ANALISA PROSES PEMESINAN CAMSHAFT TYPE 7K DENGAN MENGGUNAKAN MESIN CNC

ANALISA PROSES PEMESINAN CAMSHAFT TYPE 7K DENGAN
MENGGUNAKAN MESIN CNC
Oleh: ANDIS SEPTRIONO (99510296)
Mechanical Engeneering
Dibuat: 2007-02-06 , dengan 3 file(s).

Keywords: Pemesinan Camshaft Type 7K
Camshaft sebagai salah satu komponen penting pada mesin kendaraan, dituntut untuk dapat
bekerja secara optimal. Untuk itu diperlukan ketelitian produk yang tinggi saat pembuatannya.
Dengan mesin CNC hal tersebut dapat dicapai, tentu setelah melalui berbagai pertimbangan
dalam pengerjaannya. Karena sistem kerja camshaft yang berat dalam mesin maka pemilihan
material benda kerja camshaft amat menentukan. Hal ini nantinya berkaitan dengan jenis pahat
yang digunakan, di mana dimensi maupun klasifikasi pahat berpengaruh besar pada jenis proses
pengerjaan maupin perhitungan ekonomisnya.
Sesuai dengan kontur dan ukuran benda kerja yang akan dibuat maka pertama kali ditentukan
jenis pengerjaannya, yakni berupa proses pembubutan dan pengefreisan. Untuk pembubutan
sebagai langkah awal dilakukan proses facing (pengkasaran pada permukaan) dilanjutkan
pengeboran dan diakhiri dengan proses pengaluran atau tusuk dalam. Kemudian dilakukan
proses pengefreisan, yang berupa pemakanan sesuai kontur dari noken atau cam pada benda
kerja. Karena jarak sumbu z pada mesin EMCO Milling lebih kecil, maka diperlukan pemakaian
holder dan penggunaan PSO (Point Starting Operation) sebanyak dua kali. Dari perhitungan ratarata daya ekonomis dan daya produktif masih di bawah daya mesin yang digunakan, hal ini

menunjukkan bahwa pengerjaan benda kerja layak untuk dilakukan.