LPSE Kota Baubau BA SELEKSI GAGAL

PEMERINTAH KOTA BAUBAU

SEKRETARIAT DAERAH
UNIT LAYANAN PENGADAAN BARANG JASA

GedungMaedani Lt. 1.Jln. Sijawangkati No. – Website: setda.baubaukota.go.id

Email: ulp@baubaukota.go.id; ulp.baubaukota@gmail.com
BAUBAU

BERITA ACARA SELEKSI GAGAL
Nomor : 20.2 / BA / POKJA II-ULP / VI / 2014
Pada hari ini Sabtu tanggal Empat Belas bulan Juni tahun Dua ribu empat belas (14-06-2014)
Kelompok Kerja II Unit Layanan Pengadaan Kota Baubau berdasarkan surat perintah tugas Kepala ULP Kota
Baubau, Nomor : 024/ULP/V/2014 Tanggal 26 Mei 2014, telah mengadakan tahapan evaluasi dokumen
kualifikasi pagu anggaran pada e-seleksi umum untuk paket pekerjaan sebagai berikut:
Nama Paket Pekerjaan

: Review Dokumen Tataran Transportasi Lokal (Tatralok) Kota Baubau

Satuan Kerja


: Dinas Perhubungan Kota Baubau

Lokasi

: Kota Baubau

Kode Lelang

: 227405

Total Nilai HPS

: Rp. 449.229.000,00

Sumber Anggaran

: APBD

Tahun Anggaran


: 2014

Pada tahapan Upload Dokumen Prakualifikasi yang di lakukan oleh penyedia jasa pada website
(http:lpse.baubaukota.go.id) di peroleh hasil sebagai berikut :

“Sampai dengan batas waktu upload Dokumen Prakualifikasi yang telah ditetapkan, hanya terdapat 3 (tiga)
Penyedia Jasa yang memasukan Dokumen Prakualifikasi.”
Berdasarkan Perpres. No. 70 tahun 2012 pasal 83 ayat (2) huruf a, disebutkan bahwa Peserta yang lulus
kualifikasi pada proses prakualifikasi kurang dari 5 (lima) untuk seleksi umum atau kurang dari 3 (tiga)
untuk seleksi sederhana dan ketentuan dalam Dokumen Kualifikasi Apabila jumlah peserta yang lulus
kualifikasi kurang dari 5 (lima) maka dilakukan pengumuman ulang prakualifikasi untuk mencari peserta
baru selain peserta yang telah lulus penilaian kualifikasi. Peserta yang sudah lulus penilaian kualifikasi
tidak perlu dilakukan penilaian kembali, kecuali ada perubahan Dokumen Kualifikasi. untuk paket tersebut
diatas dinyatakan :
======= SELEKSI GAGAL =======
dan selanjutnya akan dilakukan proses E-Seleksi ulang sesuai dengan jadwal waktu yang akan ditetapkan
kemudian oleh Pokja II Pengadaan Barang/Jasa Unit Layanan Pengadaan Kota Baubau.
Demikian Berita Acara Seleksi Gagal dibuat dengan penuh rasa tanggung jawab untuk dipergunakan
sebagaimana mestinya.

Pokja II Unit Layanan Pengadaan Kota Baubau
Tahun Anggaran 2014,
TTD
PANITIA