Pengumuman Pengadaan Alat Lab SMK Negeri

Pengumuman Pengiriman Contoh Barang Belanja Modal Peralatan dan Mesin
Pengadaan Alat Laboratorium IPA (SMK Negeri) :
Dengan ini kami umumkan,
1. Bagi calon penyedia yang telah lulus evaluasi dokumen teknis, tiga terendah seperti tersebut
dibawah ini :
a. CV. HARMONI
b. CV. SURYA GEMILANG
c. CV. MITRA GLOBAL
untuk mengirimkan 1 paket contoh barang yang ditawarkan (apabila alat peraga jumlah dalam
spek teknis lebih dari 1 unit/buah dapat diwakili 1 unit/buah) sebagaimana ditetapkan dalam
standar dokumen Pengadaan Belanja Modal Peralatan dan Mesin Pengadaan Alat Laboratorium
IPA (SMK Negeri) pada tanggal 1 Agustus 2016 dimulai pada jam 07.30 dan batas akhir
penerimaan contoh barang yang dikirim sampai di lokasi pada jam 12.00 WIB (berdasarkan jam
LPSE Kabupaten Karanganyar).
2. Contoh Barang dikirim ke alamat Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan, Pemuda dan
Olahraga Kabupaten Karanganyar, Jalan Lawu komplek perkantoran Cangakan Kabupaten
Karanganyar (KPRI Karanganyar, belakang Kantor Dinas DIKPORA Kab. Karanganyar),
3. Pembukaan contoh barang akan dilaksanakan pada hari Senin, tanggal 1 Agustus 2016 Jam
12.15 WIB oleh tim teknis Dinas DIKPORA Kab. Karanganyar, dan calon penyedia di wajibkan
mengirimkan maksimal 2 (dua) orang tenaga teknis (Dibuktikan dengan surat tugas dari calon
penyedia) yang dapat menunjukkan contoh barang yang dikirim, dan apabila tidak ada tenaga

teknis dari calon penyedia maka contoh barang tidak akan dibuka dan calon penyedia dianggap
tidak mengirimkan contoh barang atau dianggap tidak lulus evaluasi teknis/gugur.
4. Contoh barang yang dikirim dapat dibawa pulang kembali setelah dilakukan evaluasi oleh tim
teknis dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karanganyar.
Demikian pengumuman pengiriman contoh barang Belanja Modal Peralatan dan Mesin Pengadaan
Alat Laboratorium IPA (SMK Negeri), atas perhatian dan partisipasinya kami ucapkan terima kasih

Karanganyar, 27 Juli 2016
POKJA PENGADAAN BARANG 6

TTD