Tanaman tapak liman Tinjauan Penelitian

3

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas dapat dirumuskan permasalahannya sebagai berikut: 1. Apakah ekstrak etanol 70 daun tapak liman Elephantopus scaber L mempunyai efek diuretik pada tikus putih jantan galur Wistar? 2. Pada dosis berapa ekstrak etanol 70 daun tapak liman Elephantopus scaber L yang dapat memberikan efek diuretik?

C. Tujuan Permasalahan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ekstrak etanol 70 daun tapak liman Elephantopus scaber L memiliki efek diuretik dan mengetahui dosis ekstrak etanol 70 daun tapak liman Elephantopus scaber L yang dapat memberikan efek diuretik.

D. Tinjauan Penelitian

1. Tanaman tapak liman

Tanaman tapak liman merupakan gulma dan belum dibudidayakan. Pada tempat-tempat tertentu sering ditentukan dalam jumlah banyak terutama di lapangan rumput. Tanaman ini diduga berasal dari Amerika di daerah tropik dan memiliki keanekaragaman yang kecil Anonim, 1978. a. Sinonim Asterocephalus cochinchinensis soreng, Scabiosa cochinchinensis Lour Dalimartha, 2005. 4 b. Sistematika Divisi : Spermatophyta Sub divisi : Angiosperma Bangsa : Asterales Suku : Asteraceae Marga : Elephantopus Jenis : Elephantopus scaber L Syamsuhidayat dan Hutapea, 1991 c. Nama Daerah Tapak liman Sunda, tapak tana Madura Anonim, 1978. d. Morfologi Tanaman Tanaman tapak liman termasuk terna tegak dengan rimpang yang menjalar, tinggi 10 cm sampai 80 cm. Batang kaku, berambut panjang dan rapat, bercabang. Daun berkumpul di bawah, membentuk roset, bentuk daun jorong, bundar telur sungsang, panjang 3 cm sampai 38 cm, lebar 1 cm sampai 6 cm, permukaan daun agak berambut. Bunga berupa tonggol, bergabung banyak, berbentuk bulat telur dan sangat tajam, daun pelindung kaku, daun pembalut dari tiap bunga kepala berbentuk jorong, lanset, sangat tajam, dan berselaput, 4 daun pembalut dibagian dalam panjang 10 mm berambut rapat. Panjang mahkota bunga 7 mm sampai 9 mm, berbentuk tabung, berwarna putih, ungu, kemerahan, ungu pucat. Buah merupakan buah longkah, panjang 4 mm, berambut; papus berambut 5 kasar, kadang-kadang 6, melebar pada bagian pangkalnya, kaku, berambut, panjang 5 mm sampai 6 mm Anonim, 1978. e. Khasiat Daun tapak liman Elephantopus Scaber L berkhasiat sebagai obat mencret, obat batuk, obat sariawan, Syamsuhidayat dan Hutapea, 1991, obat demam, peluruh kencing diuretik sedangkan akar dapat digunakan untuk mengobati malaria Mardisiswojo dan Sudarsono, 1985. f. Kandungan kimia Tanaman tapak liman Elephantopus scaber L mengandung flavonoid luteolin-7-glukosida Anonim, 1978. Disamping itu, tanaman tapak liman juga mengandung elephantopin, deoxyelephantopin, isodeoxyelepanthopin, 11, 13 dihydrodeoxyelepanthopin, elephantin, epifridelinol, stigmasterol, triacontan-1-ol, dotriacontan-1-ol, lupeol, lupeol acetat. Stigmaterol turunan yang dapat memacu gairah seksual Dalimartha, 2005.

2. Diuretik

Dokumen yang terkait

UJI EFEK EKSTRAK ETANOL HERBA TAPAK LIMAN (Elephantopus scaber L) TERHADAP PENURUNAN KADAR ASAM URAT DARAH PADA TIKUS PUTIH JANTAN YANG DIINDUKSI KAFEINA

6 42 76

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL KULIT PISANG JANTEN TERHADAP KADAR HDL DAN LDL TIKUS PUTIH JANTAN GALUR SPRAGUE

0 13 40

EFEK PROTEKTIF EKSTRAK ETANOL DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia (Tenore) Steenis) TERHADAP GAMBARAN HISTOPATOLOGI LAMBUNG TIKUS PUTIH GALUR Sprague dawley YANG DIINDUKSI ETANOL

3 28 59

EFEK DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia (Ten) Steenis)) YANG DIEKSTRAKSI ETANOL 70% TERHADAP AKTIVITAS ALT TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) JANTAN GALUR Sprague dawley YANG DIINDUKSI ETANOL 50%

1 11 60

UJI TOKSISITAS EKSTRAK ETANOL DAUN SAMBUNG NYAWA (Gynura procumbens) TERHADAP GAMBARAN HISTOPATOLOGI GINJAL TIKUS PUTIH JANTAN GALUR Sprague dawley

0 10 69

EFEK PERMBERIAN EKSTRAK ETANOL BAWANG PUTIH (Allium sativum L.) TERHADAP KADAR LOW DENSITY LIPOPROTEIN (LDL) PADA TIKUS PUTIH (Rattus novergicus) JANTAN GALUR Sprague Dawley YANG DIBERI PAKAN TINGGI LEMAK

1 9 62

View of STANDARISASI DAN EFEK ANTIKONVULSI EKSTRAK ETANOL DAUN UBI JALAR PADA MENCIT PUTIH JANTAN

0 0 7

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN TAPAK LIMAN (Elephantopus scaber L.) TERHADAP KADAR LDL (LOW DENSITY LIPOPROTEIN) DARAH MENCIT PUTIH JANTAN

0 0 8

82 EFEK ANALGETIK EKSTRAK ETANOL DAUN TAPAK LIMAN (Elephantopus scaber L.) PADA MENCIT PUTIH JANTAN

0 0 9

EFEK DIURESIS EKSTRAK PROPOLIS PADA TIKUS PUTIH JANTAN (RATTUS NORVEGICUS)

0 1 48