Kelas Akselerasi Kejar UMKM: Menata Usaha mpdf

SYNCORE - always deliver value
Kelas Akselerasi Kejar UMKM: Menata Usaha
posted by danik on April 20, 2017
Dalam rangka membantu pelaku UMKM agar mampu berkembang dan berjalan sesuai jalurnya,
bertempat di Ruang Tengah Syncore pada Rabu, 19 April 2017 telah dilaksanakan Kelas
Akselerasi Kejar UMKM.
Acara ini diikuti oleh Komunitas Kejar UMKM yang terdiri dari pelaku UMKM mulai dari
onlineshop sampai frenchise.
Kelas Akselerasi Kejar UMKM ini merupakan serangkaian kegiatan yang pernah di lakukan
sebelumnya pada tanggal 21 Maret 2017 dengan tema yang berbeda Memulai Usaha .
Pada kesempatan ini, Kelas akselerasi mengambil tema Menata Usaha yang dinarasumberi oleh
Rudy Suryanto.

Pada kesempatan tersebut beliau menjelaskan mengenai bagaimana cara mengukur titik impas
(break even point). Break even point merupakan titik dimana pendapatan usaha sama dengan
biaya yang dikeluarkan. Break even point ini merupakan ukuran penting dalam menjalankan
usaha.

Disamping itu, beliau juga menambahkan, jangan mudah puas dengan penjualan yang tinggi,
karena belum tentu penjualan yang tinggi menandakan kesuksesan suatu usaha. Karena, bisa jadi
pelaku usaha tersebut baru mencapai break even point.


Tags:
Permalink | Comments (0) | Last updated on April 20, 2017