Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Belok sidan - Kecamatan Petang - Kabupaten Belok sidan.

(1)

i HALAMAN JUDUL

PENDAMPINGAN KELUARGA KKN - PPM UNUD

PERIODE XIII

JULI – AGUSTUS 2016

DESA/KELURAHAN : BELOK SIDAN

KECAMATAN : PETANG

KABUPATEN/KOTA : BADUNG

PROVINSI : BALI

NAMA MAHASISWA : I GEDE SURYA ADHI MARTANA

FAK/PS : FMIPA/ILMU KOMPUTER

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT (LPPM)

UNIVERSITAS UDAYANA


(2)

ii KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat rahmat-Nyalah Laporan Program KK Dampingan dalam Kegiatan KKN-PPM (Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat) Periode XIII Universitas Udayana Tahun 2016 di dusun Jempanang, desa Belok/Sidan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, Provinsi Bali ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya.

Atas terselesaikannya laporan ini, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah memberikan dukungan, diantaranya.

1. Bapak Kepala Desa Belok/Sidan beserta aparat desa lainnya atas ijin dan bantuan berupa informasi.

2. Babak Kepala Dusun Jempanang beserta aparat dusun lainnya atas bantuannya berupa informasi dan fasilitas selama berada di dusun Jempanang.

3. Pihak Rektorat Universitas Udayana atas bantuan dan fasilitas yang telah diberikan baik secara moral maupun material.

4. Dosen Pendamping Lapangan kami, I Gusti Ketut Sukadana, S.T., M.T. yang telah membimbing dan banyak memberikan saran.

5. Orang tua, rekan-rekan seperjuangan KKN di Universitas Udayana, serta berbagai pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu per satu.

Akhir kata, semoga laporan ini dapat memberikan gambaran mengenai program keluarga dampingan yang telah dilaksanakan selama satu periode KKN PPM di Dusun Jempanang, Desa Belok/Sidan.


(3)

iii DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ... i

KATA PENGANTAR ... ii

DAFTAR ISI ... iii

HALAMAN PENGESAHAN ... iv

GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN ...1

1.1 Profil Keluarga Dampingan ...1

1.2 Ekonomi Keluarga Dampingan ...3

BAB II ...5

IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH ...5

2.1 Permasalahan Keluarga ...5

2.2 Masalah Prioritas ...5

BAB III...7

USULAN SOLUSI MASALAH ...7

3.1 Program ...7

3.2 Jadwal Kegiatan ( Termasuk JKEM ) ...8

BAB IV ...11

PELAKSANAAN, HASIL DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA ...11

BAB V ...20

PENUTUP ...20

5.1 Simpulan ...20

5.2 Rekomendasi ...20

DAFTAR PUSTAKA ...21


(4)

iv HALAMAN PENGESAHAN


(5)

1 BAB I

GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN

Kegiatan Keluarga Dampingan merupakan salah satu program dalam kegiatan KKN PPM UNUD dan salah satu desa yang menjadi lokasi KKN adalah di Desa Belok Sidan. Karena kegiatan KKN PPM kali ini difokuskan di Dusun Jempanang, maka semua KK Dampingan berada di Dusun yang sama.

1.1Profil Keluarga Dampingan

Kegiatan KK Dampingan untuk KKN PPM UNUD Belok Sidan difokuskan di Dusun Jempanang. Salah satu keluarga yang dipandang perlu untuk mendapatkan pendampingan adalah keluarga I Wayan Budana.

Keluarga Bapak I Wayan Budana merupakan salah satu keluarga yang berkategori kurang mampu di Lingkungan Dusun Jempanang. Data keluarga Bapak I Wayan Budana dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

No Nama Status Umur Pendidikan Pekerjaan Ket

1 I Wayan

Budana Kawin

37 Tamat

SD/Sederajat Petani

Kepala Keluarga

2 Ni Ketut

Kopen Kawin

34 Belum

Tamat SD

Ibu Rumah Tangga

Istri

3 I Wayan

Budiarta

Belum Kawin

16 SMA Pelajar Anak

Petama

4 Ni Kadek

Budiani

Belum Kawin

13 SMP Pelajar Anak

Kedua 5 Ni Nyoman Opikyani Belum Kawin

9 SD Pelajar Anak

Ketiga


(6)

2 Bapak I Wayan Budana hidup sederhana bersama seorang istri dan tiga orang anaknya. Pak Wayan Budana setiap hari bekerja sebagai petani di Lingkungan Jempanang. Setiap pagi beliau harus mencari rumput untuk memberi makan sapi yang dipelihara dengan sistem ngadas milik kelompok simantri yang berada di dekat Pura Puseh Jempanang. Selain bekerja memelihara sapi, terkadang apabila ada tawaran, sering ikut juga sebagai buruh bangunan di tempat yang membutuhkan tenaga. Tuntutan hidup yang tinggi untuk merawat istri dan tiga orang anak membuat Pak Wayan sulit dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Pak Wayan Budana memiliki seorang istri bernama Ni Ketut Kopen. Ketut Kopen tidak memiliki latar belakang pendidikan apapun. Kondisi kesehatannya saat ini sangat buruk. Sakit yang terdapat pada ginjal menyebabkan sulit untuk berjalan. Sudah 8 bulan Ibu Ketut Kopen terbaring lemas setiap hari dirumah karena tidak mampu beraktifitas. Setiap pagi, pak Wayan Budana membawa ibu ke bale bengong di depan rumah agar ibu mendapat sedikitnya sinar matahari. Sebelum ia terbaring lemas di rumah, sudah mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Kapal hingga dua bulan lamanya. Namun belum juga membuahkan hasil. Selain perawatan medis, Pak Wayan juga banyak mencari pengobatan-pengobatan alternative untuk mengobatinya.

Pak I Wayan Budana memiliki tiga orang anak, anak yang pertama bernama I Wayan Budiarta. Wayan Budiarta saat ini sedang mengenyam pendidikan di SMKN 1 Petang. Anak yang kedua bernama Ni Kadek Budiani yang saat ini masih sekolah di SMPN 3 Belok, dan anak ke-tiga bernama Ni Nyoman Opikyani saat ini masih duduk di Sekolah Dasar tepatnya di SD No. 3 Belok.

Pak I Wayan Budana memiliki luas lahan rumah hanya sekitar 3 are. Luas lahan tersebut berisi bangunan seperti rumah, dapur, toilet, bale bengong, dan merajan. Selain itu juga ada tanaman-tanaman sayur ditanam di rumah seperti buncis dan sayur labu yang bisa dipetik untuk dijual atau dimakan sendiri sehari-hari. Pak I Wayan Budana tidak memiliki lading yang luas, hanya sekitar 15 are. Lahan tersebut bukanlah miliknya sendiri, melainkan juga dibagi dengan saudara-saudaranya.

Kondisi rumah Bapak I Wayan Budana sudah termasuk rumah yang layak huni namun masih terbilang kecil untuk keluarga ini. Semenjak istrinya sakit, ia dan


(7)

3 keluarga pindah ke rumah yang di pondok agar tidak menggangu tetangga yang ada di sekitarnya. Kondisi rumah tinggal sementaranya bisa dibilang cukup baik namun masih sangat tradisional. Luas rumah hanya seluas 4x4m dan dapur seluas 4x3m.

1.2Ekonomi Keluarga Dampingan 1.2.1 Pendapatan Keluarga

Sumber Pendapatan

Sumber pendapatan didapat dari mejadi buruh pemetik kopi, memelihara sapi, menanam sayur, membuat keranjang, dll. Banyak usaha yang dilakukan oleh Bapak I Wayan Budana agar kebutuhan keluarga terpenuhi.

Pendapatan yang bisa dihasilkan rata-rata per hari

Membuat keranjang: 5000 x 10 = 50.000

Memanen Kopi : 30000/kg x 1 = 30.000

Menjual sayur Kol ke tengkulak: 1000/kg x 5 = 5.000 JUMLAH = 85.000

Sebagai catatan jumlah tersebut tidak tetap dan pasti karena tidak setiap hari ada yang memesan keranjang untuk memetik bunga dan tidak sayur tidak setiap hari bisa dipetik. Dalam sebulannya pendapatan yang dihasilkan seringkali dibawah 1 juta rupiah.

1.2.2 Pengeluaran Keluarga

Pengeluaran keluarga Bapak I Wayan Budana terkadang cukup terkadang kurang, karena penghasilan dari anggota keluarga yang tidak tetap. Beliau sebisa mungkin mengatur keuangan agar semua kebutuhan terpenuhi, meskipun sering kali harus meminjam agar semua terpenuhi.

Kebutuhan Sehari-hari

Pengeluaran keluarga bapak I Wayan Budana perhari tidak menentu karena penghasilan yang tidak menentu juga. Terkadang untuk makan keluarga I Negah Sarmi mendapat bantuan dari saudaranya.


(8)

4 Masalah kesehatan merupakan masalah yang paling berat bagi keluarga Bapak I Wayan Budana karena kondisi istri yang sakit berat hingga tidak bisa berjalan menyebabkan banyak pengeluaran untuk berobat. Selain biaya pribadi yang harus dikeluarkan untuk berobat, biasanya ada juga JKBM, untuk membantu mendapat pengobatan secara gratis.

Listrik dan Air

Biaya listrik yang harus dikeluarkan oleh Bapak I Wayan Budana tiap bulanya rata-rata adalah Rp 60.000,- dan untuk air sudah gratis karena memang di dusun Jempanang untuk air sudah dialiri langsung dari air diatas bukit.

Biaya Sekolah Anak-Anak

Memiliki tiga orang anak yang saat ini sedang menempuh pendidikan SD, SMP, dan SMK tentu membutuhkan biaya untuk bekal dan membeli buku. Namun untuk biaya sekolah perbulan belum bisa diketahui jumlahnya karena anak-anak beliau belum ada membayar apa-apa kesekolah.


(9)

5 BAB II

IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1Permasalahan Keluarga

Untuk keluarga tidak ada permasalahan, Bapak I Wayan Budana hidup dengan istri dan ketiga anaknya dengan harmonis. Permasalahan yang dihadapi oleh keluarga Bapak I Wayan Budana diperoleh setelah beberapa kali mengadakan kunjungan dan pertemuan, diantaranya:

 Kondisi rumah yang masih berdinding batako serta beralaskan beton kasar terlihat kotor dan di beberapa sisi dinding tersebut sudah berlubang.  Kondisi kebersihan udara di dalam rumah kurang baik, dapur yang

kurang bersih, kamar mandi yang rusak.

 Tidak memiliki usaha yang menghasilkan pendapatan secara pasti.  Ladang yang tidak semuanya milik sendiri

 Dapur yang masih menggunakan kayu bakar

Dari beragam masalah yang diterangkan, permasalahan tersebut dapat digolongkan kedalam beberapa kategori yaitu:

 Ekonomi

 Kesehatan 2.2Masalah Prioritas

2.2.1 Masalah Kesehatan

Masalah kesehatan merupakan masalah yang paling berat. Sakit yang dialami oleh Ibu Ni Ketut Kopen selama delapan bulan terakhir membuatnya tidak bisa berjalan dan beraktifitas. Banyak biaya yang harus dihabiskan untuk proses penyembuhannya. Masalah kesehatan yang terjadi saat ini tentunya berdampak kepada masalah ekonomi dimana kesempatan untuk mencari kerja juga berkurang.

2.2.2 Masalah Ekonomi

Bapak I Wayan Budana bekerja sebagai kuli bangunan/perkebunan untuk saat ini. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari beliau mengandalkan


(10)

6 pendapatan tidak tetap dari hasilnya menjadi buruh, namun permasalahan akan timbul bila pendapatan tersebut tidak mencukupi kebutuhan sehari–hari karena upah yang tidak tetap.

2.2.3 Masalah MCK

Masalah MCK yang terjadi di keluarga I Wayan Budana dimana toilet yang ada di keluarga ini dalam keadaan yang kurang baik. Kloset yang ada sering mampet menyebabkan sulit dalam urusan buang air.


(11)

7 BAB III

USULAN SOLUSI MASALAH

3.1Program

Berdasarkan prioritas permasalahan, adapun alternatif usaha pemecahannya yang penulis rekomendasikan di lapangan bersama keluarga dampingan. Dengan harapan solusi atau alternatif-alternatif pemecahan masalah yang diberikan tersebut, nantinya dapat mengatasi permasalahan yang dihadapi keluarga dampingan. Berikut merupakan alternatif pemecahan masalah yang ditawarkan antara lain:

1. Melakukan Diskusi Tentang Cara-Cara Mendapat Pengobatan Gratis Dalam kegiatan ini, penulis melakukan diskusi mengenai keadaan kesehatan istri Bapak I Wayan Budana. Dua bulan pertama ketika baru sakit sudah dilewati secara medis di RSUD Badung dan selanjutnya dengan pengobatan alternative di rumah selama delapan bulan terakhir. Dalam hal ini, penulis hanya bisa menyarankan untuk mencari pengobatan-pengobatan gratis yang disediakan pemerintah dan mencari tahu donator yang mungkin bisa membantu pengobatannya.

2. Melakukan Diskusi Tentang Wirausaha yang Bisa Dikerjakan

Banyaknya tanggungan dan pengeluaran sehari-hari memaksa untuk memutar otak mencari ide-ide untuk mencari peluang usaha. Disini penulis menyarankan untuk membuat usaha-usaha yang mungkin bisa dilakukan Bapak I Wayan Budana tanpa harus sering meninggalkan rumah dan bisa juga sambil menjaga istrinya sekaligus. Usaha yang bisa dicoba adalah usaha membuat tumpeng, penek, dan untek yang biasa digunakan sebagai sarana upacara agama. Meskipun kedengarannya sederhana namun sangat banyak orang yang membutuhkan. Modal awal yang diperlukan tidak terlalu besar.


(12)

8 Kebersihan MCK sangat penting di setiap rumah. Karena setiap orang memerlukan tempat untuk mandi dan buang air. Disini penulis bisa menyarankan untuk melakukan renovasi pada bangunan toilet karena hal ini termasuk salah satu kebutuhan yang penting.

3.2Jadwal Kegiatan ( Termasuk JKEM )

Adapun agenda kegiatan KK dampingan ini adalah dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh kelompok mahasiswa KKN PPM X di Desa Belok Sidan dimana untuk jadwal kunjungan ke keluarga dampingan minimal dua hari sekali atau minimal 15 kali dalam sebulan yang setara dengan 90 jam kegiatan.

No Hari/tanggal Jenis Kegiatan

1 Minggu, 24 Juli

2016

Pembagian KK dampingan oleh Kepala Dusun Jempanang sekaligus mengunjungi dan berkenalan dengan keluarga Bapak I Wayan Budana. (4 jam)

2 Selasa, 2 Agustus 2016

Berkunjung untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan guna membantu keluarga Bapak I Wayan Budana. (4 jam)

3 Jumat, 5 Agustus

2016

Meminta biodata kepala keluarga serta anggota keluarga dampingan (2 jam)

4 Sabtu, 6 Agustus

2016

Diskusi ringan guna mengidentifikasi masalah yang dihadapi keluarga Bapak I Wayan Budana. (2 jam)

5 Minggu, 7 Agustus 2016

Mengidentifikasi masalah yang dihadapi Bapak I Wayan Budana dan keluarga. (3 jam)

6 Senin, 8 Agustus

2016

Diskusi ringan sambil membantu I Wayan Budana berkebun dan memanen hasil tanaman di pekarangan rumah(3 jam)

7 Selasa, 9 Agustus 2016

Diskusi ringan sambil membicarakan tentang pola hidup sehat dan bersih dengan keluarga Bapak I Wayan Budana. (2 jam)


(13)

9 No Hari/tanggal Jenis Kegiatan

8 Rabu, 10 Agustus

2016

Membantu Bapak I Wayan Budana mencari rumput di ladang. (2 jam)

9 Kamis, 11 Agustus 2016

Membantu Bapak I Wayan Budana memanen cabai. (2 jam)

10 Jumat, 12 Agustus 2016

Berkunjung sekaligus mengajari kadek dan komang menjawab soal-soal di buku pelajaran (2 jam)

11 Sabtu, 13 Agustus 2016

Berkunjung untuk belajar tentang tata cara bercocok tanam di dusun Jempanang(2 jam)

12 Minggu, 14 Agustus 2016

Memberikan solusi atas masalah mencari

penghasilan tambahan dengan cara berwirausaha. (2 jam)

13 Senin, 15 Agustus 2016

Membantu berkebun sekaligus membantu mencari kayu bakar dan membersihkan ladang(2 jam)

14 Selasa, 16 Agustus 2016

Membantu berkebun serta membantu mencari sayuran diladang dan mengambil pepaya yang sudah matang (4 jam)

15 Rabu, 17 Agustus 2016

Memberikan saran tentang pentingnya memiliki MCK yang bersih. (9 jam)

16 Kamis, 18 Agustus 2016

Membantu membuat keranjang bunga untuk dijual. (4 jam)

17 Jumat, 19 Agustus 2016

Berdiskusi mengenai masalah kesehatan ibu Ni Ketut Kopen dan mencari solusi yang bisa dijalankan. (5 jam)

18 Senin, 22 Agustus 2016

Berdiskusi tentang kondisi semasa awal tinggal ditempat tersebut yang masih belum ada tempat tinggal yang layak hingga sekarang. (5 jam)

19 Selasa, 23 Agustus 2016

Membantu memcari rumput sambil mencari ubi di ladang

20 Rabu, 24 Agustus 2016

Berdiskusi tentang kondisi dan permasalahan hidup yang sering keluarga Bapak I Wayan Budana hadapi. (8 jam)


(14)

10 No Hari/tanggal Jenis Kegiatan

21 Kamis, 25 Agustus 2016

Memastikan bahwa solusi yang telah disiapkan dan diberikan melalui diskusi telah memberi pengaruh positif terhadap keluarga Bapak I Wayan Budana. (9 jam)

22 Jumat, 26 Agustus 2016

Berdiskusi dengan keluarga Bapak I Wayan Budana mengenai beasiswa untuk melanjutkan pendidikan anak-anak (9 jam)

23 Sabtu, 27 Agustus 2016

Melakukan perpisahan dengan keluarga Bapak I Wayan Budana sekaligus memberikan kenang-kenangan. (8 jam)


(15)

11 BAB IV

PELAKSANAAN, HASIL DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

1

Pembagian KK dampingan oleh

Kepala Dusun Jempanang

sekaligus mengunjungi dan

berkenalan dengan keluarga Bapak I Wayan Budana. (4 jam)

Minggu, 24 Juli

2016 - -

Informasi ringan

mengenai keluarga Bapak I Wayan Budana

2

Berkunjung untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan guna

membantu keluarga Bapak I

Wayan Budana. (4 jam)

Selasa, 2 Agustus 2016

Informasi belum

seluruhnya diketahui

Berkunjung kembali di waktu selanjutnya

Informasi yang diperoleh sedikit

3

Meminta biodata kepala keluarga serta anggota keluarga dampingan (3 jam)

Jumat, 5 Agustus


(16)

12

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

4

Diskusi ringan guna

mengidentifikasi masalah yang dihadapi keluarga Bapak I Wayan Budana. (2 jam)

Sabtu, 6 Agustus 2016

Permasalahan pada

keluarga dampingan

belum seluruhnya

teridentifikasi, hanya

sebatas informasi

tentang keluarga.

Berdiskusi kembali

pada kunjungan

berikutnya

Diketahuinya beberapa

masalah yang sedang

dihadapi keluarga

dampingan sehubungan dengan latar belakang keluarga


(17)

13

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

5

Mengidentifikasi masalah yang dihadapi Bapak I Wayan Budana dan keluarga. (3 jam)

Minggu, 7

Agustus 2016

Masalah-masalah yang sifatnya khusus belum

diketahui secara

komprehensif.

Berdiskusi kembali

pada kunjungan

berikutnya

Informasi tentang biaya-biaya yang dikeluarkan.

6

Diskusi ringan sambil membantu I Wayan Budana berkebun dan

memanen hasil tanaman di

pekarangan rumah(3 jam)

Senin, 8 Agustus 2016

Sudah hampir

diperoleh informasi yang diperlukan.

-

Informasi mengenai

masalah prioritas


(18)

14

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

7

Diskusi ringan sambil

membicarakan tentang pola hidup sehat dan bersih dengan keluarga Bapak I Wayan Budana. (2 jam)

Selasa, 9 Agustus

2016 -

Menyimpulkan solusi yang dapat diberikan kepada Bapak I Wayan Budana dan keluarga

mengenai kesehatan

keluarga.

Kepastian untuk

memberikan bentuk


(19)

15

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

8 Membantu Bapak I Wayan Budana

mencari rumput di ladang. (2 jam)

Rabu, 10

Agustus 2016

Jalan curam, lahan miring menyebabkan kami sulit melalui jalan menuju ladang

- Meringankan beban

pekerjaan yang banyak

9 Membantu Bapak I Wayan Budana

memanen cabai. (2 jam)

Kamis, 11

Agustus 2016

Memetik cabai yang sudah matang untuk keperluan sehari-hari dan dijual

- membantu panen lebih


(20)

16

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

10

Berkunjung sekaligus mengajari kadek dan komang menjawab soal-soal di buku pelajaran (2 jam)

Jumat, 12

Agustus 2016

Soal yang harus

dijawab tidak

ditunjang dengan buku yang memadai

Menggunakan internet

untuk menjawab

beberapa soal yang sulit

menemukan solusi atas

permasalahan belajar

yang dihadapi

11

Berkunjung untuk belajar tentang tata cara bercocok tanam di dusun Jempanang(2 jam)

Sabtu, 13

Agustus 2016

- -

Semakin akrab dengan seluruh anggota keluarga.

12

Memberikan solusi atas masalah mencari penghasilan tambahan dengan cara berwirausaha. (2 jam)

Minggu, 14

Agustus 2016

Semakin akrab dengan seluruh anggota keluarga.

13

Membantu berkebun sekaligus membantu mencari kayu bakar dan membersihkan ladang(2 jam)

Senin, 15

Agustus 2016

Semakin akrab dengan seluruh anggota keluarga.


(21)

17

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

14

Membantu berkebun serta

membantu mencari sayuran

diladang dan mengambil pepaya yang sudah matang (4 jam)

Selasa, 16

Agustus 2016 - -

Meringankan beban

pekerjaan yang banyak

15

Memberikan saran tentang

pentingnya memiliki MCK yang bersih. (9 jam)

Rabu, 17

Agustus 2016 Biaya belum ada

Saran untuk mencicil biaya sedikit demi sedikit

Saran akan segera

diusahakan untuk

dijalankan

16 Membantu membuat keranjang

bunga untuk dijual. (4 jam)

Kamis, 18

Agustus 2016 - -

Berhasil menyelesaikan keranjang untuk dijual

lebih banyak dari


(22)

18

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

17

Berdiskusi mengenai masalah kesehatan ibu Ni Ketut Kopen dan

mencari solusi yang bisa

dijalankan. (5 jam)

Jumat, 19

Agustus 2016

Penyakit yang diidap sudah dari sejak lama

Mencari pengobatan

alternatif yang

diketahui selain yang sudah ditempat biasa

Solusi diterima

18

Berdiskusi tentang kondisi semasa awal tinggal ditempat tersebut yang masih belum ada tempat tinggal yang layak hingga sekarang. (5 jam)

Senin, 22

Agustus 2016 - - Data terpenuhi

Membantu mencari rumput sambil

mencari ubi di ladang

Selasa, 23

Agustus 2016 - -

Lebih cepat dalam

mencari rumput

18

Berdiskusi tentang kondisi dan permasalahan hidup yang sering keluarga Bapak I Wayan Budana hadapi. (8 jam)

Rabu, 24

Agustus 2016 - -

Kondisi dengan keluarga yang samakin dekat.

19 Memastikan bahwa solusi yang telah disiapkan dan diberikan

Kamis, 25

Agustus 2016 - -

Kondisi dengan keluarga yang samakin dekat.


(23)

19

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

melalui diskusi telah memberi pengaruh positif terhadap keluarga Bapak I Wayan Budana. (9 jam)

20

Berdiskusi dengan keluarga Bapak

I Wayan Budana mengenai

beasiswa untuk melanjutkan

pendidikan anak-anak (9 jam)

Jumat, 26

Agustus 2016 - -

Rekomendasi beasiswa

yang bisa diambil selama menempuh pendidikan

21

Melakukan perpisahan dengan keluarga Bapak I Wayan Budana sekaligus memberikan kenang-kenangan. (8 jam)

Sabtu, 27

Agustus 2016 - -

Kondisi dengan keluarga

semakin dekat dan

berkesan


(24)

20 BAB V

PENUTUP

5.1Simpulan

Dari pembahasan diatas dapat ditarik beberapa kesimpulan yaitu:

Keluarga Bapak I Wayan Budana merupakan keluarga yang harmonis. Masalah-masalah yang dihadapi antara lain Masalah-masalah kesehatan pada istrinya, Masalah-masalah ekonomi, dan masalah pada MCK. Masalah kesehatan yang dihadapi oleh istri Bapak Wayan Budana sudah berlangsung sejak lama. Istri bapak Wayan Budana sulit diobati secara medis karena alergi obat. Sehingga saat ini banyak menggunakan pengobatan aternatif. Masalah ekonomi yang dihadapi dapat dibantu setidaknya dengan membuat sebuah usaha yang dijalankan oleh Bapak dan anak-anaknya. Masalah MCK yang dihadapi sebaiknya segera ditanggulangi karena MCK merupakan sesuatu yang sangat penting.

5.2Rekomendasi

Adapun rekomendasi yang bisa diberikan sebagai tindak lanjut dari solusi yang telah diberikan yaitu :

1. Untuk kesehatan anggota keluarga agar terus diperhatikan mulai dari menumbuhkan budaya cuci tangan sesudah beraktifitas ataupun sebelum makan dan juga memperhatikan kebersihan lingkungan dan penataan lingkungan rumah.

2. Memulai untuk berwirausaha. Disini penulis menyarankan Bapak I Wayan Budana membuka bisnis misalnya membuat tumpeng, dan perlengkapan upacara agama. Kesannya memang sederhana dan murah. Namun sangat banyak yang membutuhkan.

3. Untuk masalah MCK, penulis menyarankan agar segera dilakukan renovasi. Minimal renovasi yang dilakukan adalah memperbaiki toilet mampet.


(25)

21 DAFTAR PUSTAKA

2015. Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Universitas Gadjah Mada (KKN-PPM UGM) sebagai Kegiatan Unggulan Bidang Pengabdian kepada Masyarakat. 10 12. Diakses 9 10, 2016. http://www.ugm.ac.id/id/node/2320-kuliah.kerja.nyata.


(26)

22 LAMPIRAN

Kondisi Rumah Bale Daja Kondisi Dapur

Kondisi Toilet

Saat membantu mencari ubi di ladang

Membuat keranjang untuk dijual

Saat membantu mencari rumput di ladang

Menyerahkan bingkisan kenang-kenangan Berdiskusi tentang penyakit Ibu Kt Kopen


(1)

17

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

14

Membantu berkebun serta

membantu mencari sayuran

diladang dan mengambil pepaya yang sudah matang (4 jam)

Selasa, 16

Agustus 2016 - -

Meringankan beban

pekerjaan yang banyak

15

Memberikan saran tentang

pentingnya memiliki MCK yang bersih. (9 jam)

Rabu, 17

Agustus 2016 Biaya belum ada

Saran untuk mencicil biaya sedikit demi sedikit

Saran akan segera

diusahakan untuk

dijalankan

16 Membantu membuat keranjang

bunga untuk dijual. (4 jam)

Kamis, 18

Agustus 2016 - -

Berhasil menyelesaikan keranjang untuk dijual

lebih banyak dari


(2)

18

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

17

Berdiskusi mengenai masalah kesehatan ibu Ni Ketut Kopen dan mencari solusi yang bisa dijalankan. (5 jam)

Jumat, 19

Agustus 2016

Penyakit yang diidap sudah dari sejak lama

Mencari pengobatan

alternatif yang

diketahui selain yang sudah ditempat biasa

Solusi diterima

18

Berdiskusi tentang kondisi semasa awal tinggal ditempat tersebut yang masih belum ada tempat tinggal yang layak hingga sekarang. (5 jam)

Senin, 22

Agustus 2016 - - Data terpenuhi

Membantu mencari rumput sambil mencari ubi di ladang

Selasa, 23

Agustus 2016 - -

Lebih cepat dalam

mencari rumput

18

Berdiskusi tentang kondisi dan permasalahan hidup yang sering keluarga Bapak I Wayan Budana hadapi. (8 jam)

Rabu, 24

Agustus 2016 - -

Kondisi dengan keluarga yang samakin dekat.

19 Memastikan bahwa solusi yang telah disiapkan dan diberikan

Kamis, 25

Agustus 2016 - -

Kondisi dengan keluarga yang samakin dekat.


(3)

19

No Jenis Kegiatan Hari/tanggal Kendala Solusi Hasil

melalui diskusi telah memberi pengaruh positif terhadap keluarga Bapak I Wayan Budana. (9 jam)

20

Berdiskusi dengan keluarga Bapak

I Wayan Budana mengenai

beasiswa untuk melanjutkan pendidikan anak-anak (9 jam)

Jumat, 26

Agustus 2016 - -

Rekomendasi beasiswa yang bisa diambil selama menempuh pendidikan

21

Melakukan perpisahan dengan keluarga Bapak I Wayan Budana sekaligus memberikan kenang-kenangan. (8 jam)

Sabtu, 27

Agustus 2016 - -

Kondisi dengan keluarga

semakin dekat dan

berkesan Tabel 4.1 Jadwal Kegiatan Beserta Kendala, Solusi, dan Hasil


(4)

20 BAB V

PENUTUP

5.1Simpulan

Dari pembahasan diatas dapat ditarik beberapa kesimpulan yaitu:

Keluarga Bapak I Wayan Budana merupakan keluarga yang harmonis. Masalah-masalah yang dihadapi antara lain Masalah-masalah kesehatan pada istrinya, Masalah-masalah ekonomi, dan masalah pada MCK. Masalah kesehatan yang dihadapi oleh istri Bapak Wayan Budana sudah berlangsung sejak lama. Istri bapak Wayan Budana sulit diobati secara medis karena alergi obat. Sehingga saat ini banyak menggunakan pengobatan aternatif. Masalah ekonomi yang dihadapi dapat dibantu setidaknya dengan membuat sebuah usaha yang dijalankan oleh Bapak dan anak-anaknya. Masalah MCK yang dihadapi sebaiknya segera ditanggulangi karena MCK merupakan sesuatu yang sangat penting.

5.2Rekomendasi

Adapun rekomendasi yang bisa diberikan sebagai tindak lanjut dari solusi yang telah diberikan yaitu :

1. Untuk kesehatan anggota keluarga agar terus diperhatikan mulai dari menumbuhkan budaya cuci tangan sesudah beraktifitas ataupun sebelum makan dan juga memperhatikan kebersihan lingkungan dan penataan lingkungan rumah.

2. Memulai untuk berwirausaha. Disini penulis menyarankan Bapak I Wayan Budana membuka bisnis misalnya membuat tumpeng, dan perlengkapan upacara agama. Kesannya memang sederhana dan murah. Namun sangat banyak yang membutuhkan.

3. Untuk masalah MCK, penulis menyarankan agar segera dilakukan renovasi. Minimal renovasi yang dilakukan adalah memperbaiki toilet mampet.


(5)

21 DAFTAR PUSTAKA

2015. Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Universitas Gadjah Mada (KKN-PPM UGM) sebagai Kegiatan Unggulan Bidang Pengabdian kepada Masyarakat. 10 12. Diakses 9 10, 2016. http://www.ugm.ac.id/id/node/2320-kuliah.kerja.nyata.


(6)

22 LAMPIRAN

Kondisi Rumah Bale Daja Kondisi Dapur

Kondisi Toilet

Saat membantu mencari ubi di ladang

Membuat keranjang untuk dijual

Saat membantu mencari rumput di ladang

Menyerahkan bingkisan kenang-kenangan Berdiskusi tentang penyakit Ibu Kt Kopen