090946 AKJ 2009 02 09 Menkesra Serahkan Dana PNPM

Judul
: Menkesra Serahkan Dana PNPM Ke Sejumlah Kabupaten
Tempat
: Yogyakarta
Rep
: Rina
Tanggal
: Februari 2008
Untuk membantu masyarakat dalam menggembangkan usahanya dan program mensejahterahkan
rakyat /pemerintah pusat memiliki program PNPM Mandiri yang bertujuan untuk memajukan desa//
hal tersebut disampaikan menteri koordinatotr kesejahteraan rakyat /Aburizal Bakrie kemarin di
pemkot yogyakarta // Pada penyerahan dana PNPM mandiri dibalaikota / diserahkan bantuan
PNPM ke kabupaten dan kota di DIY // Secara langsung bantuan program tersebut di serahkan
mentri koordinator kesejahteraan rakyat aburizal bakri dan diterima oleh masing-masing wakil
bupati //Dalam perbincangan dengan wakil gubenrur DIY / sripaduka pakualam ke 9 / aburizal
mengungkapkan / penurunan kemiskinan di pedesaan menurun cukup tajam // Namun justru untuk
daerah perkotaan penurunannya tidak terlalu signifikan // Hal ini disebabkan oleh adanya urbanisasi
//
----- Statement : Menkokesra – Aburizal Bakrie ----Ditambahkan / untuk tahun ini dana untuk PNPM mandiri perkotaan akan ditingkatkan menjadi 2,7
milyar per kecamatan // Pembangunan yang dilakukan beriringan dengan pembangunan masyarakat
pesisir dan daerah terpencil //Sementara itu wakil gubernur DIY mengungkapkan keberhasilan

pembangunan di pesisir / khususnya di daerah istimewa yogyakarta / kini masyarakat pesisir
menuntut berbagai kebutuhan untuk terus berusaha di daerah pesisir // Namun menurut wakil
gubernur / kondisi ini menunjukkan keberhasilan pembangunan di daerah pesisir //
----- Statement : Sri Paduka Pakualam Ke IX – Wakil Gubernur DIY ----Menanggapi hal tersebut aburizal mengungkapkan / selain program PNPM dan kredit usaha rakyat
atau KUR / masyarakat dapat memanfaatkan pula dana DKP / khsususnya untuk daerah pesisir //
Hal ini juga sudah dilakukan di daerahpacitan seperti saat pengadaan pom bensin khusus nelayan //
Dari data Bank Indoensia / Realisasi penyaluran kredit Usaha Rakyat di DIY mencapai 41 Trilyun
Rupiah // Kredit ini disalurkan oleh perbankan di DIY dengan jumlah penyaluran kredit yang
berbeda-beda // Menurut Ameriza M Moesa dari Bank Indonesia Yogyakarta / penyaluran
disesuaikan dengan sasaran nasabah dari bank tersebut serta keberadaan kantor cabang //Jumlah
kreditur untuk KUR terbanyak DI DIY berada di bank BRI dan BRI Mikro yang mencapai lebih
dari 500 kreditur // Sementara perbankan yang lain hanya belasan hingga puluhan kreditur
//Ameriza menambahkan bahwa Kredit Usaha Rakyat ini bukan dana glontoran dari pemerintah /
namun dari perbankan yang berkomitmen dengan pemerintah dengan jaminan dana dari pemerintah
di PT Askrindo dan Perum SPU sehingga masyarakat dapat mendapat kredit tanpa jaminan walupun
dengan bunga yang cukup tinggi yakni sebesar 16 persen // Namun usaha masyarakat lebih
mementingkan ketersediaan dana sehingga dapat berusaha //Sementara itu dalam kesempatan yang
sama / wakil bupati sleman / sri purnomo mengungkapkan / jumlah kecamatan di kabupaten sleman
yang mendapat jatah dalam program PNPM mandiri cukup banyak // Namun demikian selama ini
pihak pemerintah kabupaten juga mempunyai dana pendamping untuk usaha masyarakat sebelum

adanya program PNPM //
----- Statement : Wakil Bupati Sleman – Sri Purnomo ----Lebih jauh sri purnomo mengungkapkan yang dipentingkan dalam program ini adalah
pemberdayaan masyarakat / sehingga akhirnya dapat mandiri //
----- Statement : Wakil Bupati Sleman – Sri Purnomo ----Rina/widi Apa Kabar Jogja RBTV