Analisis Kebijakan TEMUAN DAN ANALISIS DATA

B. Analisis Kebijakan

Yang menentukan kebijakan berita internasional itu layak atau tidak layak untuk dimuat adalah redaktur internasional. Adapun kriteria berita yang layak muat di rubrik internasional adalah berita yang mempunyai news value dan keberpihakan pada keumatan. Keumatan disini maksudnya, masyarakat secara luas tidak memandang suku agama dan lain-lain. Itu secara umum, sedangkan secara khususnya untuk umat Islam keseluruhan. Berita internasional yang mempunyai news value adalah berita yang informasinya itu penting untuk diketahui, menarik dan bersifat mendidik. Adapun ideologi surat kabar Republika dalam penulisan berita internasional, bukan hanya pada agama saja, melainkan juga nilai-nilai yang dihayati, seperti kemanusiaan, kebangsaan dan sebagainya. Contonya, pada lampiran ke-2 berita internasional, yang menampilkan berita korban sipil serangan NATO. Berita tersebut mempunyai nilai kemanusiaan, karena menggambarkan tindakan semena-mena pasukan NATO terhadap rakyat sipil. Berdasarkan berita tersebut, diharapakan agar pembaca dapat tergugah hatinya untuk membantu korban serangan pasukan NATO. Apalagi yang menjadi korban serangan pasukan NATO adalah umat Islam. Selain itu juga, berita tersebut mengandung nilai pembelajaran agar kita semua tidak semena-mena untuk melakukan kekerasan terhadap sesama manusia. 7 Contoh lainnya terdapat pada lampiran berita internasional ke-9, berita tentang presiden Polandia Lech Kaczynski tewas. Pada berita tersebut mengandung nilai 7 Lampiran ke- 2 Berita Internasional Republika, 17 Februari 2010, berita hal. 1. keterkenalan prominence dan human interest, karena memberitakan tentang suatu kejadian yang menyangkut tokoh terkenal yakni meninggalnya presiden Polandia. Berita ini juga menjadi menarik untuk diketahui karena meninggalnya presiden Polandia disebabkan oleh suatu kecelakaan. 8 Pada lampiran terakhir, berita Israel bombardir jalur Gaza. Pada berita ini terdapat nilai kedekatan Proximity dan human interest, karena berita tersebut menggambarkan tentang kejahatan yang dilakukan oleh tentara Israel di jalur Gaza. Berdasarkan berita tersebut diharapkan agar dunia internasional bisa mengetahui tentang kejahatan yang dilakukan oleh tentara Israel terhadap umat Islam di jalur Gaza. Dengan pemberitaan seperti ini, diharapkan akan memunculkan solidaritas di antara umat Islam untuk membantu saudara mereka yang tertindas di jalur Gaza. 9 Berdasarkan nilai-nilai tersebutlah, kebijakan redaksional republika terbentuk, untuk menentukan berita yang layak muat untuk diterbitkan. 8 Lampiran ke- 9 Berita Internasional Republika, 11 April 2010, berita hal. 1. 9 Lampiran ke- 11 Berita Internasional Republika, 30 Mei 2010, berita hal. 1.

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan

Bahwa berita yang layak muat adalah berita yang mempunyai news value dan ada nuansa keumatannya, karena ini berdasarkan persetujuan redaktur internasional Republika. Sedangkan berita yang tidak layak muat adalah berita yang tidak mempunyai news value. Lalu berita internasional yang tidak layak muat, akan menjadi arsip saja.

B. Saran

Mengacu pada hasil analisa dan kesimpulan, penulis mempunyai saran untuk surat kabar Republika, di antaranya : 1. Kepada surat kabar Republika, untuk tetap konsisten sebagai koran literasi. Sehingga dapat menjadi sumber informasi dan inspirasi pembaca serta sebagai wahana edukasi bagi pembaca berita, khususnya pada pembaca berita internasional. 2. Kepada redaksi surat kabar Republika, untuk selalu berpegang pada kebijakan redaksional yang ada, agar tidak menyimpang dalam menyeleksi berita-berita yang masuk ke redaksi, sehingga pembaca mendapatkan bahan bacaan yang berkualitas lagi bermanfaat. 3. Kepada pembaca, khususnya Mahasiswa Konsentrasi Jurnalistik agar dapat memanfaatkan penelitian ini dengan sebaik-baiknya. 46