PENUTUP CITRA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BANTUL DALAM PEMBERITAAN DI MEDIA LOKAL JOGJA PADA MASA PILKADA 2010 ( Analisis Isi Citra dalam Pemberitaan di Surat Kabar Kedaulatan Rakyat dan Radar Jogja pada bulan Maret – Juni 2010).

114

BAB IV
PENUTUP

A. Kesimpulan
Humas pemerintah lambat laun menjadi hal utama yang dibutuhkan
oleh pemerintah daerah. Informasi yang semakin lama semakin mudah
didapatkan oleh masyarakat melalui berbagai macam media sehingga Humas
dituntut untuk semakin kreatif dalam menangani berbagai macam media yang
ada tersebut.
Dari temuan data dari pemberitaan Pilkada 2010, berita – berita
cenderung Fokus berita bervariasi, termasuk fokus utama pada Pilkada 2010
dan Kasus tertentu (korupsi, penggelapan dana, izin bupati). Pada SKH Radar
Jogja ada beberapa pemberitaan yang memojokkan pemerintah dan bernada
negatif. Sedangkan pada SKH Kedaulatan Rakyat berita yang ada
menampilkan produktifitas dinas dan produktifitas Bupati Bantul dalam
pemerintahan dan kampanye Pilkada 2010.
Untuk citra pemerintah selama Pilkada 2010, dapat kita lihat mulai
dari pemberitaan SKH Kedaulatan Rakyat Pemkab bantul digambarkan
sebagai pemerintahan yang produktif dan professional. Sedangkan dari SKH

Radar Jogja Pemkab Bantul digambarkan sebagai pemerintah yang produktif
namun masih terdapat kecurangan dan kasus korupsi dalam perintahan yang
belum terungkap.

115

Perbedaan kedua surat kabar ini bisa dikarenakan latar belakang yang
berbeda sehingga mempengaruhi isi pemberitaannya. SKH Kedaulatan
Rakyat adalah mitra media Pemkab Bantul yang telah lama bekerja sama
dengan Pemkab Bantul, sehingga menimbulkan hubungan kedekatan yang
saling menguntungkan.
Sedangkan SKH Radar Jogja masih belum mempunyai kedekatan
khusus sehingga Radar Jogja merasa bebas dan tidak mempunyai kendala
dalam menyampaikan pemberitaan. Dalam proses penulisan ini, penulis dapat
menarik beberapa kesimpulan berkaitan dengan penulisan ini.
1. Citra yang diinginkan pemerintah Bantul adalah sebagai kabupaten
yang sejahtera, demokratis dan agamis, hal ini tercermin dari visi
Pemkab Bantul, "BANTUL PROJOTAMANSARI SEJAHTERA,
DEMOKRATIS, DAN AGAMIS"
2. Penelitian ini kemudian menghasilkan bahwa citra Pemkab Bantul di

media lokal SKH Kedaulatan Rakyat dan SKH Radar Jogja adalah
Pemkab Bantul yang produktif dan profesional dapat dilihat dari
seringnya berita mengenai aktivitas program yang dilaksanakan oleh
dinas-dinas Pemkab Bantul.
3. Pemberitaan negatif yang muncul pada pemberitaan masih dalam
persentase yang sangat kecil, sehingga citra Pemkab Bantul tidak
terpengaruh.
Untuk itu, interpretasi dari penulisan ini adalah sebagai alat Humas
Pemkab Bantul dalam memonitor media. Terutama dalam kegiatan tertentu

116

yang mengharuskan Humas bekerja keras dalam membentuk citra
pemerintahan seperti pada masa Pilkada.
Melalui persentase hasil penulisan berita, penulis berharap jika
dikemudian hari nantinya dapat memperkirakan langkah selanjutnya agar
pemberitaan yang ada dapat dikontrol sehingga pemberitaan dapat
disampaikan sesuai dengan kebutuhan pemberitaan Pemkab Bantul. Selain
itu, bersamaan dengan terkontrolnya pemberitaan hubungan Humas dengan
media dapat terjalin dengan baik.

B. Saran
Dari hasil penulisan Citra menggunakan analisis isi berita pada masa
PILKADA ini, penulis menemukan beberapa saran yang sudah pasti berguna
dan dapat menjadi masukan bagi Pemkab Bantul dalam perjalanan
kedepannya dan juga bagi penulisan selanjutnya;
1. Penulis menemukan bahwa pemberitaan selama masa Pilkada 2010 di
kabupaten Bantul masih banyak yang tidak dimuat dihalaman utama.
Agar pemberitaan mampu mendukung Citra pemerintah, pemberitaan
akan lebih baik jika di letakkan di halaman utama. Di masa mendatang
penulis berharap Humas dapat memperbanyak pemberitaan yang
mempunyai nilai berita yang tinggi sehingga dapat di muat di halaman
muka.
2. Pada penulisan citra ini, penulis juga menemukan kurangnya
pemasangan foto yang berkaitan dengan kegiatan Pemkab Bantul,
sedangkan penggunaan foto dapat menguatkan nilai sebuah berita.

117

Pada perkembangan ke depannya penulis berharap media massa lebih
banyak menampilkan foto untuk pemberitaan Pemkab Bantul.

3. Untuk selanjutnya, penulis berharap atribut perusahaan dapat lebih
sering di cantumkan agar citra yang diinginkan oleh Pemkab Bantul
dapat sampai kepada pemahaman masyarakat.
Surat kabar menyajikan fakta yang dirangkup dalam rangkaian kata
sehingga pemberitaan menjadi salah satu hal penting dalam pembentukan citra.
Riset tentang citra dapat dilakukan menggunakan media masa, dikarenakan
surat kabar adalah salah satu sarana yang dapat membentuk citra.
Dapat kita pastikan jika penulisan ini dimasa mendatang dapat
mempermudah dalam proses analisis berita dari sudut pandang kehumasan.
Selama ini penulisan tentang Humas pemerintah masih jarang dilakukan
sehingga penulis berharap, dimasa mendatang penulisan tentang Humas
pemerintah dapat lebih berkembang dan lebih bervariasi dikarenakan masih
banyak topik – topik menarik lainnya yang dapat dijadikan pilihan.

118

119

Dokumen yang terkait

dalam Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat (Analisis Framing Pemberitaan Tim Sepakbola Persiba Bantul dalam Surat Insider Friendship dan Pemberitaan Persiba Bantul dalam Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat (Analisis Framing Pemberitaan Tim Sepakbola Per

0 2 15

PENUTUP Insider Friendship dan Pemberitaan Persiba Bantul dalam Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat (Analisis Framing Pemberitaan Tim Sepakbola Persiba Bantul dalam Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat Periode Agustus 2011 – September 2011).

0 2 22

CITRA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BANTUL DALAM PEMBERITAAN DI MEDIA LOKAL JOGJA PADA CITRA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BANTUL DALAM PEMBERITAAN DI MEDIA LOKAL JOGJA PADA MASA PILKADA 2010 ( Analisis Isi Citra dalam Pemberitaan di Surat Kabar Kedaulatan R

0 4 13

PENDAHULUAN CITRA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BANTUL DALAM PEMBERITAAN DI MEDIA LOKAL JOGJA PADA MASA PILKADA 2010 ( Analisis Isi Citra dalam Pemberitaan di Surat Kabar Kedaulatan Rakyat dan Radar Jogja pada bulan Maret – Juni 2010).

0 3 49

PENUTUP KOMPETISI SURAT KABAR LOKAL BERDASARKAN TINGKAT KEPUASAN BIRO IKLAN PADA LAYANAN JASA MEDIA SURAT KABAR (Kompetisi Kedaulatan Rakyat, Radar Jogja, Bernas Jogja, Kompas Jogja, Harian Jogja Berdasarkan Perhitungan Superiority Direction dan Superiori

0 2 83

PENDAHULUAN RELOKASI PASAR NGASEM DALAM SURAT KABAR (Analisis Framing Pemberitaan Relokasi Pasar Ngasem Dalam Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat dan Surat Kabar Harian Jogja).

0 2 25

PENUTUP ETIKA JURNALISME DALAM PEMBERITAAN VIDEO MIRIP ARTIS (Analisis Isi Pemberitaan Video Mirip Nazril Irham dan Luna Maya di SKH Radar Jogja Edisi 5 – 19 Juni 2010).

0 2 5

CITRA UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA DALAM PEMBERITAAN DI SURAT KABAR CITRA UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA DALAM PEMBERITAAN DI SURAT KABAR Analisis Isi Citra Universitas Atma Jaya Yogyakarta dalam Pemberitaan di Surat Kabar Bernas dan Kedaulatan Ra

0 3 17

PENDAHULUAN CITRA UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA DALAM PEMBERITAAN DI SURAT KABAR Analisis Isi Citra Universitas Atma Jaya Yogyakarta dalam Pemberitaan di Surat Kabar Bernas dan Kedaulatan Rakyat Sebelum dan Sesudah Berdirinya Kantor Humas dan Kerjasam

0 3 75

DESKRIPSI OBJEK PENELITIAN CITRA UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA DALAM PEMBERITAAN DI SURAT KABAR Analisis Isi Citra Universitas Atma Jaya Yogyakarta dalam Pemberitaan di Surat Kabar Bernas dan Kedaulatan Rakyat Sebelum dan Sesudah Berdirinya Kantor Hum

1 7 10