Empat Mahasiswa Unpad Go Internasional.

RADAR BANDUNG

.

Selasa

456
20

21

o Mar

OApr

0

Rabu
7
22
OMei


Empat

o Kamis
8
23
OJun

9

0
10

24

Jumat
11

25
OJul


o Sabtu o
12

13

26

27

0 Ags

OSep

Mahasiswa

Unpad Go Internasional
.

BANDUNG

- RADAR BANDUNG

UNPAD akan mengirimkan empat orang mahasiswa
mengikuti International Student Festival in Trondheim (ISFiT) di Norwegia yang di selenggarakan
20 Februari sampai dengan 1 Maret 2009 mendatang.
Mereka adalah Ma'lufi Hidayatullah (Fikom),
Purwaningrum Maelanny (FISIP), Sarah Budiyani
(FISIP), dan Prettyla Yollamanda (FKU). "Kami
tertarik untuk mengikuti acara ini, dan merupakan
bentuk partisipasi aktif kami sebagai bagian dari
masyarakat dunia," ujar Ma'lufi.
Sebelumnya, keempat mahasiswa tersebut dipilih
oleh ISFiT Foundation dari 4.300 pelamar yang
berasal dari 149 negara. Kegiatan ini akan diikuti
oleh 450 mahasiswa dari berbagai negara. "Kami
termotivasi untuk mengikuti acara intemasional ini
karena akan diikuti oleh peserta dari seluruh negara,
dan akan membahas isu-isu yang sedang hangat,
seperti masalah perdamaian," tambah Maelanny.
ISFiT adalah festival tematik terbesar di dunia.

Sekira 450 mahasiswa dari seluruh dunia menghadiri
festival ini. Tema-tema yang digulirkan selalu
berubah setiap tahun, tapi selalu berhubungan
dengan topik sosial politik yang relevan dengan
permasalahan dunia. Judul yang diangkat pada
ISFiT 2009 adalah "Building a Future" dengan topik
utama "Peacebuilding". ISFiT diselenggarakan sejak
tahun 1900 setiap dua tahun sekali.
Menurut penuturan Maelanny, setiap calon
peserta diharuskan mengirimkan esai sesuai dengan
tema-tema workshop yang akan didiskusikan nanti.
Delegasi dari Unpad akan mengikuti workshop
dengan tema antara lain, "Peace as a Concept",
"Religion: Believe in Peace?", dan "Development
through Migration".
Para peserta ISFit akan mengikuti workshop yang
berbeda-beda, mengikuti pertemuan-pertemuan
tematik yang menghadirkan
pembicara internasional, dan mengikuti beragam acara kebudayaan
seperti konser, pameran seni serta pertunjukan seni.

Pembica pada ISFiT kali ini antara lain, Desmond
Tutu, Nawal EI Saadawi, Bharati ,Mukherjee, Dr
Shirin Ebadi (pemenang Nobel Perdamaian), dan
Betty Williams (pemenang Nobel Perdamaian).
Acara ini akan menghasilkan sebuah petisi dan
rekomendasi untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa
(PBB) dan lembaga-Iembaga dunia terkait. Para
mahasiswa
sebagai calon pemimpin bangsa,
diharapkan akan menghasilkan suatu sumbangan
pemikiran yang berguna untuk menjawab berbagai
permasalahan di dunia saat ini. Ma'lufi menjelaskan
petisi dan rekomendasi ini juga akan dibawa oleh
masing-masing peserta untuk disosialisasikan di
negara ?salnya.(*/tie)

Kliping

Humas


Unpad

2009-----

Minggu

14
28

OOkt

15
29
ONov

16
30
ODes

31