BERITA ACARA LELANG GAGAL SARANA PENGAMANAN

PEMERINTAH PROVINSI MALUKU UTARA

DINAS KESEHATAN
Jln. Raya Sofifi KM. 40, Kota Tidore Kepulauan

SOFIFI

BERITA ACARA PELELANGAN GAGAL
Nomor : 06/POKJA.DINKES-MU/PENGAMANAN-DAK/2014

Pada hari ini Selasa Tanggal Sebelas Bulan November Tahun Dua Ribu Empat Belas,
bertempat di ruang Sekretaria Pokja ULP Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara telah
melakukan pembukaan penawaran terhdap Paket Pengadaan Sarana Pengamanan
Instalasi Farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara Tahun 2014, melalui Sistem
Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) pada portal LPSE Provinsi Maluku Utara
(http://118.97.30.235/eproc) dengan kode lelang 598361 berkesimpulan bahwa :
1. Berdasrkan hasil pemasukan penawaran penyedia dari tanggal 03 November
2014 Pukul 08.00 WIT s/d tanggal 04 November 2014 pukul 15.00 WIT untuk
Paket Pengadaan Sarana Pengamanan Instalasi Farmasi Dinas Kesehatan
Provinsi Maluku Utara Tahun 2014, tidak ada peserta yang memasukkan
penawaran sampai batas akhir pemasukan penawaran.

2. Sesuai Perpres Nomor 70 tahun 2012 tentang perubahan kedua atas Perpres
Nomor 54 tahun 2010 bahwa jika dalam proses pemasukan penawaran tidak ada
penyedia yang memasukkan penawaran, maka pelelangan dinyatak GAGAL dan
Pokja ULP Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara menyatakan pelalangan
GAGAL dan selanjutnya dilakukan PELALANGAN ULANG.
Demikian berita acara ini dibuat, untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.