Keterbatasan Penelitian PENERAPAN TEKNIK KOREKSI TEMAN SEBAYA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN PADA SISWA KELAS X AP 2 SMK MURNI 2 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2008 2009

penelitiannya yang menemukan bahwa penerapan peer-correction dalam pembelajaran menulis memiliki nilai plus, yakni: 1 dapat mengembangkan penguasaan dan ketepatan berbahasa pada siswa, 2 memungkinkan siswa untuk tidak selalu tergantung pada guru dalam mengoreksi kesalahan bahasanya, serta 3 memungkinkan siswa dapat membimbing siswa lain. Dengan demikian maka semakin memperkuat hasil bahwa dengan penerapan teknik koreksi teman sebaya dapat menungkatkan kualitas hasil pembelajaran menulis pada siswa. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar 20 halaman 97. Grafik tersebut secara jelas menunjukkan adanya peningkatan nilai rata-rata proses dan hasil pembelajaran menulis karangan secara keseluruhan setelah dilakukan tindakan. Hal tersebut ditunjukkan dari garis yang terus naik dari titik prasiklus, siklus I, dan siklus II. Berdasarkan pembahasan hasil penelitian ini dapat dinyatakan bahwa penerapan teknik koreksi teman sebaya dapat meningkatkan kualitas proses dan kualitas hasil pembelajaran menulis karangan pada siswa kelas X AP 2 SMK Murni 2 Surakarta.

D. Keterbatasan Penelitian

Terkait dengan beberapa aspek, Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan di kelas X AP 2 SMK Murni 2 Surakarta memiliki keterbatasan. Keterbatasan tersebut meliputi: 1 Ketiadaan buku paket Bahasa Indonesia sebagai pegangan siswa dalam pembelajaran yang mengharuskan peneliti dan guru menyiapkan materi sendiri yang diambilkan dari berbagai sumber yang sesuai dengan silabus; 2 Siklus III sebagai perbaikan pembelajaran siklus II untuk lebih memaksimalkan hasilnya tidak dapat dilaksanakan karena keterbatasan waktu yang diberikan oleh pihak sekolah. Namun demikian, keterbatasan yang ada tidak mengurangi tingkat keberhasilan dalam penelitian tindakan kelas ini. Ketiadaan buku paket sekolah memang tidak dapat dipungkiri dan peneliti pun tidak dapat memaksakan keadaan. Dalam hal ini peneliti bersama guru mencarikan materi-materi yang sesuai dengan ketentuan yang ada pada silabus. Sehingga dengan keterbatasan yang ada siswa hanya diberi catatan materi yang sudah dipersiapkan oleh guru dan foto kopian materi yang diambilkan dari berbagai sumber yang mendukung pembelajaran. Keterbatasan yang kedua yakni karena waktu yang diberikan pihak sekolah kepada peneliti sangat terbatas. Hal ini dapat peneliti maklumi karena untuk kurikulum SMK, pembelajaran Bahasa Indonesia hanya memiliki alokasi waktu yang sedikit. Dalam satu minggu, pembelajaran Bahasa Indonesia hanya mendapat waktu 2 jam pelajaran saja, hal itu pun dengan materi yang sangat padat. Oleh karena itu, peneliti tidak dapat memaksakan untuk melanjutkan siklus III. Mengingat, apabila hal tersebut dipaksakan maka akan mengganggu jalannya proses pembelajaran yang sudah ditetapkan oleh pihak sekolah. Namun demikian, meskipun dengan keterbatasan waktu yang ada, penelitian tindakan kelas sudah cukup berhasil sesuai dengan indikator keberhasilan penelitian yang telah ditentukan sebelumnya. 108 BAB V SIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

A. Simpulan

Dokumen yang terkait

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN TUTOR SEBAYA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA KELAS XI IS 2 SMA AL ISLAM 1 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2008 2009 (Penelitian Tindakan Kelas)

2 12 83

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN TUTOR SEBAYA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X AK 1 SMK BATIK 2 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2009 2010

3 15 200

PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS X.2 SMA MUHAMMADIYAH 1 KLATEN TAHUN AJARAN 2009 2010

1 10 86

EFEKTIVITAS TEKNIK INGATAN BAYANGAN MAJU TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS XI SMA PARULIAN 2 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2008/2009.

0 0 45

PENGARUH ANTARA KEDISIPLINAN BELAJAR DAN PERGAULAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI PADA SISWA KELAS X SMA MUHAMMADIYAH 2 SURAKARTA Tahun Ajaran 2009/2010.

0 1 12

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PARAGRAF DESKRIPSI MELALUI WIDYAWISATA KELAS X DI SMK MUHAMMADIYAH 2 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2008/2009.

0 2 7

PENDEKATAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI PADA SISWA KELAS X.2 SMA NEGERI 2 DEMAK TAHUN AJARAN 2008/2009.

0 1 9

PENERAPAN STRATEGI KOMPOSISI, TERKENDALI DAN TERARAH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN Penerapan Strategi Komposisi, Terkendali Dan Terarah Untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Karangan Pada Siswa Kelas IV SD Negeri Talak Broto 2 Tahun Ajaran

0 0 15

PENERAPAN STRATEGI KOMPOSISI, TERKENDALI DAN TERARAH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN Penerapan Strategi Komposisi, Terkendali Dan Terarah Untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Karangan Pada Siswa Kelas IV SD Negeri Talak Broto 2 Tahun Ajaran

0 1 31

KIAT BEROLEH KEMAMPUAN MENULIS: KOREKSI KARANGAN OLEH TEMAN SEJAWAT

0 0 5