Hukum air kencing bayi yang masih menyusu dan cara membasuhnya_1

Hadis riwayat Aisyah istri Nabi ra.:
Bahwa Nabi saw. pernah didatangi
orang-orang yang membawa beberapa bayi,
kemudian beliau mendoakan dan menyuapi
mereka. Lalu seorang anak kencing dan
mengenai beliau. Lantas beliau meminta air
dan menuangkannya pada air kencing tadi
dan tidak mencucinya.
(Shahih Muslim No.430)