Kesimpulan Implikasi Analisis kemampuan laba dan arus kas dalam memprediksi kas masa depan: studi empiris pada Perusahaan Aneka Industri dan Industri Dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan

Penelitian ini bertujuan untuk menguji kemampuan laba dan arus kas dalam memprediksi arus kas masa depan pada saat perusahaan melaporkan laba positif dan laba negatif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 21 perusahaan yang tergolong dalam Aneka Industri dan Industri Dasar dan Kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Terbagi dalam 9 perusahaan berlaba positif dan 12 perusahaan berlaba negatif. Tahun yang digunakan dalam penelitian ini adalah 2004, 2005, 2006 dan 2007. Berdasarkan pada data yang telah dikumpulkan dan pengujian yang telah dilakukan dengan menggunakan model regresi berganda, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: 1. Prediktor laba tidak secara mutlak memiliki kemampuan prediksi yang lebih baik daripada prediktor arus kas untuk perusahaan yang melaporkan laba positif. Hal ini berarti, pada tahun-tahun tertentu prediktor arus kas justru merupakan prediktor yang lebih baik dalam memprediksi arus kas masa depan dibanding prediktor laba. 2. Prediktor laba dan prediktor arus kas secara mutlak tidak memiliki kemampuan untuk memprediksi arus kas masa depan untuk perusahaan yang melaporkan laba negatif. 69 3. Variabel independen yaitu laba dan arus kas berpengaruh secara signifikan terhadap variabel dependen arus kas masa depan untuk perusahaan yang melaporkan laba positif. Ini dapat diartikan laba dan arus kas dapat dijadikan prediktor untuk memprediksi arus kas masa depan. 4. Untuk perusahaan yang melaporkan laba negatif, variabel laba dan arus kas yang merupakan variabel independen tidak berpengaruh secara signifikan terhadap variabel arus kas masa depan atau dependen. Hal ini mengindikasikan laba dan arus kas tidak dapat dijadikan prediktor untuk memprediksi arus kas masa depan.

B. Implikasi

Berdasarkan kesimpulan diatas menunjukkan bahwa variabel arus kas memiliki kemampuan yang lebih baik dibanding laba dalam memprediksi arus kas masa depan untuk kelompok perusahaan berlaba positif. Selain itu, laba dan arus kas juga mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap arus kas masa depan Sedangkan untuk kelompok perusahaan berlaba negatif, variabel ,laba dan arus kas tidak memiliki kemampuan dalam memprediksi arus kas masa depan. Disamping itu, laba dan arus kas tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap arus kas masa depan. Pada beberapa situasi, laba bersih gagal memberikan gambaran yang akurat tentang kinerja sebuah perusahaan pada beberapa periode tertentu. Untuk perusahaan-perusahaan dengan pertumbuhan yang tinggi, laba yang positif tidak menjamin adanya arus kas yang memadai. Perusahaan yang 70 tumbuh dengan cepat menggunakan kas dalam jumlah yang besar untuk memperbesar persediaannya. Disamping itu, laba yang dilaporkan bisa saja positif tetapi sesungguhnya bisnis perusahaan lebih banyak menghabiskan daripada menghasilkan kas. Arus kas yang positif mengindikasikan bahwa bisnis dapat terus berjalan untuk saat ini, tetapi rugi yang dilaporkan mungkin mengindikasikan masalah yang membayangi di masa depan. Arus kas dari aktivitas operasi adalah indikator yang lebih baik dalam menggambarkan apakah perusahaan dapat terus memenuhi komitmennya kepada para kreditor, pelanggan, karyawan, dan investor dalam waktu dekat.

C. Keterbatasan

Dokumen yang terkait

Kemampuan laba bersih dan arus kas operasi dalam memprediksi arus kas operasi di masa depan pada perusahaan otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

8 83 85

Analisis Pengaruh Laba Akuntansi dan Komponen Arus Kas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Industri Dasar dan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

5 89 104

Kemampuan Laba dan Arus Kas Operasi dalam Memprediksi Arus Kas Operasi Masa Depan Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

5 39 101

Kemampuan Laba dan Komponen Arus Kas dalam Memprediksi Arus Kas Masa Depan (Suatu Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar Pada Bursa Efek Indonesia).

0 1 9

KEMAMPUAN LABA DAN ARUS KAS DALAM MEMPREDIKSI ARUS KAS MASA DEPAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI).

0 1 9

ANALISIS KEMAMPUAN LABA DAN ARUS KAS DALAM MEMPREDIKSI ARUS KAS MASA DEPAN tudi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia ).

0 0 8

PENGARUH LABA DAN ARUS KAS DALAM MEMPREDIKSI LABA DAN ARUS KAS DI MASA MENDATANG PADA PERUSAHAAN OTOMOTIF DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 1 118

KEMAMPUAN LABA DAN ARUS KAS DALAM MEMPREDIKSI ARUS KAS MASA DEPAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Food and Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia) ARTIKEL

0 0 17

KEMAMPUAN LABA DAN ARUS KAS DALAM MEMPREDIKSI ARUS KAS MASA DEPAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Food and Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia) - Perbanas Institutional Repository

0 1 14

KEMAMPUAN LABA DAN ARUS KAS DALAM MEMPREDIKSI LABA YANG AKAN DATANG PADA PERUSAHAAN FOOD & BEVERAGES YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

0 0 22