Majalah Digital Jangan Tulalit Edisi Februari 2013

1

review

Februari
2013

@Jangantulalit

SamSung galaxy note 10

Jangantulalit

Tren market :

SAY IT WITH
SMARTPHONE

Tips Bikin
Apple ID
Tanpa

Punya
Kartu Kredit
Edisi 15

apple iphone 5

BlackBerry 10

Sang Hero Baru

htC windowS phone 8x

SamSung galaxy Siii mini

Februari 2013

Bastion

Game Petualangan
Animasi Lukisan Tangan


preview
htC butterFly
• Sony xperia z • zTe V788D
• Sharp aquoS phone
• huawei aScenD D2
• nokia lumia 505

Zte grand x

2
Februari
2013

Dari Redaksi

BlackBerry riwayatmu kini
salam jUmPa buat para pembaca setia
Majalah Digital Jangantulalit. Memasuki bulan
ke dua di tahun 2013 ini, dunia henpon di

hebohkan oleh peluncuran BlackBerry Z10 dan
Q10 yang menggunakan OS terbaru yakni
BlackBerry 10. Di akhir bulan Januari boleh
jadi merupakan hari bersejarah sekaligus
merupakan langkah peruntungan bagi
BlackBerry untuk kedepan.
Pada peluncuran tersebut bukan saja
menghadirkan produk dan OS terbaru, pada
saat yang sama pula Perusahaan henpon
BlackBerry ini yakni riM (research in Motion)
mengubah namanya menjadi BlackBerry.
Perubahan ini bukan tanpa sebab, sebenarnya
nama riM itu kurang dikenal ketimbang
nama produknya Blackberry, makanya saat
memproklamirkan semangat barunya riM
berubah nama menjadi BlackBerry.
Peristiwa ini kami angkat menjadi tulisan
di rubrik focus di majalah digital jangantulalit.
Mengingat BlackBerry begitu kondangnya
dinegeri ini. Bukan karena fungsionalnya tapi

sebagai gaya hidupnya. Kami juga menyoroti
saking ngetopnya BlackBerry ini, hingga
menular ke henpon henpon merek lokal yang
membuat henponnya mirip – mirip BlackBerry
dengan papan ketik QwerTY nya.
Dirubrik andalan kami seperti biasa kami
gelar berbagai preview, review dan overview

berbagai henpon ternama dan produk lokal
yang bisa dijadikan acuan dan reverensi untuk
anda sekalian memilih henpon yang cocok
untuk dimiliki. Beberapa tips dan aplikasi
serta macam macam gadget bisa anda simak
untuk dijadikan bahan pengetahuan ataupun
pengetahuan bagi pembaca sekalian.
Satu hal lagi berita gembira, mulai bulan
Februari ini Majalah Digital JanganTulalit
sudah bisa didownload selain di website kami
HYPerLiNK "http://www.jangantulalit.com"
www.jangantulalit.com juga bisa didownload

di aplikasi rider indoBook Cyrus. Aplikasi ini
anda bisa unduh di Play Store Android secara
gratis, dan nantinya anda akan dengan mudah
mendownload majalah JanganTulalit di aplikasi
tersebut.
Asiknya Majalah Digital JanganTulalit
bersanding dengan berbagai macam majalah
lainnya, namun yang membedakan adalah
majalah Digital JanganTulalit di download
secara gratis tanpa membayar, dan tak seperti
majalah lainnya. Majalah Digital JanganTulalit
dapat didownload secara gratis baik edisi yang
lama bahkan edisi terbarunya. Semoga ini
menjadi manfaat bagi para pembaca sekalian.
Akhir kata silahkan anda menikmati dan
menyimak secara seksama, dan kami berharap
semoga memberi manfaat dan menambah

pengetahuan hingga anda bisa mengfungsikan
henpon anda secara maksimal. Semoga…

Salam hangat

Kushindarto
darto@jangantulalit.com

Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi: Kushindarto | Pemimpin Perusahaan: Agus Setiawan Basuni | Redaksi: Kushindarto (darto@jangantulalit.com), irianto Pw
(iriantopw@jangantulalit.com).| Kontributor : Ayra Fasha.| Penerbit/Publisher: PT. Jalamaya Media Swara | Account: PT Jalamaya Media Swara No. rek 627.013.5259 Bank
BCA Cabang Tebet Barat 2 | Alamat redaksi: Jl. Tebet Utara iii D No. 11, Jakarta 12820 | Telepon: (021) 831.0769 (021) 4000 7330 | email: redaksi@jangantulalit.com

3
Februari
2013

4

Daftar Isi

Februari
2013


Preview

5
6
7

Nokia Lumia 505
Sharp Aquos Phone
HTC Butterfly
Huawei Ascend D2
Sony Xperia Z & ZL
ZTe v788D

review

8
11
13
16


Apple iPhone 5
HTC windows Phone 8X
Samsung Galaxy Siii Mini
Samsung Galaxy Note 10.1

Tren Market
Fokus
Berita Operator
Gallery
wawancara
Tips
Games
event
Lensa Henpon
Seputar Henpon
Aplikasi

77
Gadget


overview

19
22
25

29
31
38
44
46
50
56
60
64
71
73

TiPhone GSM Home
ZTe Grand X

Huawei Ascend Y-200

• Lenovo thinkpad x1 carbon
• go pro hero 3 • nuu spLash
• bLue spark Microphone

31

BlackBerry Z10

5
Februari
2013

Preview

Nokia Lumia 505

Tebar Pesona Di Kelas Pemula
Penulis: Ayra Fasha


N

okia kembali mengenalkan ponsel Lumia yang akan menyasar
kelas pemula atau entry level. Henpon bernama Lumia 505 ini
mengusung sejumlah fitur menarik, seperti fitur multimedianya
yang lengkap. Lumia 505 tampil dengan desain khas henpon windows
Phone, ya 505 merupakan smartphone berbasis windows Phone
7.8. Bagian depannya tampak sebuah layar sentuh berukuran 3,7
inci yang memiliki resolusi 480 x 800 pixel. Layar AMOLeD ini mampu
menampilkan 256 ribu warna dan mendukung multisentuh.
Lumia 505 menggunakan prosesor berkecepatan 800 MHz dengan
rAM 256MB. Beralih ke fitur multimedia, Lumia 505 tampil memikat
dengan hadirnya kamera beresolusi 8
megapixel yang mampu menangkap gambar
dengan kualitas tinggi. Selain memotret,
kamera Lumia 505 juga dapat merekam
video beresolusi vGA dengan kecepatan 30
frame per detik. Untuk mendukung fungsi
multimedianya, Lumia 505 memiliki ruang
memori internal sebesar 4GB.
Fitur koneksi internet henpon ini juga
terbilang lengkap, pengguna dapat
mengakses internet via koneksi GPrS,
eDGe, HSDPA dan wiFi. Selain itu tersedia
pula fitur Bluetooth dan port USB untuk
terhubung ke perangkat lain. Menurut kabar
yang beredar, Lumia 505 akan segera
beredar di kuartal pertama tahun ini dengan
harga yang cukup terjangkau.

Sharp Aquos phone eX SH-04e

Tampil Memesona Untuk Wanita
Penulis: Ayra Fasha

B

agi para wanita yang sedang berburu gadget, simak henpon
pintar racikan Sharp yang satu ini. Sharp Aquos Phone eX SH04e bukan sekedar smartphone, namun juga menampilkan
aktualisasi pribadi wanita dengan desain feminim dan aplikasi-aplikasi
khusus wanita. Henpon yang diluncurkan di Jepang melalui operator
NTT DoComo ini dibekali layar sentuh berukuran 4,5 inci dengan
resolusi HD 720p (1280 x 720 pixel). Sedangkan untuk sistem
operasinya, eX SH-04e menggunakan OS Android 4.1 Jelly Bean.
Untuk mendukung kinerjanya, eX SH-04e dibekali prosesor
Snapdragon S4 Pro quad-core 1,5GHz, serta memori rAM 2GB.
Yang menarik, eX SH-04e memiliki kamera beresolusi 13 megapixel
yang mampu memotret dan merekam video dengan kualitas tinggi.
Untuk menampung data-data, henpon ini memiliki memori internal
sebesar 16GB. Tak ketinggalan baterai berkapasitas 2000 mAh juga
disematkan.
eX SH-04e memiliki aplikasi khusus wanita yang mampu memotret
wajah pengguna, dan dengan
foto tersebut pengguna
dapat menjajal kosmetik
Shiseido, seperti eye shadow
dan lipstik. Jadi, pengguna
akan mengetahui apakah
kosmetik tersebut cocok di
wajah mereka. Kalau sudah
cocok, tinggal beli produknya
secara online dari aplikasi
ini. Sayangnya, eX SH-04e
sementara ini hanya akan
beredar di Jepang, dan kecil
kemungkinannya datang ke
indonesia.

6
Februari
2013

Preview

HTC Butterfly

Huawei Ascend D2

Kupu-kupu Cantik Fitur Ciamik

Smartphone Bertenaga
Layar Lega

Penulis: Ayra Fasha

S

etelah rumornya berhembus kencang
di dunia maya, akhirnya HTC merilis
phablet pertama mereka. Sempat
beredar dengan nama HTC Deluxe, produk
ini akhirnya memiliki nama resmi HTC
Butterfly. Seperti yang disebutkan, HTC
Butterfly merupakan varian smartphone
tablet alias phablet pertama HTC yang
mengusung layar berukuran 5 inci. Tak
sekedar ukurannya yang memikat, HTC
Butterfly menggunakan layar 1080p full
HD super LCD 3 dan kaca pelindung
Corning Gorilla Glass 2. Layar ini mampu
menampilkan 16 juta warna dengan
kepadatan pixel 440 piksel per inchi. Sudah pasti, tampilan layar ini akan sangat
memanjakan mata pengguna.
Henpon bersistem operasi Android 4.1 Jelly Bean ini juga dibekali dengan
prosesor Qualcomm Snapdragon S4 Pro quad-core 1.5 GHz dan rAM 2GB
yang dapat menghadirkan kinerja cepat juga stabil. Seperti halnya henpon HTC
kelas atas lainnya, HTC Butterfly memiliki fitur multimedia yang mumpuni. Untuk
kameranya, henpon ini mengusung kamera utama 8 megapixel f/2.0 28mm,
dengan lampu kilat otomatis 5-level, backside illuminated sensor (BSi), dan
autofocus. Sedangkan di bagian depan terdapat kamera 2,1 megapixel dengan
ultra wide angle. Kedua kamera ini mampu merekam video berkualitas full HD
1080p.
HTC Butterfly juga tampil memesona di sektor audio. Headset amplifier
terintegrasi, dengan amp terpisah untuk speaker belakang eksternal pada
HTC Butterfly mampu memerkuat sinyal audio dan menghadirkan suara
jernih dengan distorsi minimal, bahkan ketika volume maksimal. Kualitas
suaranya semakin yahud berkat hadirnya teknologi Beats Audio, yang mampu
menghadirkan kualitas audio musik seperti ketika dibawakan oleh sang artis,
dan meningkatkan kualitas suara ketika bermain game atau menonton video.

Penulis: Ayra Fasha

P

ada ajang CeS 2013 lalu, Huawei merilis sejumlah produk henpon
terbaru, salah satunya adalah Ascend D2. Huawei Ascend D2
merupakan phablet 5 inci yang berjalan di atas sistem operasi
Android 4.1 Jelly Bean. ini berarti, Huawei juga mengikuti jejak beberapa
vendor yang juga merilis produk smartphone berlayar 5 inci. Bicara soal
layar, Ascend D2 memiliki layar iPS LCD capacitive touchscreen, yang
mampu menampilkan 16 juta warna dengan resolusi full HD, 1920 x
1080 pixel dan memiliki kepadatan pixel 441 ppi.
Pada user interface-nya, Huawei membenamkan emotion Ui
yang dapat memberikan akses navigasi yang intuitif dan grafis yang
apik. Untuk Kinerjanya juga stabil dan cepat berkat dibenamkannya
prosesor quad-core 1,5GHz dan rAM
sebesar 2GB. Selain itu, Ascend D2 hadir
dengan kapasitas memori 32GB tanpa
dukugan slot kartu memori. Untuk koneksi
internetnya, henpon ini sudah dibekali
dengan GPrS, eDGe, HSDPA, HSUPA
dan wiFi.
Fitur multimedia menjadi salah
satu kekuatan Ascend D2. Henpon ini
mengusung kamera utama beresolusi
13 megapixel yang dilengkapi fitur AF
dan LeD flash, serta mampu merekam
video berkualitas full HD 1080p @30fps.
Sedangkan kamera depannya beresolusi
1,3 megapixel dan dapat merekam video
HD 720p. Tak ketinggalan, Ascend D2
punya Dolby Digital Plus speaker untuk
menghadirkan semburan audio yang
maksimal.

7
Februari
2013

Preview

Sony Xperia Z & ZL

Duo Henpon Anyar Fitur Gahar
Penulis: Ayra Fasha

P

abrikan henpon asal Jepang, Sony,
tak ketinggalan merilis produk
baru di ajang CeS 2013 lalu.
Sony mengenalkan dua henpon andalan
barunya, yaitu Xperia Z dan Xperia ZL.
rumor keduanya sempat beredar dengan
codename Yuga untuk Xperia Z, dan Odin
untuk Xperia ZL. Xperia Z dibekali layar 5
inci dan tubuh yang tahan terhadap debu
dan air hingga kedalaman 1 meter selama
30 menit. Sedangkan kembarannya,
Xperia ZL, juga memiliki layar 5 inci dengan
teknologi serupa. walaupun terlihat kembar
namun ada beberapa perbedaan. Sebut
saja dari ukuran bodi, dimana Xperia ZL
memiliki dimensi yang sedikit lebih kecil dan
tebal jika dibandingkan dengan Xperia Z.
Perbedaan keduanya juga tampak pada
material yang digunakan, dimana back cover Xperia Z terbuat dari bahan kaca, sedangkan
Xperia ZL hanya dibungkus bahan plastik. Jika Xperia Z tahan terhadap debu dan air, tidak
demikian dengan Xperia ZL dimana semua port yang ada dibiarkan terbuka. Perbedaan
lainnya terletak pada pilihan warna, dimana Xperia Z tersedia dalam warna hitam, putih, dan
ungu. Sedangkan Xperia ZL hanya menyediakan dua warna pilihan, yakni hitam dan putih.
Tapi untuk urusan fitur, keduanya sangat mirip. Baik Xperia Z maupun ZL menggunakan
sistem operasi Android 4.1.2 Jelly Bean yang didukung oleh prosesor quad-core 1,5GHz
plus rAM 2GB. Keduanya pun memiliki memori internal berkapasitas 16GB, dan didukung
slot microSD. Di fitur multimedia, Xperia Z dan ZL dibekali kamera utama beresolusi 13
megapixel dan kamera 2 megapixel. Untuk koneksi data, kedua henpon ini punya fitur
eDGe, eDGe, HSPA, LTe, hingga wiFi. Untuk sharing konten dengan perangkat lain,
tersedia Bluetooth 4.0, NFC, dan microUSB 2.0.

ZTe v788D

Patut Ditunggu Dengan OS Baru
Penulis: Ayra Fasha

M

Akan munculnya Firefox OS di dunia gadget
sepertinya tak akan lama lagi. Beberapa pihak yang
dikabarkan menjalin kerjasama dengan Mozilla, selaku
pengembang Firefox OS, sudah menyiapkan handset barunya
untuk mengusung sistem operasi tersebut. Salah satu vendor
yang sudah siap adalah ZTe, pabrikan asal Cina ini terungkap
tengah menggarap sebuah henpon bernama ZTe v788D.
Meski masih rumor dan belum dirilis, ponsel ini dipercaya
kuat akan segera beredar di pasaran. ini karena v788D versi
Android sudah beredar di Cina sejak lama.
Menggunakan sistem operasi Firefox OS yang diklaim ramah
bagi henpon-henpon berprosesor “pelan” dan bermemori
“sempit”, ZTe v788D akan ditugaskan menyasar segmen kelas
entry level dengan harga terjangkau. Henpon ini menggunakan
layar sentuh berukuran 3,5 inci beresolusi 480 x 800 pixel.
Untuk kinerjanya, v788D akan didukung prosesor single core
berkecepatan 1,5 GHz dan rAM
512MB. Kabarnya henpon ini juga akan
dilengkapi dual SiM card (GSM-GSM).
Untuk fasilitas hiburannya, v788D
ini punya kamera utama beresolusi
5 megapixel. Hingga kini belum ada
pihak ZTe maupun Mozilla yang
mengonfirmasi rencana munculnya
v788D sebagai henpon Firefox OS.
Namun benar tidaknya henpon ini,
yang pasti Firefox OS akan segera
muncul di tahun 2013, paling lambat
di pertengahan tahun. Negara-negara
berkembang akan menjadi tujuan awal
henpon-henpon Firefox OS. Patut di
tunggu nih.

8
Februari
2013

Review

Apple iPhone 5

makin Berjaya kemamPuan jumawa
Penulis: Ayra Fasha Foto: istimewa

A

pple kembali meluncurkan generasi terbaru iPhone, yang
kini bernama iPhone 5. Henpon pintar berbasis iOS ini
merupakan penerus langsung dari iPhone 4S. Dikabarkan,
sejumlah fitur baru diusung iPhone 5, mulai dari bentuh
tubuh yang lebih panjang hingga dibenamkannya sistem
operasi iOS 6. Kehadiran iPhone 5 pastinya disambut gegap gempita oleh
semua penggemarnya, termasuk di indonesia.
Bahkan orang-orang di indonesia rela mengantri di tengah malam
untuk mendapatkan iPhone 5 ini. Namun ada beberapa pihak juga yang
mengatakan penjualan iPhone 5 tak sefenomenal iPhone 4S. Jarak rilis
yang terlalu dekat serta isu software disebut-sebut menjadi penyebabnya.
whatever, iPhone tetaplah iPhone, henpon yang selalu menciptakan
sensasi.

Desain
Dari sisi desain iPhone 5 terlihat mirip dengan pendahulunya,
iPhone 4S dan iPhone 4, namun henpon ini memiliki tubuh yang
lebih panjang. ini akibat dari dibenamkannya layar berukuran 4
inci. ini adalah pertama kalinya Apple keluar dari pakem layar 3,5
di produk iPhone-nya, dan menerapkan layar 4 inci di iPhone 4.
Selain bertubuh tinggi, iPhone 5 juga tampil dengan tubuh yang
lebih tipis, yaitu 7,6mm. Dibungkus dengan material aluminium,
serupa dengan yang diterapkan di komputer Macintosh, tubuh
iPhone 5 terasa kokoh dan tampak mewah.

9

Review

Februari
2013

fitur
Layar iPhone 5 tak sekedar lebih besar, selain berukuran 4
inci, layar LeD-backlit iPS TFT ini mampu menampilkan 16 juta
warna dengan resolusi 1136 x 640 pixel. Layar berteknologi
retina Display memiliki kepadatan pixel mencapai 326ppi
yang mampu menampilkan gambar secara halus dan jernih.
Hal baru lainnya adalah penerapan iOS 6. Sistem operasi
terbaru dari Apple ini mengusung beberapa peningkatan
kinerja dan fiturnya, mulai dari proses kerjanya yang kini lebih
cepat dan stabil, fitur Apple Maps, fitur panorama mode di
kamera, hingga menyediakan fitur menolak panggilan dengan
SMS.
Dalam praktek kerjanya, iOS 6 ini akan didukung oleh
chipset Apple A6 yang mengusung prosesor dual-core
1,2GHz. Apple juga membenamkan kartu grafis Powervr
SGX 543MP3 yang memiliki arsitektur triple-core. Fitur baru
iPhone lainnya adalah koneksi internet 4G LTe. Meski masih
belum banyak operator yang menyediakan jaringan ini, namun
Apple yakin layanan 4G LTe akan segera hadir.
Masih di sektor konektivitas, iPhone 5 telah dilengkapi
dengan port ligthning connector. Port ini disebut-sebut
memiliki kecepatan transfer data yang setara dengan port
Thunderbolt milik Macintosh. Nano SiM juga menjadi fitur baru
yang menarik perhatian banyak orang. Apple iPhone 5 hanya
menyertakan slot kartu nano SiM, yang ukurannya lebih kecil
dari micro SiM.
iPhone 5 memilki fitur kamera beresolusi 8 megapixel dan
kamera depan 1,2 megapixel. Kamera utamanya memiliki
sejumlah fitur baru, seperti panorama mode, HDr, dan
touch focus. Kamera beresolusi 8 megapixel ini juga mampu
merekam video berkualitas full HD 1080p @30fps. Sedangkan
kamera depannya juga dapat digunakan untuk aplikasi
FaceTime via jaringan seluler maupun wiFi. Kamera depan ini
pun dapat merekam video berkualitas HD 720p @30fps.

iPhone 5 telah
DilengkaPi
Dengan Port
ligthning
connector.
Port ini
DiseBut-seBut
memiliki
kecePatan
transfer Data
yang setara
Dengan Port
thunDerBolt
milik
macintosh.

10

Review

Februari
2013

kinerja
Spesifikasi
Jaringan

: GSM
850/900/1800/1900
MHz, LTe 700 MHz

Dimensi

: 123,8 x 58,6 x 7,6 mm

Berat

: 112 gram

Layar

: LeD-backlit iPS TFT,
capacitive touchscreen,
16 juta warna, 640 x
1136 pixel, 326ppi, 4 inci

Kamera

: 8 megapixel, LeD flash,
full HD 1080p @30fps
video recording, kamera
depan 1,2 megapixel, HD
720p @30fps

OS

: iOS 6

Chipset

: Apple A6

Prosesor

: Dual-core 1,2GHz

GPU

: Powervr SGX 543MP3
(triple-core)

Fitur

: GSM 850 /
900/1800/1900 MHz,
LTe 700 MHz Class
17/1700/2100, GPrS,
eDGe, HSDPA, LTe,
wiFi, Siri, FaceTime,
iCloud, iBooks, Port
ligthning connector,
Apple Maps, GPS,
Bluetooth 4.0, jack audio
3,5mm, nano SiM

Memori

: 16/32/64 GB, 1 GB rAM

Batere

: Li-Po 1440 mAh

Kehadiran layar berukuran 4 inci di iPhone 5 jelas memberikan
pengalaman baru di henpon pintar ini. Dengan ukuran layar yang
lebih besar, susunan ikon menu yang dulunya hanya empat baris,
di iPhone 5 menjadi lima baris. Layar ini tak hanya mengandalkan
ukurannya, dengan dukungan kartu grafis Powervr SGX 543MP3
triple-core dan beresolusi tinggi, tampilan layar iPhone 5 sangat
memukau.
Menurut Apple ada sekitar 200 fitur baru di iOS 6. Beberapa
fitur baru yang bisa dirasakan pengguna secara langsung
adalah integrasi dengan Facebook, sehingga memudahkan kita
mengakses Facebook dengan cepat. Selain itu iOS juga memiliki
fitur Siri yang kini dilengkapi dengan tambahan bahasa baru, dan
fitur Maps racikan Apple. Kinerja iOS 6 ini memang baik, sangat
baik, seperti iOS terdahulu. Namun rasanya tak berbeda dengan
yang dulu, bisa dibilang tak ada perubahan signifikan yang dapat
dirasakan. Bahkan iOS 6 ini memiliki sejumlah bugs, sehingga
pengguna dianjurkan melakukan upgrade terlebih dahulu.

11

Review

Februari
2013

HTC Windows Phone 8X

haPe winDows Phone 8
yang menjaDi haraPan
Penulis: Ayra Fasha Foto: HTC

S

martphone
bernama lengkap
HTC windows
Phone 8X ini akan
menjadi produk
flagship HTC di pasar henpon
pintar kelas atas. Tak hanya
itu, HTC windows Phone 8X
juga menjadi harapan Microsoft
agar sistem operasi windows
Phone (wP) 8 dapat bersaing
dengan OS lain, seperti Android
dan iOS. Malahan, henpon ini
menjadi produk signature OS
windows Phone 8. Pastinya,
Microsoft tidak sembarangan
saat memilih 8X sebagai ikon
produk mereka. Apa saja
kelebihan windows Phone 8X
ini dibanding para pesaingnya?
Langsung simak.

Desain
HTC 8X tampil dengan desain tubuh yang
sangat tipis, ketebalannya cuma 10,1mm.
Dengan desain seperti ini, 8X sangat nyaman
saat dipegang maupun saat berada dalam
saku. Meski tipis, tubuh 8X tetap kuat berkat
penggunaan material polycarbonate dan desain
unibody Selain itu, terdapat lapisan karet pada
bagian belakang sehingga tubuh 8X tidak
mudah selip saat dipegang. Tubuh HTC 8X
tampil dengan pilihan warna menarik, seperti
California Blue dan Graphite Black, sehingga
tidak membosankan.

12
Februari
2013

Review

fitur
Layar berukuran 4,3 inci tampak memenuhi
bagian depan 8X. Permukaan layar ini dilapisi
kaca Gorilla Glass yang mampu menjaga layar
dari goresan. Layar 8X dilengkapi teknologi
S-LCD2 capacitive touchscreen yang mampu
menampilkan 16 juta warna dalam resolusi
1280 x 720 pixel. Layar 8X memiliki kepadatan
pixel mencapai 342ppi. Selain itu, layar 8X juga
didukung GPU Adreno 225 dalam menangani
efek-efek grafis, seperti saat memainkan video
maupun games.
Untuk mendukung semua fungsi dan
kinerjanya, HTC membekali windows Phone
8X dengan prosesor Qualcomm Snapdragon
S4 dual-core 1,5GHz plus rAM 1GB. Fungsi
OS windows Phone 8-nya semakin maksimal
dengan hadirnya fitur koneksi internet yang
lengkap, seperti HSDPA dan wiFi. Sementara
untuk terhubung dengan perangkat lain, 8X
memiliki fasilitas fitur NFC, Bluetooth v3.1 dan
port microUSB.
windows Phone 8X juga hadir dengan sajian
fitur multimedia yang luar biasa, seperti produk
smartphone kelas atas HTC lainnya. Henpon ini
memiliki kamera utama beresolusi 8 megapixel
yang memiliki aperture f2.0, sensor BSi,
dan lampu kilat LeD. Dengan bukaan lensa
yang besar, kamera 8X mampu menangkap
cahaya lebih banyak, jadi tak masalah saat
memotret di lokasi minim cahaya. Selain itu,
8X juga memiliki kamera depan beresolusi 2,1
megapixel yang memiliki area foto lebih lebar
ketimbang kamera depan ponsel lain.

henPon ini
menjaDi
ProDuk
signature
os winDows
Phone 8
kinerja

Spesifikasi
Jaringan: GSM 850/ 900/1800/1900 MHz

Dengan spesifikasi hardware yang
luar biasa, henpon ini jelas tak punya
masalah berarti dalam hal kinerja.
Semua fungsi dan fiturnya mampu
dijalankan dengan baik oleh 8X,
termasuk untuk urusan multitasking.
Layarnya pun memanjakan mata,
tampilan warnanya sangat alami
dan jernih. Bicara soal layar, jadi
inget kamera, 8X juga memiliki
kamera yang kemampuannya setara
dengan HTC One X. Dari fiturnya
pun sama, alhasil kemampuan dan
kualitas gambar yang ditangkapnya
juga tak jauh beda. Yang sedikit
berbeda adalah kemampuan
kamera depannya yang memiliki
format wide view, sehingga dapat
memotret bidang yang lebih luas saat
pengguna melakukan self portrait.

Dimensi: 132.4 x 66.2 x 10.1 mm
Berat: 130 gram
OS: windows Phone 8X
Chipset: Qualcomm Snapdragon S4
CPU: dual-core 1,5GHz
Layar: 4,3 inci, S-LCD 2 capacitive touchscreen, 16 juta
warna, 1280 x 720 pixel, 342ppi, Gorilla
Glass 2
Kamera: 8 megapixel, aperture f2.0, autofocus, LeD
flash, HD video recording 1080p, kamera
depan 2,1 megapixel, HD video recording
1080p
Fitur: GPrS, eDGe, HSDPA, HSUPA, wiFi, NFC,
Bluetooth v3.1, microUSB, Music Player,
video player, Microsoft Office, SNS
integration, HTML5, A-GPS
Memori: internal 16GB, rAM 1GB
Baterai: Lithium ion 1800 mAh

13
Februari
2013

Review
Samsung Galaxy SIII Mini

BoDi leBih mungil
fitur tetaP teramPil
Penulis: Ayra Fasha Foto: Kushindarto

S

ukses yang diraih Samsung dengan Galaxy
Siii-nya, membuat vendor asal Korea Selatan
ini merilis varian baru dari Galaxy Siii. Ya, barubaru ini, Samsung mengenalkan Galaxy Siii
Mini. Sesuai namanya, henpon pintar berbasis
Android ini memiliki tubuh yang lebih mungil dari Galaxy Siii.
Namun ini bukan cuma masalah mengecilkan tubuh,
sejumlah fitur dan harga pun ikut diturunkan. Bisa dibilang
kehadiran Siii Mini juga merupakan strategi Samsung untuk
menjangkau pasar yang lebih luas dari yang bisa diraih
Galaxy Siii. Untuk mengenal lebih dekat seperti Samsung
Galaxy Siii Mini ini, yuk kita simak review-nya. Let’s Go !!!

14
Februari
2013

Review
Desain
Galaxy Siii Mini memang
lebih kecil dari Galaxy Siii,
namun tidak sekecil yang
dibayangkan. Dengan ukuran
tubuh 121.6 x 63 x 9.9 mm, Siii
Mini hanya sekitar 26 persen
lebih mungil dari pendahulunya
itu. Jika dibandingkan dengan
henpon lain, Siii Mini termasuk
besar, apalagi mengusung layar
berukuran 4 inci. Jadi, nggak
kecil-kecil banget.
Untuk urusan desain maupu
lekuk tubuh, Galaxy Siii Mini
sangat mirip dengan Galaxy
Siii. Bahkan Siii Mini juga
menerapkan tombol navigasi dan
touch sensitive keys yang sama
di bawah layarnya. Perbedaan
mencolok keduanya ada di
peletakkan kamera depan dan
sensor cahaya. Jika di Galaxy Siii
Mini berada di sisi kiri atas layar,
di Galaxy Siii berada di sisi kanan
atas layar.

mengingat harganya yang jauh leBih
murah, wajar jika siii mini mengusung
fitur-fitur yang kelasnya BeraDa
satu tingkat Di Bawah siii.

15
Februari
2013

Review

fitur

Desain

Perbedaan Siii Mini dengan Siii juga terdapat di sisi
fitur. Mengingat harganya yang jauh lebih murah, wajar
jika Siii Mini mengusung fitur-fitur yang kelasnya berada
satu tingkat di bawah Siii. Namun, jangan anggap
remeh Siii Mini, karena menilik fitur-fiturnya, henpon ini
termasuk canggih di kelasnya. Berbekal OS Android
4.1 Jelly Bean, Siii Mini didukung prosesor Cortex-A9
dual-core 1GHz dan chipset NovaThor U8420. Untuk
layarnya, Siii Mini menggunakan layar sentuh kapasitif
Super AMOLeD dengan tampilan 16 juta warna dalam
resolusi 480 x 800 pixel.
Untuk kameranya, Galaxy Siii Mini dibekali kamera
beresolusi 5 megapixel yang mampu merekam video
berkualitas HD 720p. Sementara di bagian depan,
terdapat kamera beresolusi vGA. Selain berfungsi
sebagai penangkap gambar, kamera depan Siii Mini
juga berperan dalam fitur Smart Stay yang dapat
mengatur hidup-matinya layar berdasarkan pergerakan
mata pengguna. Selama menatap ke depan, layar tetap
hidup, sedangkan jika melirik ke arah lain, maka layar
akan mati dengan sendirinya. Selain Smart Stay ada
pula fitur Direct Call yang memungkinkan penggguna
dapat langsung melakukan panggilan telepon saat
mengetik SMS, hanya dengan mendekatkan ponsel ke
telinga tanpa menyentuh tombol.
Untuk menampung data pengguna, Siii Mini memiliki
memori internal sebesar 8GB plus slot kartu MicroSD.
Koneksi internet Siii Mini hadir lengkap dengan sajian
fitur GPrS, eDGe, HSDPA dan wiFi. Sementara untuk
terhubung ke perangkat lain, henpon ini mengusung
fasilitas microUSB, Bluetooth, dan NFC. Baterai lithium
ion berkapasitas 1500 mAh siap mengawal aktivitas Siii
Mini ini.

Siii Mini boleh dibilang kalah
kelas dari Siii, namun semua itu
tidak terasa saat menggunakan
Siii Mini. Kinerja yang cepat,
tampilan layarnya yang jernih,
serta koneksi internet yang
lengkap, membuat perbedaan
itu tidak terasa. Malahan
dengan tubuh yang lebih
mungil, Siii Mini lebih nyaman
saat digenggam maupun di
masukkan ke dalam saku.
Makin nyaman lagi, Siii Mini
memiliki fitur S voice, aplikasi
voice recognition dan voice
command, yang memungkinkan
pengguna menggunakan
suara untuk menjalankan
beragam fungsi henpon, seperti
mengunci henpon, memainkan
lagu, mengatur volume,
memotret, menghidupkan wiFi,
mengirim pesan dan menulis
memo. Semua bekerja baik
saat dicoba, meski masih hanya
mendukung bahasa inggris,
namun fitur ini sudah cukup
memuaskan.

Spesifikasi
Jaringan

: GSM 850/900/1800/1900
MHz

Dimensi

: 136.6 x 70.6 x 8.6 mm

Berat

: 133 gram

Layar

: Super AMOLeD 16 juta
warna, res. 480 x 800 pixel, 4
inci, capacitive touchscreen

OS

: Android 4.1 Jelly Bean

Chipset

: NovaThor U8420

Prosesor

: Cortex-A9 dual-core 1GHz

Memori

: internal 8GB, slot kartu
MicroSD

Kamera

: 8 megapixel, depan 1,9
megapixel

Fitur

: GPrS, eDGe, HSDPA, wiFi,
Bluetooth 4.0, NFC, Micro
USB 2.0, Tv outS-voice,
Smart Stay eye tracking,
Active noise cancellation,
SNS integration, MP4/DivX/
XviD/wMv/H.264/H.263
player, MP3/wAv/eAAC+/
AC3/FLAC player, Document
viewer (word, excel,
PowerPoint, PDF), Predictive
text input (Swype)

Baterai

: Lithium ion 1500 mAh

16
Februari
2013

Review

Samsung Galaxy Note 10.1

BoDi Bongsor
cocok Buat kerja kantor
Penulis: Ayra Fasha Foto: Kushindarto

S

amsung tengah asyik
dengan produk-produk
tablet Android-nya,
baik seri Galaxy
Note maupun Galaxy
Tab-nya selalu mendapat respon
positif dari konsumen. Tak heran
kalau Samsung terus menelurkan
produk baru. Kali ini Samsung
mengenalkan Galaxy Note 10.1,
ke pasar indonesia. Jika selama ini

kita mengenal Galaxy Note dalam
versi phablet dengan layar 5 incinya,
kini Samsung memberikan kejutan
dengan menghadirkan varian tablet
di seri Galaxy Note. Dengan layar
yang lebar, 10,1 inci dan fiturfitur unik Galaxy Note, tablet ini
menjanjikan pengalaman menarik
dalam bertablet ria. Bahkan cocok
banget buat kerja kantoran juga
wartawan.

Desain
Dengan layar berukuran 10,1 inci, sudah pasti membuat
Galaxy Note 10.1 ini tampil dengan tubuh yang lebih besar dari
para saudaranya. Meski begitu dari sisi tampilan, tablet ini sekilas
mengingatkan kita pada Samsung Galaxy Tab 2 10.1. Namun jika
disimak lagi, terdapat perbedaan cukup mencolok, salah satunya
adalah kehadiran bazel alumunium yang mengelilingi tepian Galaxy
Note 10.1. Sementara di sisi kiri-kanan layar terdapat loudspeaker
yang memiliki kualitas audio kelas atas. Dengan letak seperti ini,
suara yang disemburkan tentunya akan tetap terdengar jelas,
walaupun perangkat diletakan pada sebuah permukaan.

17
Februari
2013

Review

fitur
Tablet ini menggunakan sistem operasi Android
4.0 ice Cream Sandwich yang nantinya dapat
di-upgrade ke 4.1 Jelly Bean. Kerja OS ini akan
ditemani oleh prosesor quad-core berkecepatan
1,4GHz untuk menghadirkan kinerja yang stabil dan
cepat. Salah satu fitur baru yang akan didukung
kerja prosesor quad-core Note 10.1 adalah fitur
multiscreen yang memungkinkan pengguna
menjalankan dan melihat dua aplikasi secara
bersamaan dalam satu layar.
Untuk urusan layar, Samsung telah melengkapi
tablet ini dengan teknologi PLS TFT kapasitif
beresolusi 1280 x 800 pixel yang mampu
menampilkan 16 juta warna dengan kepadatan pixel
mencapai 149 ppi. Tablet ini juga memiliki kamera
utama beresolusi 5 megapixel yang dapat gunakan
untuk memotret dan merekam gambar bergerak
berkualitas HD 720p @30fps, serta kamera depan
1,9 megapixel.
Sebagai jembatan ke dunia maya, Note 10.1
memiliki fitur koneksi yang sangat lengkap,
mulai dari GPrS, eDGe, HSDPA, hingga wiFi.
Sedangkan untuk berbagi konten dengan perangkat
lain, Galaxy Note 10.1 dibekali fasilitas Bluetooth
dan port microUSB. Selain itu, Note 10.1 juga
memiliki fitur telepon, SMS, dan MMS. Untuk
mendukung semua fungsinya, Galaxy Note 10.1
membawa baterai Li-ion berkapasitas 7000mAh.
Untuk menghemat baterai, terdapat fitur Smart
Stay, yang dapat mengatur layar tetap menyala
selama Anda menatapnya, dan akan meredup jika
Anda memalingkan wajah.

salah satu fitur Baru yang akan
DiDukung kerja Prosesor quaD-core
note 10.1 aDalah fitur multiscreen
yang memungkinkan Pengguna
menjalankan Dan melihat Dua
aPlikasi secara Bersamaan Dalam
satu layar.

18
Februari
2013

kinerja
Bicara soal seri Galaxy Note, ada
aplikasi khas yang hanya ada di seri ini
yaitu, S Pen. Fitur ini memungkinkan
pengguna melakukan banyak aktivitas,
seperti menggambar, menulis, maupun
membuat tulisan menggunakan pena
digital yang didukung oleh teknologi
layar khusus. S Pen sendiri berada di
sisi sebelah kanan, di dalam sebuah slot
khusus. aat pena digital ini dikeluarkan dari
sarangnya, maka perangkat berketebalan
8,9mm ini akan menampilkan beberapa
ikon aplikasi yang kompatibel dengan S
Pen secara otomatis. Beberapa aplikasi
yang dapat menjalankan fitur ini antara lain,
S Note, web Browser, video Player, email,
Galley, dan Polaris Office.

Spesifikasi
Jaringan

: GSM 850/900/1800/1900 MHz

OS

: Android 4.0 ice Cream
Sandwich (upgradeable to
Android 4.1 Jelly Bean)

Dimensi

: 262 x 180 x 8,9 mm

Berat

: 600 gram

Chipset

: exynos 4412

Prosesor

: Quad-core 1,4GHz

GPU

: Mali-400MP

Layar

: 10,1 inci, PLS TFT kapasitif
multi-touch, res. 800 x 1280
piksel, Samsung Touchwiz Ui,
16 juta warna

kamera

: 5 megapixel, 2592 х 1944
piksel, AF, LeD flash,
Geo-tagging, rec. video
720p@30fps, kamera depan
1,9MP

Fitur

: GPrS, eDGe, Speed HSDPA,
wiFi 802.11 a/b/g/n, wiFi
hotspot, Bluetooth 4.0 dengan
A2DP, infrared, microUSB
(MHL) 2.0, rAM 2GB, telepon,
SMS, MMS, 5 aplikasi eksklusif,
S Pen, multiscreen

Memori

: internal 16GB, slot microSD up
to 64GB

Baterai

: Li-ion 7000mAh

19
Februari
2013

Overview

TiPhone GSM Home

Perangkat router
Bisa DiPakai telPon
Penulis: Kushindarto Foto: Kushindarto

I

inovasi memang tak pernah surut, dunia telekomunikasi selalu
disuguhkan berbagai device baru yang memiliki kegunaan yang
beragam, seperti halnya yang ditawarkan oleh GSM home yang di
keluarkan oleh vendor henpon Tihone. Kalau dulu ada telpon yang
bisa internetan, kini ada router yang bisa dipakai untuk telpon.
GSM home merupakan solusi bagi mereka yang tak memiliki telpon
rumah. walalupun secara fisik mirip dengan telpon rumah, namun henpon
ini berisi simcard GSM, yakni milik Telkomsel, karena henpon ini dibandling
dengan Halo Fit selama 6 bulan dengan mendapatkan 2 GB data/bulan
ditambah dengan 100 menit bicara dan 100 SMS. Seperti apa saja kebisaan
dari henpon ini yuk kita kupas tuntas.

Desain.
Secara fisik henpon ini mirip dengan layaknya sebuah telpon rumah.
Dengan ukuran 19 x 16 x 4 cm. dibagian tampak depan henpon ini terdapat
keypad persis sebuah telpon rumah, ada gagang telpon dan layar display
yang sudah color ukuran 2,4 inci. Sementara lubang speker terdapat di sisi
kiri dan kanan telpon.
Dibagian sisi atas telpon ini memiliki antenna yang sebenarnya berfungsi
untuk wereless router buat layanan data. Disebelahnya terdapat jack audio
yang bisa dihubungkan ke speker aktif ataupun ke sebuah handsfree.
Dibagian ini juga terdapat slot usb dan lubang Charger. Dibagian bawah
GSM Home ini terdapat tempat baterai , slot simcard, slot memori dan
baterai.

20
Februari
2013

Overview

fitur
Telpon GSM home keluaran Tiphone ini bukan
sembarang telpon rumah, telpon ini memiliki banyak
fitur dan berbagai kemampuan multimedia, seperti
pemutar MP3, Pemutar video, Penampil gambar,
termasuk untuk mendisplay internetan juga jejaring
sosial seperti Facebook, Yahoo Messenger dan
aplikasi Opera Mini untuk melakukan browsing.
Kemampuan lainnya adalah bisa thetering yakni
menjadikan telpon GSM Home ini sebagai hotspot
yang bisa mengakses internet melalui device lain
melalui wiFi. Semua pengaturan menu bisa dilihat
melalui layar yang tersedia yang berukuran 2,4
inci. Selain itu jug Telpon ini bisa menerima siaran
radio, akses Bluetooth hingga mampu membaca
eksternal Micro SD sebesar 32 MB.
Secara keseluruhan telpon ini begitu lengkap,
berbagai indikatornya pun kita bisa liat, saat
menggunakan wiFi, saat menelpon bahkan saat
mengisi bateraipun terdapat lampu indicator.
Henpon ini memiliki tombol short cut untuk MP3
dan radio.

kinerja
Secara keseluruhan henpon ini memiliki nilai
plus, maksudnya adalah selain bisa digunakan
sebagai telpon rumah, telpon ini pun bisa
difungsikan sebagai router yang bisa dijadikan
hotspot untuk diakses oleh device lain. Bahkan
telpon inipun bisa mengakses wiFi. Saat
difungsikan fitur radionya kualitas suara yang
dihasilkan cukup baik dan bersuara cukup jelas
saat mendengarkan siaran radio dan lagu.

gsm home
meruPakan
solusi Bagi
mereka yang
tak memiliki
telPon rumah

21
Februari
2013

Overview

Pengaksesan menunya pun dirasakan
nyaman dan tak mengalami hambatan .
namun sayangnya gagang telpon yang
dimiliki telpon ini tak memiliki kitan yang
solid, jadi saat kesenggol maka gagang
telpon akan mudah bergesar, akibatnya
tak bisa menerima panggilan. So pastinya
telpon ini harus jauh dari jangkauan
anak anak, agar gagang telponnya tetap
ditempatnya, dan telpon selalu siaga
menerima panggilan,
rupanya telpon ini walau di bandling
dengan pascabayarnya Telkomsel , namun
saat menggunakan simcard operator lain
tetap bisa, hal ini bisa jadi alternative dalam
penggunanan telpon ini. Bagaimana anda
berminat silahkan. Anda hanya cukup
merogoh kocek rp 999.000 saja .

Spesifikasi
Jaringan

: GSM 850/900/1800/1900

Dimensi

: 19 x 16 x 4 cm

Layar

: LCD 2.4-inch Color Display

Memori

: Ada slot Memori eksternel

Fitur

: 3,5G Network, Mobile
Hotspot (tethering),Calling
Feature, Messaging
Features (SMS/MMS /
email), Multimedia Features
(MP3 Player / video Player
/ image viewer) iternet
& Social Networking
Features (Facebook / Yahoo
Messenger / Opera Mini),
Bluetooth. FM radio, USB,
Jack Audio.

Batere

: Lithium ion 1500 mAh

22
Februari
2013

Overview

ZTE Grand X V970M

smartPhone elegan
Buat jaDi Pilihan
Penulis: Arlodyandinie P.Yustian

S

Foto: Kushindarto

etelah sukses
meluncurkan ZTe
Skate dan ZTe Fantasia
beberapa bulan lalu,
akhir tahun 2012 ditutup
ZTe dengan meluncurkan salah
satu produk terbaik dari jejeran
smartphonenya, ZTe Grand X v970M.
ZTe Grand X sendiri diciptakan dengan
mengambil inspirasi dari desain mobilmobil sport mewah yang memiliki
lekukan dan body yang elegan.
Nilai lebihnya, Grand X adalah
produk terbaru ZTe yang sudah
mengusung OS Android terbaru (4.1.0)
Jelly Bean. Produk ini merupakan
henpon dengan OS Jelly Bean pertama
yang diluncurkan di jajaran produk
smartphone. ZTe sepertinya sangat
serius ingin melebarkan sayapnya di
pasar ponsel indonesia.
Hal ini dibuktikan dengan perbaikan
mutu pasca penjualan dan membenahi
service centernya yang tersebar
di kota-kota besar di indonesia
sehingga memudahkan mereka dalam

mendekati dan member pelayanan
bagi para pelanggannya. ZTe Grand X
merupakan smartphone yang masuk
dalam segmentasi menengah namun
fitur yang ditawarkan tidak setengahsetengah.

Desain
ZTe Grand X v970M memiliki
desain kokoh, sedikit besar (mengingat
layar yang diusung 4.3 inch) namun
termasuk kategori smartphone tipis
karena ketebalannya tidak mencapai
10 mm. Menggunakan casing plastik
yang simpel dan sederhana namun
terlihat klasik. Beratnya hanya 110
gram dengan dimensi 127 x 65 x 9.9
mm.
Layar ZTe Grand X menggunakan
teknologi TFT capacitive dengan
kedalaman 16M warna sehingga
tampilannya LCD sudah lumayan tajam
dan nyaman. resolusinya sudah 960
x 540 pixel (qHD) dengan kerapatan
256ppi.

23
Februari
2013

Overview

Pada desain depan tepat di bawah layar
terdapat 4 tombol sentuh home, menu, back
dan search. Port USB dan kontrol volume
berada di sebelah kanan dan tombol on/off
berada di atas, tepat di sebelah port audio
3.5mm. Secara keseluruhan dari tampilannya
Grand X terlihat sangat elegan dan ekslusif.
Pada bagian belakang terdapat kamera,
flash dan rongga dual speaker. Saat cover
belakang dibuka, kita dapat menemukan
dua slot SiM card yang keduanya dapat aktif
secara bersamaan, batere, dan slot MicroSD
(hotswap). Dengan fitur hotswap, kita tidak
perlu mematikan smartphone untuk mencabut
atau memasukan MicroSD.

fitur
Seperti layaknya smartphone android pada
umumnya, fitur yang ditawarkan lumayan
familiar dan lengkap seperti PlayStore,
messaging, aplikasi jaringan sosial yang
lengkap dan juga koneksi internet dan personal
utility lainnya. Namun yang patut jadi catatan
adalah, Grand X sudah menggunakan OS
terbaru Android 4.1.0 (Jelly Bean) yang telah
update.
Dengan Jelly Bean pengalaman
menggunakan smartphone kamu akan lebih
beragam dan memuaskan dibanding dengan
OS Android sebelumnya. Salah satunya adalah
browser bawaan yang cukup cepat untuk
aktivitas jelajah internet.
Sedikit kelemahan saat ditest, saat Grand
X berada dalam posisi charging, kita tidak
bisa memainkan layar atau mengakses

henpon karena saat ditekan icon tertentu maka
shortcutnya tidak bekerja, atau menghubungkan
kita dengan aplikasi atau program lain. Belum
tahu apakah hal ini dapat diperbaiki dengan
mengupgrade ulang OS atau memang
seluruh produknya disetting agar tidak dapat
dipergunakan saat sedang dicharge.
Dengan smartphone ini beberapa aplikasi
yang juga bisa dinikmati adalah Google Now,
expandable Notification dan Project Butter.
Google Now merupakan fitur asisten berbasis
pengenalan suara yang membantu mengatur
jadwal, mencari informasi dan mendikte
penulisan teks menggunakan suara. expandable
notification memberi informasi dan konteks yang
lengkap ketika sebuah program dibuka dan fitur
Project Butter memberi tampilan antarmuka yang
mulus, responsif, dan stabil.

kinerja
Grand X menggunakan prosesor dual core
1GHz, chipset MT6577 dan GPU ULP nvidia
GeForce. Dengan paduan otak inti inilah kinerja
henpon ini menjadi sangat memuaskan. Tidak
terjadi lag atau hang saat membuka beberapa
aplikasi bersamaan, bahkan saat memutar musik
dan melakukan kegiatan lain seperti browsing,
mengirim SMS atau melakukan edit gambar.

granD X suDah menggunakan os terBaru
anDroiD 4.1.0 (jelly Bean) yang telah
uPDate.

24
Februari
2013

Overview

Untuk daya tahan, kapasitas batere sebanyak 1.600
mAH memampukan Grand X dapat standby selama hampir
3 hari dengan data On dan penggunaan voice dan text
standard. Secara keseluruhan, dengan harga kurang dari
rp. 2 juta Grand X dapat menjadi pilihan buat kamu yang
mobile dan tetap ingin terhubung dengan jaringan sosial dan
membawa gadget dengan OS Android terbaru.
Fitur Dual On GSM-GSM yang ditawarkan ZTe Grand
X ini memberi nilai lebih selain koneksi lainnya. Dengan wiFi dan wi-Fi tethering yang bisa membagi koneksi internet
kepada perangkat lain semakin memperkaya fitur henpon
pabrikan Cina ini. Ambisi ZTe untuk berada di posisi HTC
dan Samsung untuk smartphone android nampaknya layak
diperhitungkan dengan hadirnya Grand X ini. Produk inilah
statement dari ZTe yang paling nyata untuk menambah
kuat cakarnya di sela pertarungan smartphone android
internasional.

Spesifikasi
Jaringan

: GSM 850/900/1800/1900 – Dual
On wCDMA/HSDPA

Dimensi

: 127 x 65 x 9.9 mm

Berat

: 110 gram

Layar

: 16M TFT Capacitive touch screen

OS

: Android 4.1 Jelly Bean

Kamera

: Hanya bagian belakang 5 MP

Memori

: internal 4GB, eksternal MicroSD
hingga 32GB

Fitur

: Dual-core tegra 1GHz, chipset
MT6577 dan GPU ULP GeForce

Batere

: Lithium ion 1600mA

25
Februari
2013

Review
Overview

Huawei Ascend Y-200

fitur komplit Buat
Pengguna Baru android
Penulis: Arlodyandinie P.Yustian

H

Foto: Kushindarto

uawei telah menghadirkan smartphone entry level yang
cukup mencuri perhatian karena smartphone ini nggak
punya tampilan seperti smartphone low end kacangan
yang memiliki kesan ringkih dan murahan. Henpon
dengan harga 1 jutaan biasanya memiliki fitur yang yah
bisa dibilang standard dan kurang menarik perhatian pembelinya.
Tapi Huawei Ascend ini memiliki nilai lebih karena hadir dengan desain
yang ‘terlihat’ cukup elegan, kokoh dan tampil mewah diatas kelasnya
sendiri, namun secara bersamaan tetap terlihat sederhana dan bersahaja.
Harga memang masuk dalam kategori murah, tapi yang jelas fiturnya
tidak murahan.

26
Februari
2013

Overview

Desain
Kesan pertama saat membolak-balik henpon bikinan
Cina ini adalah tampilan yang cukup elegan dan ekslusif.
Sekilas bezel bahan logam terlihat anggun membungkus
layar sentuh 3.5 inch ini, namun ternyata materialnya
adalah plastik. Begitu pula cover belakang yang memiliki
tekstur kasar mirip kulit jeruk (mengingatkan kita pada
desain fenomenal Bold 9000 saat itu), ternyata juga
terbuat dari plastik. Dengan cover belakang seperti itu,
genggaman lebih solid dan meminimalisir bodi Henpon
akan adanya goresan.
Untuk membuka cover belakang ponsel cukup
mudah. Kamu cukup congkel bagian kanan atas yang
memiliki cerukan yang mempermudah akses. Tombol
on/off berada di sebelah atas kiri, sebelah kiri ponsel
ada tombol volume, port charger/usb di bagian bawah
sedangkan sisi kanan bersih tidak ada tombol atau port
apapun.
Tepat di bawah layar sentuh terdapat tombol menu,
home dan back. Sekilas jika diperhatikan, Huawei
Ascend Y200 ini mirip dengan smartphone Lenovo P700,
namun lebih kecil sekitar 1 cm.

fitur
Tidak ada yang terlalu istimewa dari fitur yang
dibenamkan di Huawei Ascend Y200 ini. Fitur-fitur yang
ada adalah standard seperti FM radio, email, messaging,
browser, map, document to go, calculator, sound
recorder, dan aplikasi sosial media. Namun semua itu
dinilai cukup lengkap jika mengingat segmentasi dan
harga yang sangat terjangkau.
Kamera yang dibenamkan di smartphone ini masih 3.2
MP dengan kualitas standard untuk kamera sekelasnya.
Sayangnya tidak dilengkapi dengan lampu flash dan

27
Februari
2013

Overview

autofokus sehingga hasil pemotretan dalam
ruangan tanpa flash menjadi kurang bagus.
Aplikasi yang dapat diunduh dari Play
Store cukup beragam untuk memaksimalkan
penggunaan henpon ini. Namun diingat juga,
jika memori internal sangat sedikit yaitu 256MB
saja. Jadi pilihlah aplikasi yang bisa dipindah ke
memori eksternal karena dapat menampung
hingga 32GB aplikasi.
Untuk menghindari memori internal yang
cepat berkurang, pertama-tama yang harus
dilakukan adalah mensetting penyimpanan
foto dan lagu langsung di SDcard external. Di
henpon ini juga ada aplikasi ALL BACK UP
yang berguna untuk memudahkan back up
data dan aplikasi dari henpon ke SD card dalam
satu sentuhan. Tidak perlu repot menggunakan
kabel data dan menghubungkan ke komputer.
Pilihan lain juga ada backup ke Cloud+ asal
kamu sudah memiliki akun Huawei Cloud+.
Tidak usah bingung, registrasinya gratis kok!

kinerja
Kinerja Huawei Ascend Y200 cukup baik
mengingat harganya yang kompetitif namun
memiliki pilihan koneksi wireless seperti
layaknya smartphone yang relatif mahal dan
canggih. Saat ditest, koneksi wi-fi, secara
mudah dan lancar langsung terhubung. Dan
seperti android pada umumnya, fitur membagi
jaringan internet atau tethering atau portable
hotspot menjadi kelebihan dibanding henpon
dengan harga setara yang belum tentu bisa

fitur memBagi jaringan internet atau
tethering atau PortaBle hotsPot menjaDi
keleBihan DiBanDing henPon Dengan
harga setara yang Belum tentu Bisa
menDaPatkan kenyamanan melakukan
koneksi internet secara moBile.

28
Februari
2013

Overview
Spesifikasi

mendapatkan kenyamanan
melakukan koneksi internet secara
mobile.
Huawei Ascend Y200
menggunakan prosesor 800 MHz
Cortex-A5, didukung dengan chipset
Qualcomm MSM7225A Snapdragon
dan GPU Adreno 200 sehingga
pengalaman bermain game di ponsel
ini tidak ada tandingan di ponsel
sekelasnya.
Kekurangan hanya ada di sisi layar
yang masih mengadaptasi 256.000
warna. walau dengan layar iPS
LCD milik LG, yang memungkinkan
kestabilan layar sentuh dan membuat
nyaman mata karena menjaga warna
yang natural, namun tetap saja agak
kurang mantab untuk bermain game.
Namun sekali lagi, smartphone ini
memang menyasar bagi kamu yang
baru ingin memulai untuk memasuki
dunia android, bukan untuk penggila
game sejati.
Secara keseluruhan smartphone
ini menjadi salah satu pilihan terbaik
buat pengguna smartphone kelas
entry level. Mengingat harganya yang
sangat terjangkau, ponsel ini layak
untuk dipertimbangkan bagi kamu
yang baru mau hijrah dari ponsel berOS lain ke ponsel ber-OS android.
Desain, fitur dan kinerja yang diterima
juga berimbang sesuai.

Jaringan

: GSM 850/900/1800/1900

Dimensi

: 116.9 x 60.4 x 11.7 mm

Berat

: 120 gram

Layar

: LCD Capacitive touchscreen,
256k, 3.5 inch

OS

: Android 2.3 Gingerbread

Kamera

: Hanya bagian belakang 3 MP

Memori

: internal 256MB rAM, 512MB
rOM, eksternal MicroSD
hingga 32GB

Fitur

: Qualcomm MSM7225A
Snapdragon, prosesor 800MHz
Cortex-A5, GPU Adreno 200,
Accelerometer, proximity,
compass.

Batere

: Lithium ion 1250/1400mAh

29
Februari
2013

Tren Market
sony xperia u

Android gingerbread, layar 3.5 inch

SAY IT WITH SMARTPHONE
Penulis :Arlodyandinie P. Yustian

C

epatnya waktu berlalu, tidak terasa kita sudah menginjak
bulan kedua di tahun 2013 ini. Ngomong-ngomong
tanggal 14 Februari hari valentine ya? Hari valentine
biasanya identik dengan hari kasih sayang, ada yang
menyatakan cinta, ada yang merayakan berdua, bahkan ada yang
nikah. Memang sih untuk sayang-sayangan nggak perlu nunggu
pas bulan Februari. Tapi buat beberapa orang, moment ini biasanya
digunakan untuk lebih menunjukkan rasa cintanya baik itu buat
pasangan, orang tua, atau teman.
Hal simbolis yang dilakukan umumnya tukar-tukaran kado.
waktu kita masih ABG dulu, kado yang mampir di kolong meja
atau di locker sekolah, kalo nggak coklat, ya mentok-mentok
bunga *Smile*. Tapi berhubung sekarang sudah tahun 2013, dan
anak-anak SD dan SMP aja udah banyak yang make BB, iphone,
ipad, smartphone, dll sepertinya tren kasih coklat dan bunga udah
rada-rada basi nggak sih? Kalau dulu kan ‘Say it with Flower,” nah
sekarang gimana kalo diganti dengan ‘Say it with Smartphone’.
Mumpung timingnya tepat di bulan kasih sayang, di artikel ini
ada beberapa pilihan smartphone android dengan harga terjangkau
dan bisa jadi pilihan hadiah buat orang yang kamu sayang. Semua
pilihan smartphone di sini adalah smartphone android dengan layar
3,5 inch dan OS 2.3 (gingerbread) dengan range harga 1-2 jutaan.
Sengaja dipilih yang setara fitur dan selisih harga yang berbeda
tidak terlalu jauh agar memudahkan untuk membandingkan masingmasing produk. Beberapa smartphone ada yang hadir dengan
warna pink, yang semakin terasa pas untuk momen seperti ini.

SONY Xperia U ST25i merupakan smartphone keluaran Sony Xperia yang
memiliki bentuk desain yang termungil dari seri sebelumnya. Layar 3,5
inch capacitive touchscreen menampilkan warna 16M yang sangat tajam
dan jernih. Dengan dibenamkan fitur audio Sony 3D Surround Sound
Audio Technology dan speaker xLoud yang menambah nilai plus pada
smartphone mungil ini.
Kelebihan smartphone ber OS 2.3 atau gingerbread ini adalah pada
tampilan layar reality Display Mobile Bravia engine. Dengan fitur tersebut,
kamu pasti bakal merasa nyaman saat menonton video dan melihat
gambar yang ada dalam smartphone ini. Yang paling dinilai cocok sebagai
kado valentine, smartphone ini hadir dengan warna pink yang sangat
menarik.
Kamera yang dibenamkan di smartphone ini dinilai cukup. Dengan
kamera 5 MP kamu sudah bisa memotret dan mendapatkan hasil yang
sangat tajam dan jernih, belum lagi kamu juga bisa merekam video dengan
kualitas full HD. Untuk melakukan video call, gunakan kamera depan
dengan resolusi vGA.
Xperia U didukung
prosesor dual core 1GHz
yang memungkinkan kita
melakukan koneksi wireless
tanpa hambatan. Salah satu
fitur lain yang cukup menarik
adalah adanya bottom
caps transparan yang
bisa dilepas dan diganti.
Cap transparannya akan
menyesuaikan warna dengan
foto atau video yang sedang
kita lihat. Dengan fitur yang
sangat dapat diandalkan,
Sony melepas Xperia U ini di
harga rp.2.060.000.

30
Februari
2013

Tren Market

SAMSUNG GALAXY MINI 2 S6500

MOTOROLA DEFY XT535

TIDAK harus warna pink jika ingin memberi kado valentine, kan? Jika
pasangan anda lebih suka warna lain, seperti kuning misalnya? Pilihan
kamu bisa jatuh di Samsung Galaxy Mini 2 S6500. Desain smartphone ini
lebih simple dan sporty. Sangat cocok unt