MAKALAH VEGETABLE CARVING TOMAT MENTIMUN

MAKALAH VEGETABLE CARVING
(TOMAT, MENTIMUN DAN WORTEL)
Diajukan Sebagai Tugas Pengganti Praktikum Curving
Mata Kuliah Seni Kuliner

Disusun Oleh :
AZKA DIVA SABILA
16.02.055

Prajna Artha Bhuwana
Pariwisata Memacu Perdamaian Dan Kesejahteraan Dunia

PROGRAM STUDI PERHOTELAN FAST TRACK BOGA
SEKOLAH TINGGI ILMU EKOMONI PARIWISATA
YAPARI-AKTRIPA BANDUNG
2017

A. PENGERTIAN VEGETABLE CARVING
Carving berasal dari kata bahasa Inggris yang artinya ukir. Vegetable Carving adalah
salah satu seni mengukir sayur sayuran. Biasanya disajikan dalam acara besar seperti
membuat tumpeng nasi kuning. Seni ini merupakan andalan pariwisata negara thailand.

Thailand dikenal sebagai salah satu negara penghasil buah buahan dan sayuran terbaik di
dunia, sehingga tidak asing bila seni ini sangat dikembangkan di negara Thailand. Sayursayuran yang biasa digunakan antara lain mentimun, wortel, tomat, lobak, terong, brokilo, dll.
Tak hanya kayu dan batu saja yang bisa di ukir. Sayur-sayuran pun menjadi sangat cantik dan
menarik ketika disentuh oleh tangan para seniman carving.
Sebenarnya sayur itu sudah memiliki keindahannya sendiri. Namun ketika mereka diukir
atau diberi perlakuan dengan cara yang berbeda maka mereka akan terlihat jauh lebih indah.
Dengan cekatan para seniman ini menjadikan buah-buahan utuh berubah menjadi layaknya
patung yang memiliki nilai seni tinggi. Inilah Vegetable Carving, sebuah seni dalam
menghidangkan makanan dengan keindahan, biasanya media yang digunakan adalah sayursayuran yang berbentuk bulat serta memiliki tekstur yang lunak. Menghias atau menggarnish
ini mempunyai keahlian khusus, karena di samping membutuhkan keahlian, ketelatenan, dan
daya imajinasi yang kuat, juga membutuhkan orang yang memang memiliki jiwa seni yang
tinggi. Bahkan tidak semua chef yang berpengalaman dapat menciptakan dan menuangkan
idenya agar penampilan hidangan itu menarik. Daya cipta dan kreativitas ide dalam penyajian
hidangan itulah yang mahal karena terkandung nilai seni yang tinggi. Seni mengukir sayuran
inilah yang di sebut Vegetable Carving.

B. CARA MEMILIH BUAH DAN SAYUR
1. Pilih sayur dan buah yang segar dan cerah warnanya.
2. Buah-buahan dan sayur-sayuran jenis bunga harus kelihatan cantik bentuknya dan
keras.

3. Buah-buahan dan sayur-sayuran jenis buah perlu dipilih yang berkeadaan elok dan
tidak kelihatan berkedut dan kulitnya dan kelihatan banyak mengandungi air.
4. Buah-buahan segar mestilah ranggup apabila dimakan.
5. Sayuran jenis kekacang pelu dipilih yang cerah warnanya dan ranggup apabila
dipatahkan.
6. 6.Sayur-sayuran jenis akar atau bebawang perlu keras apabila ditekan dan kelihatan
banyak mengandungi air.
7. Sayur-sayuran jenis pucuk hendaklah bewarna cerah, segar dan kelihatan banyak
mengandungi air.

C. ALAT-ALAT YANG DIGUNAKAN VEGETABLE CARVING
Tidak berbeda jauh dengan fruit carving, dalam seni Vegetable Carving, seseorang
akan memahat dan mengukir sebuah sayur menggunakan alat-alat yang cukup sederhana
yaitu seperti :
1. Cutter
2. Pisau ukir
3. Tusuk gigi
4. Cutting Board
Yang paling umum adalah pisau ukir. Pisau yang digunakan pun bervariasi, dan
memiliki fungsinya masing – masing ada yang berujung bengkok, untuk membuat guratan

melengkung, ada yg berujung panjang, dan runcing, biasanya digunakan untuk membuat
guratan kecil, dan tajam, serta ada juga yang berbentuk seperti pahat, dan memiliki bentuk
yang berbeda – beda, yang berfungsi untuk membuat guratan menyerupai kelopak bunga,
dan masih banyak jenis pisau lainnya. Seperti yang ada pada gambar dibawah ini,
Pisau Ukir - Paring Knife

Pisau ini biasanya memiliki ukuran kecil. Bentuknya lebih pendek dengan lekuk
melengkung. Sesuai namanya, pisau ukir dipakai untuk mengukir buah dan sayuran.
Bentuknya yang kecil membuat pemakainya bisa fleksibel mengukir berbagai bentuk buah
atau sayur sebagai hiasan masakan