.
Persyaratan-persyaratan administrasi sudah dilengkapi.
Untuk menunjang berdirinya Prodi-prodi baru itu, UMM menggencarkan pengiriman dosennya untuk studi lanjut.
Pihaknya menargetkan pada tahun 2014 sudah tidak ada lagi dosen dengan kualifikasi pendidikan S1. Di sisil lain,
prosentase doktor juga akan terus ditambah.
“Tahun lalu kita mengirim 85 dosen untuk studi lanjut. Tahun ini, sudah kita indentifikasi untuk segera berangkat 50
orang terdiri dari 14 orang studi S2 dan 36 untuk S3,” kata Sujono lebih rinci. Dengan demikian, prasyarat pendirian
program studi baru juga terpenuhi.
Beberapa Prodi yang akan dibuka antara lain, empat Program Studi S2, yakni Prodi Matematika, Bahasa Indonesia,
Bahasa Inggris dan Akuntansi. Sedangkan untuk Prodi S1, UMM rencananya juga akan membuka Bahasa Arab dan
Ekonomi Islam di Fakultas Agama Islam (FAI). Di Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) rencananya akan ditambah dengan
S1 Fisioterapi, D3 Radiologi, dan D3 Rekam Medis.
Sementara itu, pada dua Prodi Profesi UMM diharuskan memproses sebagaimana membuka Prodi baru. Dua Prodi itu

adalah Profesi Dokter dan Profesi Keperawatan. S1 Bahasa Arab dan Ekonomi Islam “Prosesnya sudah berjalan,
proposal dan isian formnya sudah lengkap, semoga semuanya lancar,” harap PR I. (nas)

page 1 / 1