Exploration and identification of anti fungal compounds for some tropical woods

EKSPLORASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA ANTI
JAMUR DARI BEBERAPA JENIS KAYU TROPIS

RENHART JEMI

SEKOLAH PASCASARJANA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
2012

PERNYATAAN MENGENAI DISERTASI
DAN SUMBER INFORMASI
Dengan ini saya menyatakan bahwa disertasi yang berjudul: “Eksplorasi
dan Identifikasi Senyawa Anti Jamur dari Beberapa Jenis Kayu Tropis”
adalah gagasan atau hasil penelitian disertasi karya saya sendiri dengan arahan
dari komisi pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apa pun pada
perguruan tinggi di mana pun. Semua data dan informasi yang digunakan telah
dinyatakan secara jelas dan dapat diperiksa kebenarannya.
Bogor, Agustus 2012

RENHART JEMI
NRP. E. 262070051


ABSTRACT
RENHART JEMI. Exploration and Identification of Anti-Fungal Compounds for
Some Tropical Woods. Under Supervision of WASRIN SYAFII, FAUZI
FERBIANTO, MUHAMMAD HANAFI.
Widely used wood preservation is made from synthetic chemistry, where the
raw material is non-renewable and environmental unfriendly. One solution is to
look for alternative preservations using certain extractive substances from a
durable tropical wood as a wood preservative. The main objectives of this study
were to determine the potential extractive substances in woods of kupa (Syzygium
polycephalum (Mig)), pelawan (Tristaniopsis whiteana (Griff)), palepek baringin
(Shorea laevis Ridl), and mahalilis (Palaquium sp.), to evaluate the use of
extractive substances as anti-fungal wood decay Schizophyllum commune Fries
and Pleurotus ostreatus, and to identify the structure of anti-fungal compound.
The maceration extraction method used methanol solvent, and multilevel
fractionation used n-hexane, chloroform, ethyl acetate and butanol solvents. The
extracts, subsequently, were carried out fungus S. commune and P. ostreatus the
tests, and CCB preservative was used as negative control. The result showed that
the highest extractive content was in S. laevis, followed by Palaquium sp., T.
whiteana and S. polycephalum. Moreover, the results of column chromatography

showed that ethyl acetate fraction of S. polycephalum was obtained 8 (G.1-G.8)
compounds, the fraction of chloroform of T. whiteana was obtained 8 (PL.1-PL.8)
compounds, the fraction of butanol of S. laevis was obtained 16 (PB.1-PB.16)
compounds and the fractions of chloroform of Palaquium sp. was obtained 5
(M.1-M.5). Based on the maceration extract, fractionation and column
chromatography, all the wood types were capable of inhibiting the growth of the
fungus S. commune and P. ostreatus. Structure identifications with LC-MS, 1H
and 13C NMR anti-fungal compound for G.2, Pl.3, PB.1.1, and M.2 were 3-Oglucosyl-3’,4’,5-trihydroxyflavonol, Heptanoic acid, 2,3-dihydroxyoctadecanoic
acid and 2,3-dihydroxypropylpentadecanoate, respectively .
Key words: Anti-fungal, Syzygium polycephalum (Mig), Tristaniopsis whiteana
(Griff), Shorea laevis Ridl, Palaquium sp..

SUMMARY
RENHART JEMI. Exploration and Identification of Anti-Fungal Compounds for
Some Tropical Woods. Under Supervision of WASRIN SYAFII, FAUZI
FERBIANTO, MUHAMMAD HANAFI.
Non durable wood is easily attacked by wood destroying organisms. The
most severe attacks and affects the quality of wood is caused by wood decaying
fungi due to wood itself as a source of energy for the life of wood decaying fungi.
Because fungi are organisms that can not cultivate their own food, fungi digest the

timber by using hydrolytic enzymes. The problem of non durable wood can be
solved through wood preservation. However, the preservatives widely used to
preserve the wood are synthetic chemicals derived from non-renewable and non
environmentally friendly materials. One of the solution is to seek an alternative
preservative by utilized certain wood extractive in durable wood as preservative.
Extractives in wood retained wood from wood destroying organisms attacked.
This research is a comprehensive basic research consisted of extraction of wood
extractives from several durable woods from tropical forest and their utilization as
anti-fungal substances.
The main objectives of this research were to determine the potential of
extractive substances in woods of kupa (Syzygium polcephalum (Mig)), pelawan
(Tristaniopsis whiteana (Griff)), palepek baringin (Shorea laevis Ridl), mahalilis
(Palaquium sp.), to utilize the extractive substance as an anti-fungal of
Schizophyllum commune Fries and Pleurotus ostreatus, and to identify the
structure of anti-fungal compound.
S. polycephalum wood was obtained from community forest located in
Bogor, West Java province, while woods of T. whiteana, S. laevis, Palaquium sp.
wood were obtained from Hanua Rawang, Central Kalimantan province.
Successive extraction method was used in this experiment. The results indicated
that the highest extractive substance diluted in methanol was achieved by S. laevis

wood, followed by Palaquium sp. wood, T. whiteana wood, and S. polycephalum
wood. The highest fractionation results were achieved by S. polycephalum wood
extract (0.36%), Palaquium sp. wood extract (5.12%), S. laevis wood extract
(3.54%), S. laevis wood extract (1.73%), and S. laevis wood extract (1.92%),
respectively for n-hexane, chloroform, ethyl acetate, buthanol and residu
solvents.
The results of anti-fungal properties for each fraction showed that the most
active fraction of S. polycephalum, T. whiteana, S. laevis, Palaquium sp. wood
extracts to inhibit the growth of S. commune and P. ostreatus fungi were ethyl
acetate fraction, chloroform fraction, buthanol fraction and chloroform fraction,
respectively.
Isolation the most active fraction using column chromatographic of ethyl
acetate fraction of S. polycephalum, chloroform fraction of T. whiteana, buthanol
fraction of S. laevis, and chloroform fraction of Palaquium sp. resulted in eight
(G.1-G.8), seven (PL.1-PL.7), four (PB.1.1-PB.1.4), and five (M.1-M.5) active
compounds, respectively. The results of anti-fungal properties for each active
compounds showed that the most active compound of ethyl acetate fraction of S.
polycephalum, chloroform fraction of T. whiteana, buthanol fraction of S. laevis,

and chloroform fraction of Palaquium sp. were G.2, PL.3, PB.1, and M.2

compounds, respectively.
Based on LC-MS analysis and identification using 1H and 13C NMR, it was
found that G.2, PL.3, PB.1, and M.2 compounds had anti-fungi substances,
namely 3-O-glucosyl-3’,4’5-trihydroxyflavonol, Heptanoic acid,
2,3dihydroxyoctadecanoic acid
and 2,3-dihydroxypropylpentadecanoate,
respectively.
Key word: Syzygium polycephalum (Mig), Tristaniopsis whiteana (Griff), Shorea
laevis Ridl, Palaquium sp., Schizophyllum commune Fries, Pleurotus
ostreatus,
compound
anti-fungal,
3-O-glucosyl-3’,4’5trihydroxyflavonol, Heptanoic acid, 2,3-dihydroxyoctadecanoic acid,
2,3-dihydroxypropylpentadecanoate.

ABSTRACT

RENHART JEMI. Exploration and Identification of Anti-Fungal Compounds for
Some Tropical Woods. Under Supervision of WASRIN SYAFII, FAUZI
FERBIANTO, MUHAMMAD HANAFI.


Widely used wood preservative made from synthetic chemistry, where the raw
material is renewable and environmentally unfriendly. One solution is to look for
alternative preservatives by using certain extractive substances contained in a
durable tropical wood as a wood preservative. The main objective of this study
was to determine the potential of extractive substances in wood Kupa (Syzygium
polycephalum (Mig)), wood Pelawan (Tristaniopsis whiteana (Griff)), wood
Palepek Baringin (Shorea lravis Ridl), wood Mahalilis (Palaquium sp.), and the
use of substances extractive as an anti-fungal wood decay Schyzophyllum
commune Fr and Pleurotus ostreatus, and identify the structure of anti-fungal
compound. The maceration extraction method using methanol solvent, multilevel
fractionation using n-hexane solvent, chloroform, ethyl acetate and butanol,
subsequently generated in the test fungus S. commune and P. ostreatus, and CCB
preservatives are used as negative controls. The result showed the highest
extractivecontent in S. leavis, then Palaquium sp., T. whiteana and S.
polycephalum. The results of column chromatography fractions isolated ethyl
acetate extract of S. polycephalum was obtained 8 (G.1-G.8) compounds, the
fraction of chloroform extract of T. whiteana obtained 8 (PL.1-PL.8) compounds,
the fraction of butanol extract of S. leavis obtained 16 (PB.1-PB.16) compounds
and the fractions of chloroform extract obtained Palaquium sp. 5 (M.1-M.5). All

of the maceration extract, fractionation and column chromatography on a fourth
wood is capable of inhibiting the growth of the fungus S. commune and P.
ostreatus. Structure identification with LC-MS, 1H and 13C NMR antifungal
compound contained in G.2 was 3-O-glucasyl-3’,4’,5-trihydroxyflavonol,
compounds Pl.3 is Heptanoic acid, compound PB.1.1 was 2,3dhydroxyoctadecanoic acid, and anti fungal compound M.2 is 2,3dihydroxypropyl pentadecanoatr.
Key words: Anti-fungal, Syzygium polycephalum (Mig)), Tristaniopsis whiteana
(Griff)), Shorea lravis Ridl, Palaquium sp.

RINGKASAN
RENHART JEMI. Eksplorasi dan Identifikasi Senyawa Anti Jamur dari
Beberapa Jenis Kayu Tropis. Dibimbing oleh WASRIN SYAFII, FAUZI
FERBIANTO, MUHAMMAD HANAFI.
Kayu yang tidak awet mudah diserang organisme perusak kayu. Serangan
yang paling berat dan mempengaruhi kualitas kayu disebabkan oleh jamur
pelapuk kayu karena kayu merupakan sumber energi bagi kehidupan jamur
pelapuk kayu. Jamur merupakan organisme yang tidak dapat mengolah
makanannya sendiri sehingga mengambil makanannya dari kayu dengan teknik
enzim hidrolitik. Masalah ketidakawetan kayu tersebut dapat diatasi dengan
pengawetan kayu. Akan tetapi, bahan pengawet yang banyak digunakan berbahan
dasar kimia sintetik, dimana bahan bakunya tidak dapat diperbaharui dan tidak

ramah lingkungan. Salah satu solusinya adalah mencari bahan pengawet alternatif
dengan memanfaatkan zat ekstraktif tertentu yang terdapat di dalam kayu awet
sebagai bahan pengawet. Zat ekstraktif di dalam kayu bersifat ekologis untuk
mempertahan kayu dari serangan organisme perusak kayu. Penelitian ini
merupakan penelitian dasar yang menyeluruh tentang ekstraksi zat ekstraktif dari
beberapa jenis kayu dari hutan tropis dan pemanfaatannya sebagai bahan anti
jamur kayu.
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi zat ekstraktif
pada kayu kupa (Syzygium polycephalum (Mig)), kayu pelawan (Tristaniopsis
whiteana (Griff)), kayu palepek baringin (Shorea laevis Ridl), kayu mahalilis
(Palaquium sp.), pemanfaatan zat ekstraktif tersebut sebagai anti jamur pelapuk
kayu Schizophyllum commune Fries dan Pleurotus ostreatus, serta
mengidentifikasi struktur senyawa anti jamurnya.
Kayu S. polycephalum diperoleh dari hutan rakyat di Kabupaten Bogor,
Propinsi Jawa Barat, sedangkan kayu T. whiteana, kayu S. laevis, kayu Palaquium
sp. diperoleh dari hutan alam tropis dari desa Hanua Ramang, Propinsi
Kalimantan Tengah. Metode ekstraksi bertingkat digunakan dalam penelitian ini.
Hasil maserasi bagian kayu teras ke empat jenis kayu tersebut dengan pelarut
metanol menunjukkan bahwa ekstrak metanol terbanyak dihasilkan oleh kayu S.
laevis, diikuti berturut-turut oleh kayu Palaquium sp., kayu T. whiteana, dan kayu

S. polycephalum. Hasil fraksinasi menggunakan pelarut n-heksan, kloroform, etil
asetat, butanol dan residu yang terbanyak berturut-turut dihasilkan dari ekstrak
kayu S. polycephalum (0,36%), kayu Palaquium sp. (5,12%), kayu S. laevis
(3,54%), kayu S. laevis (1,73%), dan kayu S. laevis (1,92%).
Hasil pengujian sifat anti jamur pada masing-masing fraksi dari keempat
jenis kayu tersebut menunjukkan fraksi teraktif yang mampu menghambat
pertumbuhan jamur S. commune dan P. ostreatus pada kayu S. polycephalum
adalah fraksi etil asetat, pada kayu T. whiteana adalah fraksi kloroform, pada kayu
S. laevis adalah fraksi butanol dan pada kayu Palaquium sp. adalah fraksi
kloroform.
Hasil isolasi kromatografi kolom pada fraksi-fraksi teraktif dari ke empat
(4) jenis kayu tersebut adalah sebagai berikut: fraksi etil asetat pada kayu S.
polycephalum terdapat 8 senyawa (G.1-G.8), fraksi kloroform dari kayu T.

whiteana terdapat 8 senyawa (PL.1-PL.8), fraksi butanol dari kayu S. laevis 4
senyawa (PB.1.1-PB.1.4), fraksi kloroform dari kayu Palaquium sp. terdapat 5
senyawa (M.1-M.5).
Berdasarkan hasil pengujian sifat anti jamur dari senyawa-senyawa yang
diperoleh dari isolasi kromatografi kolom diketahui bahwa senyawa teraktif pada
kayu S. polycephalum, kayu T.whiteana, kayu S. laevis, dan kayu Palaquium sp.

berturut-turut adalah senyawa G.2, senyawa PL.3, senyawa PB.1, dan senyawa
M.2.
Hasil analisis LC-MS dan identifikasi struktur dengan 1H dan 13C NMR
diketahui bahwa senyawa anti jamur pada senyawa G.2, PL.3, PB.1.1 dan M.2
berturut-turut adalah 3-O-glucosyl-3’,4’5-trihydroxyflavonol, Heptanoic acid,
2,3-dihydroxyoctadecanoic acid dan 2,3-dihydroxypropylpentadecanoate.
Kata kunci: Syzygium polycephalum (Mig), Tristaniopsis whiteana (Griff), Shorea
laevis Ridl, Palaquium sp., Schizophyllum commune Fries dan
Pleurotus
ostreatus,
3-O-glucosyl-3’,4’5-trihydroxyflavonol,
Heptanoic
acid,
2,3-dihydroxyoctadecanoic
acid,
2,3dihydroxypropylpentadecanoate.

EKSPLORASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA ANTI
JAMUR DARI BEBERAPA JENIS KAYU TROPIS


RENHART JEMI

Disertasi
sebagaisalahsatusyaratuntukmemperolehgelar
DoktorpadaProgram StudiTeknologiSeratdanKomposit

SEKOLAH PASCASARJANA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2012

© Hak cipta milik Institut Pertanian Bogor, tahun 2012
Hak Cipta dilindungi Undang-Undang

1. Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa
mencatumkan atau menyebutkan sumber
a. Pengutipan hanya untuk kepentingan pendidikan, penelitian,
penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik
atau tujuan suatu masalah
b. Pengutipan tidak merugikan kepentingan yang wajar untuk IPB
2. Dilarang mengumumkan dan memperbanyak sebagian atau
seluruh karya tulis dalam bentuk apapun tanpa izin IPB

Judul Penelitian
Nama
NIM
Program Studi

: Eksplorasi dan Identifikasi Senyawa Anti Jamur dari
Beberapa Jenis Kayu Tropis
: Renhart Jemi
: E 262070051
: Teknologi Serat dan Komposit

Disetujui
Komisi Pembimbing

Prof. Dr. Ir. Wasrin Syafii, M.Agr
Ketua

Prof . Dr. Ir. Fauzi Ferbrianto, MS
Anggota

Dr. Sci. Muhammad Hanafi
Anggota

Diketahui
Ketua Program Studi
Teknologi Serat dan Komposit

Dekan Sekolah Pascasarjana

Dr. Ir. Wayan Darmawan, M. Sc

Dr.Ir. Dahrul Syah, M.Sc. Agr

Tanggal Ujian: 31 Juli 2012

Tanggal Lulus :

PengujipadaUjianTertutup
Dr. Ir. Elis Nina Herliyana, M.Si
(KepalaLaboratoriumPenyakitHutanDepartemenSilvikultur
FakultasKehutanan IPB)
Dr. SyamsulFalah, S.Hut, M.Si
(SekretarisDepartemenBiokimiaFakultas MIPA IPB)

PengujipadaUjian Terbuka:
Dr. Ir. TrisnaPriadi, M.EngSc
(DepartemenHasilHutanFakultasKehutanan IPB)
Prof. (R) Dr. Sulaeman Yusuf, M. Agr
(KepalaKelompokPenelitiPengendaliSerangan Hama danBiodegrdasi
UPT BalaiPenelitiandanPengembangan Biomaterial LIPI-Cibinong)

PRAKATA
Puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Kasih, karena atas berkat
karunia

dan

pernyertaanNya

kepada

penulis,

sehingga

penulis

dapat

menyelesaikan penyusunan disertasi ini.
Penulis menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang tidak
terhingga kepada Bapak Prof. Dr. Ir. Wasrin Syafii, M. Agr, Bapak Prof. Dr. Ir.
Fauzi Ferbrianto, MS., Bapak Dr. Sci. Muhammad Hanafi atas bimbingan,
kesabaran, pengayaan wawasan, kritik, saran dan dukungan moril yang sangat
besar peranannya dalam penyelesaian penulisan disertasi ini.
Rasa hormat yang setinggi-tingginya penulis sampaikan kepada kedua orang
tua tercinta, ayahanda Ginther Inin Uthan (Alm) dan Ibunda Syainur During,
kepada ayahanda Cornelis Elbaar dan ibunda Ilse Askenas Tawa (Alm) yang telah
memberikan pelajaran, dukungan, dorongan, nasihat dan kasih sayangnya. Terima
kasih yang mendalam penulis sampaikan kepada istri tercinta Helen Lusiana,
S.Pd. M.Si, serta anaknda tersayang Lyra Asaria, Asyer Briliant Bent Yosua dan
Inara Tamariska Anggun atas do’a, kasih sayang, pengertian dan pengorbanan
serta semua dukungan yang sangat berarti hingga dapat menyelesaikan studi
doktor ini. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada seluruh keluarga
besarku yang telah banyak memberi dukungan, motivasi dan doanya.
Ucapan terima kasih juga penulis sampaikan kepada 1). Dirjen Dikti
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia atas

bantuan

beasiswa pendidikan pada studi program Doktor di IPB melalui kegiatan IMHERE 2006 Universitas Palangka Raya; 2). Pemerintah Daerah Propinsi
Kalimantan Tengah atas bantuan biaya penelitian melalui kegiatan progam “KalTeng Harati 2011” melalui Dinas Pendidikan Pemerintah Daerah Propinsi
Kalimanatan Tengah; 3). Bapak Rektor IPB, Bapak Dekan Sekolah Pascasarjana
IPB atas diterima dan diberi kesempatan untuk studi di Program Doktor di
Sekolah Pascasarjana IPB; 4). Ketua Program Studi Teknologi Serat dan
Komposit Sekolah Pascasarjana IPB atas pelayanannya selama studi di Program
Doktor; 5). Bapak Rektor Universitas Palangka Raya atas ijin dan tugas belajar
yang diberikan kepada penulis untuk mengikuti studi Program Doktor di

IPB;

6). Dekan Fakultas Pertanian dan Ketua Jurusan Kehutanan Fakultas Pertanian
Universitas Palangka Raya atas dukungan dan motivasinya selama penulis
menyelesaikan studi doktor ini.
Penghargaan dan ucapan terima kasih juga penulis sampaikan kepada bapak
Supriatin dan bapak Gunawan dari Bagian Kimia Hasil Hutan Departemen Hasil
Hutan Fakultas Kehutanan IPB, ibu Tutin Suryatin, B.ScF dari Laboratorium
Patologi Hutan Departemen Silvikultur Fakultas Kehutanan IPB, bapak Sabur dari
Laboratorium Kimia Organik Departemen FMIPA IPB, bapak Agus Somantri dan
Ibu Roselyn Syaferina

dari Laboratorium Bakteriologi Bagian Mikrobiologi

Medik Fakultas Kedokteran Hewan IPB, bapak Nandang dari Pusat Penelitian
Kimia, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, Serpong, saudara Hendra Cipta
S.Hut atas bantuan dan kerjasamanya dalam pengambilan sampel kayu untuk
penelitian di Kalimantan Tengah, serta semua pihak yang telah membantu
sehingga penelitian dan penyusunan disertasi ini terselesaikan. Semoga Tuhan
selalu memberikan berkat dan karuniaNya kepada kita semua. Semoga disertasi
ini bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan

bagi

yang

membutuhkannya.
Bogor, Agustus 2012
Renhart Jemi

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Palangka Raya pada tanggal 06 Januari 1971, sebagai anak
pertama dari dua bersaudara dari pasangan Ginther Inin Uthan (Alm) dan Syainur During.
Penulis menikah dengan Helen Lusiana, S.Pd., M.Si, pada tahun (2000) dan telah
dikarunia tiga orang anak yaitu Lyra Asaria (tahun 2001), Asyer Brilian Bent Yosua
(tahun 2005), dan Inara Tamariska Anggun (2009).
Pada tahun 1990, penulis menempuh pendidikan Diploma III (D.III) di Universitas
Palangka Raya pada Jurusan Kehutanan Fakultas Pertanian lulus tahun 1993. Pada tahun
1993, penulis melanjutkan pendidikan Sarjana di Institut Pertanian Yogyakarta pada
Program Studi Teknologi Hasil Hutan Fakultas Kehutanan, dan menamatkannya pada
tahun 1996. Pada tahun 2001, penulis melanjutkan pendidikan Magister di Universitas
Mulawarman pada Program Studi Ilmu Pengetahuan Kehutanan dan menamatkannya
pada tahun 2003. Pada tahun 2007, penulis diterima sebagai mahasiswa Program Studi
Teknologi Serat dan Komposit Sekolah Pascasarjana Program Doktor di Sekolah
Pascasarjana IPB. Penulis mendapat beasiswa IM-HERE dari Ditjen Pendidikan Tinggi,
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Penulis bekerja sebagai staf pengajar di Jurusan Kehutanan Fakultas Pertanian
Universitas Palangka Raya sejak tahun 2000. Penulis pada tahun 2005-2007 dipercaya
sebagai Kepala Laboratorium Teknologi Hasil Hutan. Pada tahun 1997-2000 penulis
menjadi dosen luar biasa di Fakultas Pertanian Jurusan Kehutanan Universitas PGRI
Palangka Raya. Penulis menjadi anggota Masyarakat Peneliti Kayu Indonesia sejak 2007.
Beberapa bagian dari disertasi ini sudah dipublikasikan/dipresentasikan pada: 1).
International Seminar on Translation Research in Cancer Chemoprevention pada tanggal
11-12 Oktober

2011 di LIPI Serpong dalam bentuk poster dengan judul

“Antifungal from Palepek Baringin Wood”; 2). Seminar Nasional MAPEKI XIV di
UGM Yogyakarta pada tanggal 2 November 2011 dalam bentuk oral presentation dengan
judul “Antifungal Decay Wood from Kupa Wood (Syzygium polycephalum (Mig)”; 3).
Jurnal Kimia Terapan Indonesia (JKTI) Vol.14 No. 1 Juni 2012 dengan judul “Aktivitas
Anti Jamur 2-3 dihydroxypropylpentadecanoate dari Kayu Mahalilis (Palaquium sp.); 4).
Jurnal Ilmu dan Teknologi Kayu Tropis Vol.8 No. 2 Juni 2012 dengan judul “Sifat Anti
Jamur Kayu Kupa (Syzygium polycephalum (Mig))”.

DAFTAR ISI
Halaman
DAFTAR ISI ............................................................................................................ xiii
DAFTAR TABEL .................................................................................................... xv
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................... xvi
DAFTAR LAMPIRAN ..........................................................................................xvii
PENDAHULUAN
Latar Belakang .................................................................................................
Perumusan Masalah ..........................................................................................
Tujuan Penelitian .............................................................................................
Manfaat Penelitian ............................................................................................
Hipotesis Penelitian ..........................................................................................
Kerangka Pemikiran ..........................................................................................
Kebaruan Penelitian .........................................................................................

1
4
5
6
6
7
8

TINJAUAN PUSTAKA
Gambaran Umum Empat Jenis Kayu Tropis ...................................................
Zat Ekstraktif ....................................................................................................
Zat Ekstraktif Sebagai Anti Jamur ....................................................................
Jamur ................................................................................................................
Ekstraksi dan Identifikasi Senyawa Aktif .........................................................

10
28
34
36
39

1. SIFAT ANTI JAMUR KAYU KUPA (Syzygium polycephalum (Mig))
Abstrak..............................................................................................................
Abstract .............................................................................................................
Pendahuluan......................................................................................................
Metodologi Penelitian .......................................................................................
Hasil dan Pembahasan .....................................................................................
Simpulan ..........................................................................................................

45
45
46
47
51
60

2. SIFAT ANTI JAMUR KAYU PELAWAN (Tristaniopsis whiteana (Griff)

Abstrak .............................................................................................................
Abstract .............................................................................................................
Pendahuluan ......................................................................................................
Metodologi Penelitian ......................................................................................
Hasil dan Pembahasan. .....................................................................................
Simpulan ...........................................................................................................

61
61
62
63
67
75

3. SIFAT ANTI JAMUR KAYU PALEPEK BARINGIN (Shorea laevis Ridl)
Abstrak..............................................................................................................
Abstract .............................................................................................................
Pendahuluan ......................................................................................................
Metodologi Penelitian .......................................................................................
Hasil dan Pembahasan ......................................................................................
Simpulan ...........................................................................................................

77
77
78
79
83
92

4. SIFAT ANTI JAMUR KAYU MAHALILIS (Palaquium sp)
Abstrak .............................................................................................................
Abstract ............................................................................................................
Pendahuluan .....................................................................................................
Metodologi Penelitian ......................................................................................
Hasil dan Pembahasan......................................................................................
Simpulan ..........................................................................................................

94
94
95
96
100
109

PEMBAHASAN UMUM
Kandungam Ekstrak ......................................................................................... 110
Isolasi dan Sifat Anti Jamur ............................................................................ 116
Senyawa Anti Jamur dari Empat Ekstrak Kayu Tropis ................................... 121
SIMPULAN UMUM ............................................................................................... 125
DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. 127
LAMPIRAN ............................................................................................................ 146

DAFTAR GAMBAR
Halaman
1. Kerangka pemikiran ..............................................................................................

8

2. Penampang kayu kupa (S. polycephalum ) ............................................................ 10
3. Senyawa aroma yang terdapat pada S. jambos Alston .......................................... 12
4. Struktur triterpen dari isolasi ekstrak S. guineense................................................ 13
5. Kayu pelawan (T. whiteana ) ................................................................................. 18
6. Struktur Gallocatechins yang diisolasi dari kulit T. calobuxus ............................ 18
7. Struktur 1,2,3,5-Benzenetetrol yang diisoalsi dari T. calobuxus ........................... 19
8. Kayu palepek baringin (S. laevis) ......................................................................... 19
9. Kayu mahalilis (Palaquium sp) ............................................................................ 28
10. Struktur chamaecyonei yang diisolasi dari kayu Chamaecyparis formosensis .... 29
11. Struktur asam lemak yang diisolasi dari Chara corallina .................................... 30
12. Struktur flavonoid yang diisolasi dari kayu teras Acacia magium ....................... 32
13. Struktur senyawa stilbenes pada kayu pinus ......................................................... 33
14. Struktur senyawa obtusastryrene yang diisolasi dari kayu D. obtusa Lacomite ... 35
15. Skema fraksinasi bertingkat ekstrak metanol kayu kupa....................................... 50
16. Penghambatan pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P. ostreatus (B)
pada berbagai konsentrasi dan berbagai fraksi dari kayu S. polycephalum........... 55
17. Pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P. ostreatus (B) pada ekstrak etil
asetat dari kayu S. polycephalum .......................................................................... 56
18. Nilai IC(50) delapan (8) senyawa (G.1-G.8) dari fraksi etil asetat kayu
S. polycephalum ...................................................................................................... 57
19. 3-O-glucosyl-3’,4’ 5-trihydroxyflavonol ................................................................ 60
20. Skema fraksinasi bertingkat ekstrak metanol kayu pelawan ................................. 66

21. Penghambatan pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P. ostreatus (B) pada
berbagai konsentrasi dan berbagai fraksi dari kayu pelawan ..................................

68

22. Pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P. ostreatus (B) pada fraksi kloroform
dari kayu teras pelawan ............................................................................................

71

23. Nilai IC(50) pertumbuhan jamur S. commune dan P. ostreatus pada fraksi PL.1PL.8 ekstrak kloroform kayu pelawan ....................................................................

73

24. Heptanoit Acid ........................................................................................................

74

25. Pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P. ostreatus (B) pada senyawa PL.3
fraksi klorofrom dari kayu pelawan ........................................................................

75

26. Skema fraksinasi bertingkat ekstrak metanol kayu palepek baringin ...................

82

27. Penghambatan pertumbuhan jamur S. communer (A) dan P. ostreatus (B) pada
berbagai konsentrasi dan berbagai fraksi dari kayu palepek baringin ....................

84

28. Pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P. ostreatus (B) pada fraksi butanol
dari kayu teras palepek baringin .............................................................................

88

29. Nilai IC(50) pertumbuhan jamur S. commune dan P. ostreatus pada senyawa
PB.1-PB.16 dari fraksi butanol dari kayu palepek baringin ..................................

89

30. Spot fraksi PB. 1 dengan eluen metanol:etil asetat (1:4) .......................................

90

31. Spot senyawa PB.1.1 – PB.1.4 pada KLT ..............................................................

90

32. 2,3-dihydroxyoctadecanoic acid ............................................................................

92

33. Skema fraksi bertingkat ekstark metanol kayu mahalilis.......................................

99

34. Penghambatan pertumbuhan jamur S. communer (A) dan P ostreatus (B) pada
berbagai konsentrasi dan berbagai fraksi dari kayu mahalilis ............................... 102
35. Pertumbuhan jamur S. commune (A) dan P ostreatus (B) pada fraksi n-heksan
dari kayu mahalilis ................................................................................................. 105
36. Nilai IC(50) kelima senyawa (M.1-M.5) dari fraksi kloroform
kayu mahalilis ....................................................................................................... 106
37. 2,3-dihydroxypropylpentadecanoate...................................................................... 108

DAFTAR TABEL
Halaman
1. Jenis-jenis bahan pengawet kayu khusus untuk mencegah serangan jamur ........

5

2. Hasil penelitian pada beberapa jenis Syzygium ..................................................... 11
3. Senyawa kimia yang terkandung dalam tumbuhan jenis Syzygium
yang terdapat dalam Dictionary of National Product ........................................ 13
4. Hasil penelitian pada beberapa jenis Shorea ........................................................ 20
5. Senyawa kimia yang terkandung dalam tumbuhan jenis Shorea yang terdapat
dalam Dictionary of National Product................................................................. 21
6.

Kandungan ekstrak kayu teras S. polycephalum ................................................ 51

7. Posisi sinyal-sinyal 1H dan 13C NMR 3-O-glucosyl-3’,4’,5-trihydroxyflavonol . 59
8.

Kandungan ekstrak kayu teras pelawan ............................................................. 67

9.

Posisi sinyal-sinyal 1H NMR Heptanoic Acid..................................................... 74

10.

Kandungan ekstrak kayu teras palepek baringin ................................................ 83

11. Ion positif senyawa PB.1.1 ............................................................................... 91
12. Posisi sinyal-sinyal 1H NMR 2,3-dihydroxyoctadecanoic acid .......................... 91
13. Kandungan ekstrak kayu teras mahalilis ............................................................100
14. Ion positif senyawa M.2 .....................................................................................107
15. Posisi sinyal-sinyal sprktrum 1H NMR 2,3-dihydroxypropyl pentadecanoate ..107

DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
1. Hasil identifikasi/determinasi tumbuhan Syzygium polycephalum
dan Palaquium sp .................................................................................................146
2. Hasil identifikasi/determinasi tumbuhan Tristaniopsis whiteana dan
Shorea laevis Ridl ................................................................................................147
3. Puncak spektra LC-MS senyawa G.2 dari ekstrak kayu kupa ............................148
4. Sepktra LC-MS senyawa G.2 dari ekstrak kayu teras kupa ................................149
5. Spektra 1H NMR senyawa G.2 dari esktrak kayu kupa .......................................150
6. Spektra 13C NMR senyawa G.2 dari esktrak kayu kupa ......................................151
7. Spektra 1H NMR senyawa PL.3 dari ekstrak kayu pelawan ...............................152
8. Puncak spectra LC-MS senyawa PB.1.1 dari ekstrak palepek baringin ..............153
9. Spektra LC-MS senyawa PB.1.1 dari ekstrak palepek baringin ..........................154
10. Spektra 1H NMR senyawa PB.1.1 dari ekstrak palepek baringin ........................155
11. Puncak spectra LC-MS senyawa M.2 dari ekstrak kayu mahalilis ......................156
12. Spektra LC-MS senyawa M.2 dari ekstrak kayu mahalilis ..................................157
13. Spektra 1H NMR dari senyawa M.2 dari ekstrak kayu mahalilis ........................158

PENDAHULUAN
Latar Belakang
Hutan tropis Indonesia kaya akan keragaman jenis tumbuhan. Telah
diketahui ada 4000 jenis kayu terdapat di hutan tropis Indonesia, dimana 15%
diantaranya merupakan jenis kayu awet dan 85% jenis kayu yang tidak awet. Jenis
kayu yang tidak awet rentan sekali terhadap serangan organisme perusak kayu
seperti rayap dan jamur pelapuk kayu. Disamping itu kondisi iklim tropis di
Indonesia sangat mendukung pertumbuhan organisme perusak kayu tersebut
sehingga ancaman serangan faktor perusak kayu terhadap kayu yang digunakan
untuk perumahan dan gedung semakin tinggi.
Hasil penelitian Katral (2012) menunjukkan perbedaan kerusakan kayu
akibat diserang jamur pelapuk kayu dan rayap. Serangan jamur P. placenta selama
4 bulan mampu mengurangi berat bagian gubal dari kayu jenis pinus dan bagian
teras kayu jenis storax berturut-turut sebesar 62,28% dan 67,46%. Sementara itu
pengurangan berat pada kedua jenis kayu tersebut akibat diserang rayap C.
formosanus berturut-turut sebesar 5,41% dan 2,27%. Lebih lanjut Groot et al.
(1998) melaporkan bahwa kekuatan tekan kayu Pinus palustris yang terserang
oleh rayap 50% lebih rendah dibandingkan yang terserang jamur pelapuk 50%.
Dampak serangan jamur pelapuk kayu selain dapat menyebabkan penurunan
kualitas dan nilai estetika kayu (Allsop et al. 2004), juga mengakibatkan kerugian
secara ekonomi. Dilaporkan bahwa kerugian ekonomi akibat bangunan gedung
dan perumahan diserang oleh jamur di Tegal, Bogor dan Semarang berturut-turut
adalah 0,4, 3,7 dan 7,7 milyar rupiah per tahun. Ditaksir kerugian akibat bangunan
dan perumahan yang diserang jamur di Pulau Jawa mencapai lebih dari 411,2
milyar rupiah per tahun (Priadi 2011). Di sisi lain, kerugian akibat bangunan dan
perumahan diserang rayap perusak kayu di Indonesia mencapai 250 milyar rupiah per
tahun (Yusuf 2012).
Jamur Schizophyllum commune Fries dan Pleurotus ostreatus merupakan

jenis jamur pelapuk yang paling sering menyerang bangunan rumah di Indonesia.
Jenis jamur ini menyebabkan pelapukan secara simultan sehingga kayu menjadi

2

keropos dan mengalami penurunan kadar selulosa kayu yang lebih cepat
dibandingkan ligninnya.
Jenis kayu tidak awet perlu dilakukan pengawetan untuk meningkatkan
ketahanan terhadap serangan organisme perusak kayu sehingga masa pakainya
menjadi lebih lama. Akan tetapi bahan pengawet kayu yang beredar saat ini
umumnya bersumber dari bahan anorganik yang tergolong bahan yang mudah
habis, tidak dapat pulih, tidak dapat terurai bila masuk ke lingkungan serta bersifat
mencemari lingkungan (Houlihan et al. 2001, Kuhad et al. 2004). Sebagai contoh
bahan pengawet seperti CCA dan BFCA tidak digunakan lagi karena adanya
senyawa arsen yang bersifat toksik dan mencemari lingkungan

(Abdurrohim

2008)
Salah satu alternatif untuk mengatasinya adalah mencari bahan pengawet
alami dari sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan tidak mencemari
lingkungan. Bahan pengawet alami tersebut dapat dieksplorasi dari kayu, karena
kayu mengandung zat ekstraktif yang bersifat toksik dan dapat dimanfaatkan
sebagai bahan pengawet kayu.
Zat ekstraktif merupakan senyawa metabolik sekunder yang berfungsi
ekologis (Luckner 1984, Mann 1987, Fengel dan Wegener 1995, Sastrohamidjojo
1995, Sjöström 1998, Morrell dan Gartner 1998, Kaufman et al. 1999, Aloui et al.
2004 dan Gao 2007). Zat ekstraktif dapat dimanfaatkan sebagai bahan pengawet
kayu (Rowell et al. 2005) khususnya sebagai senyawa anti jamur. Zat ekstraktif
telah banyak diteliti sebagai bahan anti jamur (Eslyn et al. 1981, Syafii et al.
1987, Yamamoto dan Hong 1988, Okitani et al. 1999, Croan 2000, Balaban et al.
2003, Jayasinghe et al. 2003, Kusuma et al. 2004, Clausen dan Yang 2004, Wang
et al. 2005a, 2005b, Yeng dan Shang-Tzen 2006, Gao 2007, Duraipandiyan et al.
2008, Du et al. 2009, Lelono et al. 2009). Kandungan zat ekstraktif lebih banyak
pada bagian kayu teras (Rowel dan John 1979, Esly et al. 1981, Hunt dan Garrat
1986), sehingga bagian kayu teras lebih resisten terhadap serangan organisme
perusak kayu.
Jenis kayu awet berpotensi mengandung senyawa bioaktif untuk
dimanfaatkan sebagai bahan anti jamur. Beberapa jenis kayu yang sekerabat
dengan kayu kupa (Syzygium polycephalum (Mig)), kayu pelawan (Tristaniopsis

3

whiteana (Griff)), kayu mahalilis (Palaquium sp.),

dan kayu palepek baringin

(Shorea laevis Ridl) telah dilakukan penelitian dan hasilnya berpotensi
mengandung senyawa bioaktif.
Kayu kupa (S. polycephalum) termasuk famili Myrtaceae. Jenis S. quineense
mengandung senyawa bioaktif triterpen yang mampu menghambat pertumbuhan
bakteri (Djoukeng et al. 2005). Sebanyak 31 jenis dari marga Syzygium sudah
diisolasi dan diperoleh zat ekstraktifnya. Tujuh (7) jenis diantaranya yaitu S.
aromaticum, S. samarangense, S. formosanus, S. cumini, S. aqueum, S.
polycephaloides, S. alternifolium sudah diregistrasi dalam Dictionary of National
Product sampai tahun 2006 (Buckingham 2006). Ekstrak daun dari S. cumini
mempunyai aktivitas anti mikrobial (Oliveira et al. 2007, Abbas dan Mustaq
2008). Hasil penelitian Duraipandiyan et al. (2008) menunjukkan bahwa ekstrak
etil asetat daun S. lineare mampu menghambat pertumbuhan jamur.
Kayu pelawan (T. whiteana) tahan terhadap serangan jamur dan rayap
(Chundnoff 1984). Kayu ini banyak digunakan sebagai bahan bangunan dan arang
(Uluk et al. 2001). Hasil penelitian Bellosta et al. (2003) menunjukkan bahwa
kulit kayu T. calobuxus mengandung senyawa fenolik gallocatechins

yang

mampu menghambat pertumbuhan metalloproteinase-9. Kayu T. calobuxus juga
mengandung senyawa 1,2,3,5-Benzenetetrol sebagai senyawa anti plasmodial
(Buckingham 2006). Kayu T. whitheana yang berasal dari Kalimantan Tengah,
tahan terhadap serangan jamur pelapuk putih dan jamur pelapuk coklat (Suprapti
2010).
Kayu mahalilis (Palaquium sp.) termasuk famili Sapotacea. Hasil penelitian
terhadap jenis kayu yang satu suku dengan kayu Palaquium sp, seperti kayu
nyatoh mempunyai kemampuan menghambat pertumbuhan rat liver 5α-reductase
sebesar 25% (Hirano et al. 2001). Kayu P. gutta mempunyai ketahanan terhadap
serangan jamur pelapuk kayu (Suprapti 2010).
Kayu palepek baringin (S. laevis) termasuk famili Dipterocarpaceae. Hasil
penelitan Hirano et al. (2001) pada bagian teras

kayu melapi (Shorea sp)

ditemukan senyawa vaticanol A dan ampelopsin C yang mampu menghambat
aktivitas liver 5α-reductase. Kayu S. lepeafenol Miq berhasil dilakukan isolasi
mengandung tiga senyawa stilbenoid yaitu hapeafenol, laevifonal dan α-viniferin

4

(Winata et al. 2003). Ditemukan jenis senyawa stilbenoids hasil isolasi dari kayu
teras S. laeviforia yaitu senyawa laevifonol dan laevifoside bersifat mampu
menghambat pertumbuhan rat liver 5α-reductase (Hinaro et al. 2003). Kayu S.
laevis termasuk kayu yang tahan terhadap serangan rayap formoson subterranean
yang ditunjukkan dari nilai pengurangan berat kayu sebesar 1,25% dan mortalitas
rayap sebesar 28,73% (Grace dan Tome 2005). Kayu S. blangeran mengandung
stilbene yang bersifat anti jamur (Kusuma dan Tachibana 2006). Sebanyak 46 zat
esktraktif yang telah diisolasi dari 16 jenis Shorea yaitu: S. hemsleyana, S.
maranti, Shorea sp, S. robusta, S. stipularis, S. worthingtonii, S. acuminata, S.
seminis, S. disticha, S. meranti, S. hamsleyana, S. mecistopteryx, S.
wangtianshuea, S. cuminata, S. negrosensis dan Shorea spp dan telah diregistrasi
dalam Dictionary of National Product sampai tahun 2006 (Buckingham 2006).
Kayu meranti merah (S. leprosula) dan balau merah (S. collina Ridl) mampu
menahan serangan jamur Cladosportum cucumerinum yang ditunjukkan dari nilai
pengurangan beratnya sebesar 0,8%-1,1% (Wong dan Pearce 2007). Kulit S.
gibbosa mengandung senyawa diptoindonesin F mempunyai daya racun terhadap
leukemia P-338 (Saroyobudiono et al. 2008).
Berdasarkan uraian di atas diketahui bahwa belum ada informasi yang
komprehensif mengenai eksplorasi, identifikasi senyawa bioaktif serta potensi
senyawa bioaktif sebagai anti jamur dari bagian teras dari kayu kupa, kayu
pelawan, kayu mahalilis dan kayu pelepek baringin.

Perumusan Masalah
Bahan pengawet kayu yang digunakan selama ini berbahan dasar kimia
sintentik yang bahan bakunya tidak dapat diperbaharui dan tidak ramah
lingkungan. Disamping itu bahan pengawet kayu khusus untuk mengatasi
serangan jamur pelapuk kayu belum ada yang direkomendasikan secara resmi
oleh Kementerian Pertanian. Sampai tahun 2010 Kementrian Pertanian Republik
Indonesia (KEMENTRAN 2010) telah merekomendasikan tujuh (7) formulasi
bahan pengawet. Dari tujuh (7) formulasi tersebut, lima (5) formulasi diantaranya
untuk mencegah serangan jamur biru dan dua (2) formulasi (CCB) untuk
mencegah serangan rayap tanah, rayap kayu kering dan jamur. Namun untuk

5

formulasi ini tidak diketahui peruntukkan jenis jamurnya. Dapat dikatakan bahwa
sampai saat ini belum ada perhatian pemerintah terhadap serangan jamur pelapuk
kayu, padahal kerugian akibat serangan jenis jamur ini sangat besar sekali. Secara
lengkap ketujuh formulasi bahan pengawet tersebut ditampilkan pada Tabel 1.
Tabel 1 Jenis-jenis bahan pengawet kayu khusus untuk mencegah serangan jamur
No.
Nama Formulasi
Bahan Aktif
Organisme Perusak
Kayu
1.
Basilblue 100 EC
MBT
JB
2.
Celbrite 210 EC
MBT
JB
3.
Celbrite 300 SL
MBT, DDAC, ADBAK
JB
4.
Celcure 90 PA
CCB
RT, RKK, B, J
5.
Diffusol 100 PA
CCB
RT, RKK, B, J
6.
Entiblu 450/100 SL
Karbendazim + Klorotalonil JB
7.
Micricde 100/100 EC MBT 100 g/l
JB
Sumber: KEMENTRAN (2010). Keterangan: JB = jamur biru, J = jamur, RT =
raya tanah, RKK = rayap kayu kering, B = cacing laut,
Salah satu alternatifnya adalah mencari bahan pengawet yang dapat
diperbaharui dan ramah lingkungan. Bahan tersebut dapat diperoleh dari zat
ekstraktif yang terkandung pada kayu awet. Hutan tropis Indonesia kaya akan
jenis kayu awet, seperti kayu kupa, kayu pelawan, kayu palepek baringin dan kayu
mahalilis. Keempat jenis kayu tersebut diduga mempunyai potensi bioaktif yang
dapat dimanfaatkan sebagai bahan anti jamur.
Beberapa permasalahan yang belum terjawab yaitu: Bagaimanakah
pengaruh pelarut terhadap hasil ekstraksi pada keempat jenis kayu tersebut serta
daya racunnya pada jamur pelapuk kayu ?. Apakah ekstrak dan fraksinasi dari
keempat jenis kayu tersebut berpotensi mengandung senyawa bioaktif yang
bersifat anti jamur pelapuk kayu ?. Bagaimanakah bentuk senyawa bioaktif anti
jamur yang terkandung di dalam ekstrak dari keempat jenis kayu tersebut ?. Untuk
menjawab permasalahan tersebut maka perlu dilakukan eksplorasi dan identifikasi
terhadap kayu kupa, pelawan, palepek baringin dan mahalilis.

Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian eksplorasi dan identifikasi senyawa anti jamur dari
beberapa jenis kayu tropis ini adalah:

6

1. Mengetahui kandungan ekstrak dari kayu kupa, kayu pelawan, kayu palepek
baringin dan kayu mahalilis.
2. Mengetahui sifat anti jamur dari masing–masing ekstrak yang diperoleh dari
kayu kupa, kayu pelawan, kayu palepek baringin dan kayu mahalilis
3 Mengidentifikasi senyawa anti jamur yang diperoleh dari kayu kupa, kayu
pelawan, kayu palepek baringin dan kayu mahalilis

Manfaat Penelitian
Teridentifikasinya senyawa potensial yang memiliki aktivitas sifat anti
jamur dari kayu kupa, kayu pelawan, kayu palepek baringin dan kayu mahalilis
diharapkan dapat berguna dalam:
1. Pengembangan ilmu dan teknologi kayu, khususnya menambah informasi
ilmiah tentang senyawa kimia yang bersifat anti jamur pada jenis kayu tropis.
2. Sebagai pengembangan bahan pengawet alami dan dasar pembuatan bahan
pengawet moderen anti jamur pelapuk kayu.
3. Peningkatan manfaat dan nilai tambah sumber daya hutan tropika Indonesia
khususnya dari kayu kupa, pelawan, mahalilis dan palepek baringin sebagai
sumber bahan pengawet anti jamur pelapuk kayu.

Hipotesis Penelitian
Hipotesis yang dibangun berdasarkan studi pustaka yang diuraikan di bagian
latar belakang dan tinjauan pustaka pada proposal ini adalah:
1. Perbedaan jenis kayu diduga mempengaruhi kandungan ekstrak yang berbeda.
2. Senyawa bioaktif yang terkandung pada kayu kupa, kayu pelawan, kayu
palepek baringin dan kayu mahalilis diduga mempunyai kemampuan toksisitas
yang berbeda dalam menghambat pertumbuhan jamur S. commune dan P.
ostreatus.
3. Adanya perbedaan struktur senyawa anti jamur pada kayu kupa, kayu pelawan,
kayu mahalilis dan kayu palepek baringin.

7

Kerangka Pemikiran
Permasalahan pada kayu tidak awet adalah rentan terserang organisme
perusak kayu karena kayu merupakan sumber nutrisi bagi organisme perusak kayu
seperti jamur pelapuk kayu. Jamur merupakan orgnisme yang tidak dapat
mengolah makanannya sendiri sehingga jamur mensintesa selulosa yang ada
dalam kayu sebagai sumber energinya. Untuk mengatasi permasalahan tersebut
maka kayu harus diawetkan. Namun bahan pengawet yang digunakan dan beredar
saat ini di pasaran lebih banyak berbahan dasar kimia anorganik. Bahan ini dapat
menimbulkan permasalahan karena bahannya tidak ramah lingkungan dan bahan
bakunya tidak dapat diperbaharui. Disamping itu sampai saat ini bahan pengawet
sintetik khusus untuk mencegah serangan jamur pelapuk kayu belum ada yang
direkomedasikan oleh Kementerian Pertanian (KEMENTAN 2010).
Permasalahan tersebut menjadi tantangan tersendiri yaitu untuk mencari
bahan pengawet yang ramah lingkungan dan bahan bakunya dapat diperbaharui.
Salah satu solusinya adalah memanfaatkan zat ekstraktif yang terkandung pada
kayu awet dimana zat ekstratif tersebut bersifat toksik. Berdasarkan hasil telaahan
pustaka jenis kayu kupa, kayu pelawan, kayu palepek baringin dan kayu mahalilis,
mempunyai potensi bioaktif.
Untuk mendapatkan zat ekstraktif pada keempat jenis kayu tersebut, maka
serbuk bagian teras kayu tersebut dilakukan ekstraksi secara maserasi, fraksinasi
bertingkat dan kromatografi kolom. Fraksi teraktif dan senyawa teraktif diperoleh
berdasarkan hasil pengujian sifat anti jamur pelapuk kayu. Untuk mengetahui
senyawa anti jamur apa yang terkadung dalam senyawa teraktif tersebut maka
dilakukan identifikasi struktur dengan menggunakan instrument LC-MS, 1H dan
13

C NMR. Kerangka pemikiran tersebut di tampilkan pada Gambar 1.

8

Permasalahan
- Kayu tidak awet mudah terserang
organisme perusak kayu
- Bahan pengawet tidak ramah
lingkungan dan tidak dapat
diperbaharui
- Belum ada bahan pengawet anti jamur
pelapuk yang direkomendasikan oleh
KEMENTAN (2010)

Studi Pustaka
- Informasi kayu awet dan
potensinya

Kayu Awet
Ekstraksi
Senyawa teraktif
Identifikasi
Senyawa anti jamur
Gambar 1 Kerangka pemikiran
Kebaruan Penelitian
Keterbaruan dari penelitian ini berdasarkan hasil penelitian yang telah
dilakukan secara bertahap dan prosedural adalah:
1. Ditemukan pelarut yang tepat dimana mampu melarutkan ekstraktif dalam
kayu kupa, kayu pelawan, kayu palepek baringin dan kayu mahalilis, pada
proses fraksinasi bertingkat.
2. Ditemukan fraksi teraktif berdasarkan kandungannya dan konsentrasi optimum,
yang mampu menghambat pertumbuhan jamur S. commune dan P. ostreatus.
3. Ditemukan eluen yang tepat untuk mengisolasi fraksi teraktif menggunakan
kromatografi kolom dengan sistim gradient. Khusus untuk ekstrak kayu
palepek baringin ditemukan eluen yang tepat untuk kromatografi preparatifnya.
4. Ditemukan

senyawa-senyawa

dari

hasil

kromatografi

kolom,

serta

pengelompokkan senyawanya berdasarkan hasil analisis kromatografi lapis
tipis.

9

5. Ditemukan senyawa teraktif berdasarkan kandungannya dan konsentrasi
optimum yang mampu menghambat pertumbuhan S. commune dan P.
ostreatus.
6. Ditemukan senyawa anti jamur berdasarkan hasil identifikasi struktur
menggunakan instrument LC-MS, 1H dan 13C NMR.

TINJAUAN PUSTAKA
Gambaran Umum Empat Jenis Kayu Tropis
Kayu Kupa (Syzygium polycephalu