Revolusi Politik Revolusi Prancis

Sosiologi Kontekstual X SMAMA 4 majikan dengan kelas majikan yang menguasai perekonomian semakin melemahkan kelas buruh sehingga muncul kekuatan-kekuatan buruh yang bersatu membentuk perserikatan. Menurut Aguste Conte perubahan- perubahan tersebut berdampak negatif, yatiu terjadinya konflik antar kelas dalam masyarakat. Comte melihat, setelah pecahnya revolusi Prancis masyarakat prancis dilanda konflik antar kelas. Konflik-konflik tersebut terjadi karena masyarakat tidak tahu bagaimana mengatasi perubahan akibat revolusi dan hukum-hukum apa saja yang dapat di pakai untuk mengatur tatanan sosial masyarakat. Maka Comte menganjurkan supaya semua penelitian mengenai masyarakat ditingkatkan sebagai sebuah ilmu yang berdiri sendiri. Comte membayangkan suatu penemuan hukum-hukum yang dapat mengatur gejala-gejala sosial. Tetapi Auguste Comte belum dapat mengembangkan hukum-hukum sosial itu sebagai suatu ilmu tersendiri. Comte hanya memberi istilah untuk ilmu tersebut dengan sebutan sosiologi. Istilah sosiologi muncul pertama kali pada tahun 1839 pada keterangan sebuah paragraf dalam pelajaran ke-47 Cours de la Philosophie Kuliah Filsafat karya Auguste Comte. Tetapi sebelumnya Comte sempat menyebut ilmu pengetahuan ini dengan sebutan fisika sosial tetapi karena istilah ini sudah dipakai oleh Adolphe Quetelet dalam studi ilmu barunya yaitu tentang statistik kependudukan maka dengan berat hati Comte harus melepaskan nama fisika sosial dan merumuskan istilah baru yaitu sosiologi yang berasal dari bahasa Yunani yaitu socius masyarakat dan logos ilmu. Dengan harapan bahwa tujuan Dinamika Sosial Comte adalah pencetus sosiologi. Tujuan utama comte mencetuskan sosiologi adalah membangun ilmu tentang masya- rakat yang dapat menjelaskan perkem- bangan umat manusia di masa lalu dan memperkirakan hal-hal yang akan terjadi di masa depan. Ia berpendapat bahwa ilmu alam telah berhasil menciptakan hukum mengenai gejala-gejala alam. Comte menciptakan hukum yang dapat menjelas- kan berbagai gejala yang terjadi dalam masyarakat seperti hukum pada ilmu alam. Sumber: Ensiklopedi Umum untuk Pelajar Jilid 2 Sumber: Media Indonesia, 7 Agustus 2006 Gambar 1.2 Perubahan struktur masyarakat dalam peristiwa revolusi industri sebagai salah satu fenomena sosial yang dipelajari dalam sosiologi