Definisi Skorangka Servis yang benar Pengembalian yang benar

Penjas Orkes SMPMTs Kelas VIII 108 3 Pemain A mengembalikan bola juga dengan pukulan backhand silang. 4 Begitu seterusnya sampai bola mati, dilakukan bergantian yang servis pemain B.

2. Peraturan Permainan Tenis Meja

a. Definisi

1 Rally adalah masawaktu dimana bola sedang dalam permainan In play. 2 Let adalah rally yang hasilnya tidak dicatat. 3 Poin adalah rally yang hasilnya dicatat, menghasilkan angka. 4 Bat hand tangan raket adalah tangan yang menggenggam bet. 5 Free hand tangan bebas adalah tangan yang tidak menggenggam bet. 6 Seorang pemain dikatakan memukul bola bila dia menyentuh bola dengan bet yang dipegangnya. 7 Seorang pemain dikatakan menghalangi bola jika ia atau apa saja yang dibawa dan dipakainya menyentuh bola pada saat permainan berlangsung. 8 Pemain yang melakukan servis adalah pemain yang memukul bola pertama kali dalam suatu rally. 9 Penerima bola servis receiver adalah pemain yang memukul bola kedua pada suatu rally. 10 Wasit adalah seseorang yang ditunjuk untuk mengawasi dan memimpin pertandingan.

b. Skorangka

Setiap pelanggaran kesalahan dalam bermain akan dikenai hukuman, yaitu setiap kali mati atau mematikan lawan dihitung poin atau disebut rally point.

c. Servis yang benar

1 Pada saat akan melakukan servis, bola harus diam secara bebas di atas permukaan telapak tangan dari tangan bebas, di belakang garis akhir, dan di atas atau minimal sejajar dengan permukaan meja. 2 Server harus melambungkan bola secara vertikal tanpa putaran. Ketinggian bola saat dilambungkan minimal 16 cm dari permukaan telapak tangan bebas, kemudian turun tanpa menyentuh apapun sebelum dipukul. 3 Pada saat bola turun, server harus memukul bola sehingga menyentuh permukaan mejanya telebih dahulu. 4 Dari mulai servis hingga bola dipukul, bola harus berada di atas, bola tidak boleh ditutupi atau dihalangi oleh bagian badan atau pakaian server dan pasangannya. 5 Pada saat melakukan servis harus terlihat oleh wasit atau pembantu wasit. Gambar 11.5 Kombinasi pukulan backhand. Il u str as i: S u sa n to Di unduh dari : Bukupaket.com 109 Permainan dan Olahraga Bola Kecil

d. Pengembalian yang benar

receiver Setelah server melakukan servis, maka penerima bola receiver harus mengembalikan bola dengan cara memukul bola hingga melewati net dan menyentuh meja lawan.

e. Urutan permainan