Pembahasan 1. Kecerdasan Emosional DESKRIPSI, ANALISIS DATA, INTERPRETASI HASIL ANALISIS

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang penulis lakukan, ada beberapa hal yang penulis sarankan yaitu: 1. Untuk Kepala Sekolah hendaknya memperhatikan tingkat kecerdasan emosional siswa karena hal ini terbukti memiliki hubungan positif yang signifikan. Sekolah dapat mengadakan training kecerdasan emosional, sehingga tingkat kecerdasan emosional siswa menjadi lebih baik kemudian bisa secara intensif memberikan motivasi dan bimbingan kepada guru-guru untuk selalu lebih meningkatkan keterlibatannya secara emosional dengan murui-murid agar dapat meningkatkan kecerdasan emosional siswa SMA Darussalam Ciputat Tangerang Selatan. 2. Untuk guru di SMA Darussalam Ciputat Tangerang Selatan, hendaknya mengembangkan dan mengoptimalkan kecerdasan emosional yang berperan dalam keberhasilan siswa baik di sekolah maupun di lingkungan sekitarnya, maka disarankan kepada pihak sekolah terutama guru-guru pengajar agar terus membina kecerdasan emosi siswa baik dalam proses pembelajaran di kelas, maupun kegiatan lainnya. 3. Untuk siswa-siswi SMA Darussalam Ciputat Tangerang Selatan lebih tingkatkan lagi belajar dan janganlah ragu untuk sering berkonsultasi dengan guru-guru kalian apabila kalian memiliki problematika masalah. DAFTAR PUSTAKA Agus Nggermanto, Quantum Quotient, Bandung: Yayasan Nuansa Cendekia, 2001. Ahmad Sofyan dkk, Evaluasi Pembelajaran IPA Berbasis Kompetensi, Ciputat Tangerang: UIN Jakarta Press, 2006. Ahmadi, abu dan Prasetyo, Joko, Strategi Belajar dan Mengajar, Bandung: Pustaka Setia, 1997, Cet. ke-5. Ahmadi, Abu dan Supriyono, Widodo, Psikologi Belajar, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2004, Cet. ke-2. Anas, Sudijono. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers, 1987. Anwar, Arifin. Memahami Paradigma Baru Pendidikan Nasional Dalam Undang-Undang Sisdiknas. Jakarta: Departemen Agama RI Direktorat Jenderal Kelembagaan Agama Islam, 2003. Arikunto, Suharsimi, , Manajemen Pengajaran Secara Manusiawi, Jakarta: Rineka Cipta, 1990, Cet. ke-1. Ary Ginanjar Agustian, Rahasia Sukses Membangun Kecerdasan Emosional Dan Spiritual ESQ Emotional Spiritual Quotient Berdasarkan 6 Rukun Iman Dan 5 Rukun Islam, Jakarta: Arga Publishing, 2001. Daniel Goleman, Emotional Intellegence, Jakarta: PT Gramedia Pustaka, 1997. Jeanne Segal, Melejitkan Kepekaan Emosional, Bandung: Kaifa, 2000. Lawrence E. Shapiro, Mengajarkan Emotional Intellegence Pada Anak, Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama, 2001. Mahmud, Metode Penelitian Pendidikan, Bandung, CV Pustaka Setia, 2011. Muhammad Muhyidin, Manajemen ESQ Power, Jogjakarta: DIVA Press, 2007. M. Alisuf Sabri, Pengantar Psikologi Umum dan Perkembangan, Jakarta: Pedoman Ilmu Jaya, 2006. Mulyono Abdurrahman, Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar, Jakarta: PT Rineka Cipta, 1999. Musfiqon, Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta: PT Prestasi Pustakaraya, 2012. Nana Sudjana, Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2009. Nety Hartati dkk, Islam dan Psikologi, Ciputat Tangerang: UIN Jakarta Press, 2003. Purwanto, Ngalim, Psikologi Pendidikan, Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2003. Robert K. Cooper dan Ayman Sawaf, Executive EQ Kecerdasan Emosional Dalam Kepemimpinan dan Organisasi, Jakarta: PT Gramedia Pustaka, 2000. Sanapiah Faisal, Format-format Penelitian Sosial, Jakarta: PT Rajawali Pers, 2008. Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan Kombinasi, Bandung, Alfabeta, 2011. Suharsono. Mencerdaskan Anak. Depok: Inisiasi Press, 2005. Suharsono. Akselerasi Intelegensi : Optimalkan IQ, EQ dan SQ, Depok: Inisiasi Press, 2004 Sukarsih, Dedeh dan Kadarsah, Beberapa Jenis Penilaian yang Dilaksanakan oleh Guru Di Sekolah, Jakarta: CV. Indra Jaya, 1986, Cet. ke-4. Suprijono, Agus, Cooperative Learning, Teori dan Aplikasi PAIKEM, Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2009, Cet. ke-2. S. Margono, Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta: Rineka Cipta, 2010. Triantoro Safatra dan Nofrans Eka Saputra, Manajemen Emosi Sebuah Panduan Cerdas Bagaimana Mengelola Emosi Positif Dalam Hidup Anda, Jakarta: Bumi Aksara, 2009. Zainal Arifin, Penelitian Pendidikan Metode dan Paradigma Baru, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2011. LAMPIRAN 1. Kuisioner Penelitian INSTRUMEN PENELITIAN HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X SMA DARUSSALAM CIPUTAT TANGERANG SELATAN Daftar berikut berkaitan dengan identitas responden. 1. Nama : ………………………………………………….. 2. KelasNo Absen : ………………………………………………….. PETUNJUK PENGISIAN Anda diminta memberikan pendapat atas pernyataan di bawah ini, dengan cara memberikan tanda check _ pada baris yang telah disediakan, dan setiap alternatif jawaban tidak mewujudkan salah atau benar. Kami sangat menghargai waktu yang anda gunakan untuk mengisi instrumen ini secara jujur. Dan kerahasiaan identitas anda akan kami jaga sesuai dengan etika penelitian. PERTANYAAN SS : Jika pertanyaan tersebut SANGAT SESUAI dengan diri anda. S : Jika pertanyaan tersebut SESUAI dengan diri anda. TS : Jika pertanyaan tersebut TIDAK SESUAI dengan diri anda. STS : Jika pertanyaan tersebut SANGAT TIDAK SESUAI dengan diri anda.