085939 MQFM 2009 08 Fokus Hari Ini 14 Agustus 2009

Ass.../ Rangkaian informasi dari daerah Istimewa Yogyakarta dan jawa tengah//
terangkai dalam Fokus hari ini/ di kesempatan Jumat/ 14 Agustus 2009// Kali ini
bersama saya ….// Dan berikut ini informasi selengkapnya//

4 Agustus 2009 | 11:18 wib | Daerah
Antisipasi El Nino, Masyarakat Dihimbau Hemat Air
SAHABAT mq/ Untuk mengAntisipasi musim kemarau panjang akibat datangnya
El Nino/ Masyarakat Dihimbau Hemat Air// Pakar Studi Bencana UGM -Dr Sunarto
menjelaskan/ El Nino menyebabkan kekeringan dalam jangka waktu panjang/
sehingga ssair tanah semakin berkurang karena tidak ada suplai hujan// Banyak
air sumur yang kemungkinan besar akan kering/ sehingga masyarakat kesulitan
mendapatkan suplai air bersih// Sementara itu/ Saat disinggung munculnya
beberapa gunung berapi di beberapa wilayah yang mulai aktif kembali/ Sunarto
mengatakan kondisi tersebut tidak perlu dikhawatirkan// Justru gunung berapi
yang sedang tidak aktif yang perlu diwaspadai// Staf pengajar Fakultas Geografi
itu menyebutkan seperti dilansir Suara Merdeka Cyber News/ di Indonesia
terdapat 129 gunung aPI// Sebagian besar tidak semuanya aktif// Untuk
sementara ini tiga gunung api yang sedang normal aktif di antaranya Gunung
Slamet/ Semeru/ dan Krakatau/// SMCN
Nitikan Meriahkan Ramadhan dengan Pasar Sore Jalur Gaza
Sahabat MQ/ Dalam rangka memeriahkan ramadhan kali/ kampung Nitikan akan menggelar

pasar sore yang disebut dengan Jalur Gaza// Jalur Gaza ini adalah anonim dari
jajanan/ Lauk/ sayur serba ada// Ketua panitia pasar sore Nitikan -Fachrudin
mengatakan/ dalam pasar sore tersebut akan ditampilkan berbagai potensi lokal yang
ada/ seperti kerajinan yang diproduksi oleh masyarakat sekitar// Selain itu juga
akan ditampilkan berbagai potensi ekonomi lokal lainnya// Untuk saat ini telah
tersedia sekitar 30-an stand yang akan digunakan oleh masyarakat yang
berpartisipasi// Sementara itu/ bagi warga yang ikut berpartisipasi nantinya akan
mendapat bantuan pemberdayaan/ sebagai bagian dari penguatan perekonomian
masyarakat// Dilaporkan Reporter MQ FM -Izan El Hakim/ Acara tersebut juga
disertakan kegiatan religius seperti buka puasa/ sahur bersama/ tadarus Quran/
pengajian/ serta kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya// Sedangkan dalam peringatan
Nuzulul Qur'an nantinya akan mengahadirkan pembicara Amien Rais/// Izan

Dewan Pers Menilai Pemberitaan Terotisme di televisi berlebihan
Sahabat MQ/ Dewan Pers menilai pemberitaan terorisme di sejumlah media televisi
nasional berlebihan// Ketua Dewan Pers Nasional -Ichwatul amal mengatakan/
penayangan yang berlebihan tersebut justru menimbulkan kecemasan di masyarakat//
Meski demikian dewan pres menganggap/ pemberitaan tersebut tidak melanggar kode
etik jurnalistik/ termasuk penayangan bahan-bahan peledak secara fulgar// Hanya
saja amal menjelaskan/ seharusnya pers tidak memuat korban ataupun pelaku kejahatan

tanpa di samarkan// Sedangkan gambar-gambar yang dirilis Polri memang terpaksa
ditayangkan untuk kepentingan publik// Sementara itu Dilaporkan Reporter MQ FM Tria Haidar/ terkait pemanggilan Kapolri terhadap sejumlah pimpinan media masa
baru-baru ini Amal mengatakan/ Kapolri secara resmi menghimbau agar media tidak
memuat pernyataan-pernyataan para teroris sebagai pahlawan// Pasalnya pernyataan
tersebut dapat menyesatkan masyarkat/// Tria

14 Agustus 2009 | 18:18 wib | Daerah

Soal Imbal Jasa Lingkungan, Swasta Dilibatkan
SAHABAT mq/ Perusahaan swasta sudah saatnya untuk mengerti dan terlibat
dalam program perlingdungan mata air// Jika Perusahaan daerah PDAM
Kabupaten Magelang sudah melakukan imbal jasa lingkungan/ setidaknya
perusahaan swasta dan BUMN juga melakukan hal yang sama// Hal tersebut
diungkapkan Watershed Management Specialist Environmental Services Program/
ESP USAID Regional Jateng dan DI Yogyakarta -Sigit Widodo// Menurut Sigit/
forum masyarakat yang berada di sub das seperti Bolong/ Blongkeng/ Kanci/ Soti
dan Tangsi sudah bisa merencanakan berbagai program untuk melakukan
perlindungan mata air// Sumber air di Magelang harus dilestarikan karena banyak
mata air yang debitnya menurun dan mati// Selain itu daerah ini menjadi
kawasan tangkapan air bagi daerah di bawahnya// Untuk melindungi sumber air

maka/ setidaknya melakukan rencana pembangunan berbasis sub das// Dilansir
suara Merdeka Cyber News/Dengan teori ini/ seseorang diminta untuk membayar
atas jasa yang tersedia/ misalnya air berkualitas tinggi dan perlindungan banjir/
sehingga memberikan insentif untuk mengikuti pendekatan pemanfaatan
sumberdaya/ dengan melindungi dan memperbaiki ekosistem/// SMCN

2009, Penerimaan Pajak Ditarget Rp 112 Miliar
SAHABAT mq/ Pajak masih menjadi andalan pendapatan negara// Tahun 2009/
penerimaan sektor pajak ditargetkan untuk Kabupaten Purworejo melalui KPP
Pratama/ jumlahnya mencapai 112 miliar rupiah// Kepala KPP Pratama -Nasrul
Asir di sela-sela acara Sosialisasi pajak masuk sekolah/ tax goes to school
mengungkapkan/ pihaknya optimis target dapat tercapai sampai akhir tahun ini//
SEdangkan/ Tunggakan pajak sampai bulan ini mencapai 39 persen// Demikian
juga pajak bumi dan bangunan/ tiap tahunnya terjadi tunggakan/ kecuali
Kecamatan Kaligesing// Sementara itu/ dalam kegiatan sosialisasi yang diikuti
150 siswa SMA/SMK dari enam sekolah di Kabupaten Purworejo/ Nasrul Asir
menjelaskan/ anak sekolah yang notabene generasi muda/ merupakan calon
wajib pajak di masa mendatang// Untuk itu perlu sejak dini dibekali pengertian
tentang pajak/ sehingga pada saatnya menjadi wajib pajak/ mereka akan tertib
mebayar pajak// Dikatakan Nasrul Asir seperti dilansir suara Merdeka Cyber

News/ pajak merupakan pendapatan bagi negara/ dan dipergunaan untuk
membiayai penyelenggaraan negara demi kesejahteraan masyarakatnya/// SMCN

Demikian seluruh rangkaian informasi dalam fokus Hari Ini di kesempatan JUmat/
14 Agustus 2009// Atas nama tim kamars berita yang bertugas/ saya …./
mengucapkan terimakasih atas perhatian sahabat// Wass..//