UH IPS 8 smt 1 Pelaku Ekonomi.docx

Soal IPS Kelas 8 Smt 1.. Bab VII. Pelaku Kegiatan Ekonomi.
PILIHAN GANDA.
1. Orang atau badan yang melakukan kegiatan ekonomi disebut ….
a. ekonom
c. pedagang
b. pengusaha
d. pelaku ekonomi
2. Pelaku ekonomi yang dijalankan berdasarkan asas kekeluargaan adalah ....
a. koperasi
c. masyarakat
b. rumah tangga
d. negara
3. Salah satu kegiatan konsumsi yang dilakukan perusahaan yakni....
a. menggunakan barang dan jasa
b. menyerahkan faktor-faktor produksi
c. menggunakan faktor-faktor produksi
d. menerima pembayaran atas penyerahan
faktor-faktor produksi
4. Rumah tangga dalam kegiatan ekonomi merupakan pemilik faktor ….
a. kebutuhan
c. produksi

b. konsumsi
d. distribusi
5. Peranan negara dalam perekonomian adalah ….
a. hanya sebagai pengatur
b. pelaku dan pengatur
c. konsumen dan distributor
d. konsumen dan produsen
6. Kegiatan ekonomi rumah tangga bertujuan untuk ….
a. mencari keuntungan yang sebesar-besarnya
b. meningkatkan kesejahteraan masyarakat
c. memproduksi barang dan jasa
d. memenuhi kebutuhan hidup untuk mencapai
kesejahteraan
7. Berikut yang disebut sebagai tiga sektor ekonomi sebagai kekuatan dalam tata
perekonomian Indonesia adalah ….
a. BUMS, BUMN, koperasi
b. sektor pertanian, industri, perdagangan
c. BUMN, BUMS, BUMD
d. BUMN, BUMD, koperasi
8. Tujuan utama koperasi adalah ....

a. berdasarkan kekeluargaan
b. meningkatkan kesejahteraan anggota
c. mencari keuntungan
d. menyerap tenaga kerja
9. Pasar berfungsi dalam pembentukan harga dapat dijumpai dalam bentuk ....
a. proses tawar menawar
b. proses pembelian barang
c. barang yang dijualbelikan
d. proses pembayaran
10. Pasar sebagai tempat promosi dapat dibuktikan dalam bentuk ….
a. banyaknya iklan terpasang
b. tempat pembelian barang
c. banyaknya benda dijual
d. terjadi tawar menawar
11. Berikut merupakan syarat sebuah pasar, kecuali ….
a. ada pembeli dan pembeli
b. ada tawar-menawar
c. ada barang yang diperjualbelikan

→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←


d. ada tempat untuk berjualan
12. Pembelian barang-barang tertentu secara on line yang sekarang banyak
dilakukan pada kehidupan masyarakat modern merupakan contoh pasar ….
a. internasional
c. konkret
b. abstrak
d. regional
13. Berdasarkan wilayah kegiatannya, bursa tenaga kerja merupakan contoh pasar
….
a. abstrak
c. distribusi
b. produksi
d. nasional
14. Pekan Raya Jakarta termasuk jenis pasar ….
a. abstrak c. regional
b. tahunan d. lokal
15. Konsekuensi dari banyaknya pedagang/ produsen dalam pasar persaingan
sempurna adalah ....
a. pedagang terpaksa menjual dengan

harga rendah
b. produk menjadi terdiferensiasi
c. produsen menguasai konsumen
d. produsen tidak bisa memengaruhi
harga pasar
16. Hal yang membedakan antara pasar lokal dan pasar nasional berbeda adalah
….
a. jumlah pedagang
b. daya beli konsumen
c. sifat barang yang diperjualbelikan
d. jumlah barang yang diperjualbelikan
17. Peranan pasar bagi produsen adalah .…
a. sarana bersaing
b. membuka kesempatan kerja
c. memperkenalkan produk barang
d. sumber daya produksi
18. Kesatuan teknis yang mengkombinasikan faktor produksi untuk menghasilkan
barang dan jasa disebut ....
a. Keluarga
c. Koperasi

b. Perusahaan
d. Pemerintah
19. Tujuan koperasi adalah ....
a. mencari laba sebanyak-banyaknya
b. melayani kepentingan masyarakat
c. penyandang dana kegiatan sosial
d. meningkatkan kesejahteraan anggota
20. Salah satu pendapatan rumah tangga keluarga adalah gaji atau upah. Gaji
atau upah diperoleh karena....
a. ikut bekerja dalam proses produksi
b. menanamkan modal di perusahaan
c. memiliki perusahaan
d. menyewakan tanah kepada perusahaan
21. Yang bukan peranan pemerintah dalam kegiatan ekonomi adalah....
a. konsumen
c. regulator
b. produsen
d. penyedia faktor produksi
22. Perusahaan adalah pengguna faktor produksi. Penyedia faktor produksi
adalah....

a. pemerintah
c. rumah tangga
b. koperasi
d. BUMN
23. Sebagai penyedia faktor produksi modal, rumah tangga mendapatkan....
a. sewa
c. upah

→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←

b. bunga
d. laba
24. Pasar adalah ….
a. tempat pedagang menjual barang dagangannya
b. tempat pembeli membeli barang kebutuhannya
c. tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi
d. tempat penjualan barang
25. Suatu pasar yang terdapat satu penjual dan banyak pembeli disebut pasar ….
a. oligopoli
c. oligopsoni

b. persaingan sempurna d. monopoli
26. Berikut ini merupakan tempat pertemuan antara penjual-pembeli, kecuali ….
a. pasar tradisional
c. pasar raya
b. toko swalayan
d. pasar abstrak
27. Usaha memperlancar penyaluran barang dari produsen kepada konsumen
merupakan pengertian pasar dalam fungsi ….
a. produksi
c. distribusi
b. promosi
d. pembentuk harga
28. Pasar merupakan tempat jual beli barang dan jasa. Dari proses tawar-menawar
sampai terjadi harga keseimbangan menunjukkan pasar punya fungsi ….
a. promosi barang
c. pembentuk harga
b. distribusi barang
d. media eksposisi
29. Pasar dengan ciri-ciri terdapat banyak pembeli dan penjual merupakan bentuk
pasar ….

a. oligopoli
c. monopsoni
b. monopoli
d. persaingan sempurna
30. Perusahaan Listrik Negara (PLN) termasuk kategori bentuk pasar ….
a. monopolistik
c. oligopoli
b. monopoli
d. monopsoni
31. Pasar mobil termasuk pasar ….
a. persaingan sempurna
b. oligopoli
c. persaingan monopolistik
d. monopoli
32. Pasar abstrak adalah suatu pasar apabila barang yang diperdagangkan berupa
barang ....
a. contoh
c. primer
b. konsumsi
d. produksi

33. Berikut ini merupakan contoh pasar konkret, kecuali ….
a. pasar ikan
c. pasar pakaian
b. pasar sepatu d. pasar kopi
34. Suatu tempat dapat disebut pasar jika ... .
a. terdapat transaksi jual beli
b. barang yang dijual banyak macamnya
c. tempatnya ramai
d. antarpenjual saling bersaing
35. Pak Andreas pergi ke pasar untuk membeli buah-buahan. Di tempat penjual
buah, ia melakukan tawar menawar harga, hingga terjadi kesepakatan antara
penjual dengan Pak Andreas. Oleh karena itu pasar berfungsi sebagai ... .
a. sarana distribusi
b. pembentukan harga
c. tempat tukar menukar
d. sarana promosi
36. Pasar konsumsi termasuk pasar konkrit karena ... .
a. barang dapat dipesan melalui telepon
b. penjual tidak harus bertatap muka langsung
c. menjual barang kebutuhan sehari-hari


→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←

d. barang dapat diantar langsung ke alamat
pembeli
37. Perayaan Sekaten di Solo dan Yogyakarta merupakan contoh ... .
a. pasar harian
c. pasar bulanan
b. pasar mingguan
d. pasar tahunan
38. Pasar yang memperdagangkan barang-barang industri dalam negeri disebut
pasar ... .
a. setempat
c. nasional
b. daerah
d. internasional
39. Pasar tempat penjual dan pembeli saling mengetahui harga dan bebas memilih
barang kebutuhannya disebut pasar ... .
a. monopoli
c. tidak sempurna

b. monopsoni
d.persaingan sempurna
40. Penjual maupun pembeli tidak harus bertemu secara langsung, transaksi ini
terjadi dalam pasar ... .
a. konkrit
c. sempurna
b. abstrak
d. tidak sempurna
41. Pasar yang hanya terdapat satu orang penjual untuk satu macam barang
adalah pasar … .
a. monopoli
c. monopsoni
b. sempurna
d. monopolistis
42. PLN termasuk pasar monopoli karena ... .
a. adanya campur tangan pemerintah dalam menentukan harga
b. pedagang lain tidak dapat masuk ke pasar
c. terdapat beberapa jenis barang yang diperjualbelikan
d. barang yang dihasilkan sejenis hanya coraknya berbeda
43. Perhatikan perusahaan berikut ini.
(1) Perusahaan detergen
(2) Perusahaan rokok
(3) Perusahaan pertamina
(4) Perusahaan mobil
Berdasarkan data di atas, yang termasuk perusahaan oligopoli adalah ... .
a. (1), (4)
c. (2), (4)
b. (2), (3)
d. (3), (4)
44. Pasar berfungsi memperlancar proses penyaluran barang atau jasa dari
produsen ke konsumen. Fungsi pasar tersebut adalah sebagai sarana ... .
a. informasi
c. distribusi
b. promosi
d. pembentuk harga
45. Minat masyarakat dalam membeli suatuproduk tinggi apabila di pasar tersedia
sarana ... .
a. distribusi
c. harga yang pasti
b. pengangkutan
d. promosi
46. Berikut ini macam-macam pasar.
1. Pasar setempat
4. Pasar mingguan
2. Pasar daerah
5. Pasar konkrit
3. Pasar harian
6. Pasar nyata
Dari data di atas, yang termasuk pasar menurut jenisnya adalah ... .
a. 1 dan 2
c. 5 dan 6
b. 3 dan 4
d. 1 dan 3
47. Peranan pasar bagi produsen yaitu untuk ... .
a. prioritas barang atau jasa
b. distribusi barang atau jasa
c. produksi barang atau jasa
d. meningkatkan omzet penjualan
48. Pasar sebagai sarana promosi merupakan tempat untuk ... .

→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←

a. menarik minat penjual terhadap barang atau jasa yang akan dikenalkan
b. menarik minat pembeli terhadap barang atau jasa yang dikenalkan
c. menawarkan barang atau jasa hasil produksi kepada pembeli
d. tawar-menawar antara pembeli dan penjual
49. Pak Bobo ingin membeli barang-barang elektronik dari Jepang. Pak Lobo harus
membayar barang-barang tersebut menggunakan mata uang Jepang. Oleh
karena itu Pak Lobo harus menukarkan uang Rupiah dengan Yen (Mata uang
Jepang). Pak Lobo harus menukarkan mata uang rupiahnya di ... .
a. pasar barang c. pasar valas
b. pasar modal d. pasar internasional
50. Pasar daerah dan pasar nasional mempunyai beberapa perbedaan.
Faktorfaktor yang membedakan antara lain ... .
a. jumlah barang yang diperjualbelikan
b. sifat barang yang diperjualbelikan
c. kelancaran distribusi
d. jumlah dan penyebaran konsumen
ESSAI
1. Apa yang dimaksu dengan pasar?
Pasar secara umum adalah tempat terjadinya proses jual beli barang atau
jasa.
Pasar menurut ilmu ekonomi adalah tempat bertemuanya permintaan dan
penawaran yang melahirkan transaksi ekonomi dan membentuk harga
kesepakatan (harga pasar).
2.
1)
2)
3)
4)
5)

Sebutkan 5 ciri-ciri pasar!
Ada tempat untuk bertransaksi
Ada penjual dan pembeli
Ada transaksi jual beli
Ada barang atau jasa yang diperjualbelikan
Terbentuknya harga

3.
1)
2)
3)
4)
5)

Sebutkan 5 fungsi pasar!
Sarana distribusi
Pembentuk harga
Sarana promosi
Penyerap tenaga kerja
Sumber penghasilan

4. Sebutkan masing-masing 3 ciri pasar konkret dan pasar abstrak!
Pasar konkret
1) Penjual dan pembeli bertransaksi langsung
2) Barang yang diperjualbelikan ada di tempat
3) Ada pertemuan antara penjual dan pembeli
Pasar abstrak
1) Penjual dan pembeli dapat bertransaksi langsung maupun tidak langsung.
2) Barang yang diperjualbelikan tidak ada di tempat, yang ada hanya contoh.
3) Pertemuan pembeli dan penjual tidak harus berada di tempat yang khusus.
5. Sebutkan masing-masing 4 ciri-ciri pasar monopoli, monopilistis dan oligopoli!
Pasar monopoli
1) Dikuasainya pasar karena hanya terdapat satu penjual.
2) Penjual mengendalikan harga.
3) Adanya rintangan yang diciptakan untuk masuk ke dalam pasar.

→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←

4) Penjual tidak bergantung pada promosi.
5) Ex: PLN, PAM, KAI.
Pasar Monopolistis
1) Terdapat sejumlah besar penjual & pembeli
2) Beragam jenis, kualitas, dan promosi barang/jasa
3) Penjual terbatas dalam menentukan harga
4) Mudahnya penjual baru untuk masuk ke dalam pasar
5) Ex: pasar minuman, makanan
Pasar Oligopoli
1) Terdapat beberapa penjual.
2) Sebagian barang yang dijual homogen.
3) Terjadi persaingan teknologi dan promosi.
4) Adanya penyatuan beberapa penjual (merger).
5) Adanya ketergantungan antarpenjual.
6) Ex: Mobil, motor, laptop.
6. Jelaskan manfaat pasar bagi:
1) Produsen : Sebagai tempat untuk memeperkenalkan barang (promosi),
menjual hasil produksi, dan memperoleh faktor produksi.
2) Konsumen : memudahkan konsumen untuk mendapatkan barang-barang yang
dibutuhkan.
3) Sumber Daya Manusia : membuka peluang untuk masyarakat berwirausaha
dan memperoleh pekerjaan.
4) Pembangunan : memperoleh pemasukan dari aktivitas pasar melalui pajak dan
retribusi untuk pembangunan daerah.
7.
1)
2)
3)
4)
5)
6)
7)

Sebutkan 7 campur tangan pemerintah dalam kegiatan pasar!
Membentuk Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KKPU).
Menyesuaikan harga atau tarif barang-barang strategis.
Menetapkan kebijakan ekspor dan impor.
Memberikan subsidi kepada produsen.
Menerapkan operasi pasar untuk barang-barang kebutuhan pokok.
Menetapkan kebijakan moneter.
Menetapkan tarif atau harga dasar minimum dan maksimum untuk barangbarang kebutuhan pokok.

8. Bagaimana pasar dapat membentuk harga?
Karena di dalam pasar terjadi proses tawar-menawar harga sehingga
membentuk harga kesepakatan yang tidak merugikan kedua pihak.
9. Buatlah peta konsep tentang pasar!
Menurut sistem pelayanan dan kelengkapan
1) Pasar tradisional : Pasar Bonang
2) Pasar modern : Hypermart
Menurut fisik pasar
1) Pasar abstrak : tokobagus.com
2) Pasar konkret : pasar tradisional
Menurut waktu penyelenggaraan
1) Harian : pasar tradisional
2) Mingguan : pasar wage, pon
3) Bulanan : pasar hewan ternak
4) Tahunan : Pekan Raya Jakarta
Menurut bentuk dan struktur pasar
1) Persaingan sempurna
2) Persaingan tidak sempurna

→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←

a.
b.
c.
d.
1)
2)
3)
4)
1)
2)

Monopoli (satu penjual) : PLN
Monopsoni (satu pembeli) : tengkulak
Oligopoli (beberapa penjual) : mobil
Monopolistis (persaingan penjual)
Menurut luas daerah pemasaran
Lokal : pasar bonang
Daerah : pasar induk Kramatjati
Nasional : pasar modal
Internasional : komoditas kopi, tembakau
Barang yang diperjualbelikan
Konsumsi : makanan, pakaian
Produksi : mesin-mesin, traktor

→http://kumpulansoaltest.blogspot.com/ ←