penjelasan lelang gd gakin

PEMERINTAH KOTA CIREBON
UNIT LAYANAN PENGADAAN
Jalan Siliwangi No. 84 Tlp. (0231) 206011 Cirebon 45152
BERITA ACARA PENJELASAN LELANG
Nomor : 027/04-WASGAKIN/ULP-Konsl/2014
Pada hari ini, Selasa tanggal Dua Puluh Sembilan bulan April tahun Dua Ribu Empat Belas
(29-04-2014), Pokja Jasa Konsultansi ULP Kota Cirebon untuk pekerjaan Jasa Konsultansi
Pengawasan Pembangunan Gedung Gakin tahap II (Lantai III dan IV) pada RSUD Gunung Jati
Kota Cirebon Tahun Anggaran 2014, telah menyelenggarakan Penjelasan Lelang dengan
rincian sebagai berikut :
a. Nama Paket Pekerjaan : Jasa Konsultansi Pengawasan Pembangunan Gedung Gakin tahap II
(Lantai III daan Lantai IV)
b. Besarnya : Rp 256.500.000,- (Dua Ratus Lima Puluh Enam Juta Lima Ratus Ribu Rupiah)
c. Sumber Dana : APBD Provinsi Jawa Barat Tahun 2014
d. Seleksi ini terbuka untuk penyedia jasa konsultan yang bergerak di bidang Pengawasan
Rekayasa.
d. Peserta harus memiliki surat izin usaha :
i. Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP) bidang usaha pokok konsultan manajemen
ii. TDP Bidang Usaha Jasa Konsultansi
iii. Surat Keterangan Domisili Usaha dari Instansi yang berwenang;
iv. Sertifikat Badan Usaha (SBU) Jasa Konsultansi yang bergerak dalam Bidang Usaha

Pengawasan Rekayasa Sub Bidang Jasa Pengawas Pekerjaan Konstruksi Bangunan
Gedung (RE 201) atau yang belim mengacu Permen PU 08/PRT/M/2011 dapat
menggunakan SBU Jasa Enjiniring Fase Konstruksi dan Instalasi Bangunan Gedung
(31001) sepanjang telah diregistrasi ulang atau diperpanjang oleh LPJK;
e. Peserta harus memiliki pengalaman sebagai pengawas pekerjaan konstruksi bangunan gedung,
dengan total bobot penilaian sebesar 100%, terdiri dari :
i. Pengalaman pada pekerjaan sejenis dengan bobot 45%;
ii. Kesesuaian besaran nilai pekerjaan sejenis yang pernah diselesaikan dengan nilai
pekerjaan yang akan dikompetisikan dengan bobot 40%;
iii. Pengalaman Pekerjaan di lokasi yang sama yaitu di Kabupaten/Kota/ di Wilayah
Provinsi Jawa Barat dan/atau di luar provinsi Jawa Barat dengan bobot total 10%, dengan
ketentuan sebagai berikut :
 Di wilayah jawa Barat, 60%
 Luar provinsi jawa Barat, 40%;
iv. Domisili perusahaan induk di Wilayah Provinsi Jawa Barat dengan bobot 5%;
v. jumlah a), b), c), dan d), sama dengan 100%.
Demikian berita acara ini dibuat dengan sebenarnya, untuk dipergunakan sebagaimana
mestinya.

Cirebon, 29 April 2014

ULP Kota Cirebon
Pokja Jasa Konsultansi
ANA NURDIANA, ST

KETUA

SLAMET MULYANA, SE,
MT

SEKRETARIS

DEDE SUDARSONO, ST,
MSi

ANGGOTA