05. Pengumuman Lelang Gagal

PEMERINTAH KOTA MAKASSAR
SEKRETARIAT DAERAH KOTA MAKASSAR
BAGIAN LAYANAN PENGADAAN BARANG DAN JASA
KELOMPOK KERJA – BLPBJ
Sekretariat Jl. Jenderal Ahmad Yani No. 2 Telepon 0411-3616043
Website:http//www.makassarkota.go.id, Kode Pos 90111

PENGUMUMAN LELANG GAGAL
Nomor : 291/05/POKJA-BLPBJ.MKS/X/2017
Pekerjaan :
PENGADAAN PENERANGAN PADA LORONG-LORONG
(LAMPU LORONG KEC. SANGKARRANG)
Lokasi :
KOTA MAKASSAR

Kami Pokja BLPBJ Kota Makassar berdasarkan Surat Keputusan Sekretaris Daerah Kota
Makassar Nomor : 1027/027/Kep/V/2017 tanggal 23 Mei 2017 tentang Penetapan Kembali
Kelompok Kerja (POKJA) Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kota
Makassar Tahun Anggaran 2017, dan menunjuk Berita Acara Evaluasai Penawaran Pengadaan
Pengadaan Penerangan Pada Lorong-lorong (Lampu Lorong Kec. Sangkarrang) Nomor :
291/05/POKJA-BLPBJ.MKS/X/2017 tanggal 4 Oktober 2017

Berdasarkan Perpres Nomor 70 Tahun 2012 beserta perubahannya Pasal 83 Ayat (1)
Kelompok Kerja ULP menyatakan Pelelangan Umum gagal apabila : a) Pokja ULP menyatakan
pelelangan gagal apabila jumlah peserta yang memasukkan dokumen penawaran untuk
pengadaan barang/pekerjaan konstruksi/jasa lainnya kurang dari 3 (tiga) peserta, kecuali pada
pelelangan terbatas.
Maka dengan ini, kami Pokja IV ULP Kota Makassar menyatakan LELANG GAGAL untuk
paket pekerjaan Pengadaan Penerangan Pada Lorong-lorong (Lampu Lorong Kec. Sangkarrang)
Kota Makassar.
Demikian Berita Acara Lelang Gagal ini dibuat dengan rasa tanggung jawab dan untuk
digunakan sebagaimana mestinya.

Makassar, 11 Oktober 2017

POKJA IV
BAGIAN LAYANAN PENGADAAN BARANG/JASA
SEKRETARIAT DAERAH KOTA MAKASSAR