101459 AKJ 2005 12 15 Diskusi Catatan Akhir Tahun 2005 Dan Prediksi Tahun 2006

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: Diskusi Catatan Akhir tahun dan predisi 2006
Lokasi
: FIS UNY
Reporter & Camerawan : Wawan

Tanggal Liputan

: 15 desember 2005

Dalam diskusi yang mengangkat tema “Catatan Akhir Tahun Kondisi sosial/ Politik/ Pendidikan/
Ekonomi dan Prediksi Tahun 2006” / yang diadakan di Fakultas Ilmu sosial / Universitas Negeri Yogyakarta
tadi pagi/ Prof.Dr. Edy Suandi Hamid, M.Ec yang merupakan guru besar dalam bidang Ekonomi / dan staf
pengajar/ Universitas islam indinesia dan Universitas Gajah Mada ini// menuturkan catatan akhir tahun 2005
dalam bidang ekonomi jauh dari yang diharapkan/ karena pertumbuhan ekonomi dibawah target/ pengangguran
dan kemiskinan meningkat / stabilitas ekonomi terganggu / inflasi sangat tinggi / dibanding dengan inflasi tahun
2003 dan 2004/ daya beli masyarakat merosot//
Disamping banyak kebijakan yang tidak koordinatif /dan juga tidak fokus/ muncul juga kebijakan yang
kontara produktif / seperti kebijakan kenaikan harga BBM / dan impor beras/ serta kebijakan kenaikan anggaran
untuk para pejabat// Kinerja buruk tersebut tidak sepenuhnya karena kinerja tim Ekonomi/ melainkan juga

karena situasi dunia yang tidak bersahabat//
Jeda Visual beberapa detik Edy suandi hamid bicara (no 2 dari kiri pake kaca mata depanya leptop)
Mengenai prediksi tahun 2006 mendatang / Edy Suandi Hamid mengungkapkan/ prospek ekonomi tahun
2006 menuju wilayah abu-abu/ tahun 2006 ekonomi indonesia masih belum bisa keluar dari masalah/ seperti
yang terjadi pada tahun 2005/ persoalan pengangguran dan kemiskinan masih menjadi persoalan yang
menonjol/ dan dunia usaha masih akan menghadapi kesulitan terkait dengan kemrosotan daya beli masyarakat
dan tingkat suku bunga yang masih tinggi//
Sementara itu Dr. Rohmad Wahap selaku staf pengajar Universitas Negeri Yogyakarta
/memprediksikan/ pendidikan tahun 2006 masih syarat dalam peningkatan pemerataan kesempatan memperoleh
pendidikan/ peningkatan mutu dan relevansi pendidikan/ dan peningkatan Governance dan akuntabilitas
pengelolaan pendidikan// Dalam diskusi ini juga dibahas masalah sosial/ perempuan /dan kemiskinan oleh
Nahiyah JF dan catatan politik akhir tahun oleh Arwanto Dahlan //
NB: Dr. Rohmad Wahap Pinggir sendiri
Wawan dan tarman melaporkan Untuk AKJ RBTV///

ACC

Redaktur

Narator


Editor

1