131430 MQFM 2010 01 Fokus Hari Ini 01 Januari 2010

Rangkaian Informasi dari Tanah Air/ terangkai dalam Fokus hari Ini/ di
kesempatan Jum'at, 1 Januari 2010// Kali ini bersama saya .../ dab\n
berikut Informasi selengkapnya///
Focus On The Spot 14:30, Aisyah Tadzkia
Gembiraloka, Magnet Wisata Liburan Akhir Tahun
Sahabat MQ/ gembiraloka merupakan alternatif pilihan wisata yang sangat
menyenangkan//
Kepala
Bagian
Administrasi
gembiraloka
-Paidi
mengatakan/ Gembiraloka menambah banyak fasilitas pada saat liburan/
seperti atraksi panggung/ pengenalan satwa dan sejumlah fasilitas lainnya//
Salah Seorang pengunjung Gembiraloka yang berasal dari semarang -Isti
mengatakan/ harga tiket 12 ribu yang dipasang di Gembiraloka/ relatif
mahal apabila dibandingkan dengan tempat wisata lainnya// Apalagi/ tarif
parkir yang dipasang sebesar 10 ribu rupiah// Reporter MQ FM -Aisyah
Tadzkia melaporkan/ Gembiraloka merupakan tempat yang juga efektif bagi
sarana pendidikan anak-anak/ diantaranya pengenalan satwa dan
tumbuhan/ yang difasilitasi dengan museum gembiraloka/// Aisyah

Focus On The Spot 15:30, Tria Haidar
Indonesia Mengalami demoralisasi
sahabat MQ/ saat ini masyarakat Indonesia mengalami demoralisasi//
Diantaranya ditandai dengan murahnya nyawa manusia dan langkanya
kejujuran// Mantan Ketua MPR -Amin Rais mengatakan/ hal tersebut juga
menjadi penyebab maraknya kerusuhan dan tidak majunya negara ini//
Amin Rais menghimbau seperti dilaporkan reporter MQ FM -Tria Haidar/ agar
akhir tahun 2009 dan awal tahun 2010/ dapat menjadi refleksi sehingga
dapat menjadi lebih baik dan bermakna// Selain demoralisasi/ Indonesia
juga mengalami krisis pangan/ yang disebabkan ledakan penduduk/ dan
krisis ekologi akibat ulah manusia yang tidak ramah lingkungan/// Tria
Haidar
Focus On The Spot 13:30, Izan El Hakim
Bibit enggan Beri Pernyataan Soal Century
sahabat MQ/ Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi -Bibit Samad
Rianto mengaku enggan berbicara terkait perkembangan kasus century//
Menurut Bibit/ selama ini telah ada gambaran terkait kasus tersebut/ namun
karenamasih dalam proses penyelidikan/ maka pihaknya enggan untuk
bebicara// Bibit khawatir/ apabila pihaknya berbicara/ maka justru akan
menghambat proses penyelidikan kasus Century yang tengah berjalan//

Bibit seperti dilaporkan reporter MQ FM Tria Haidar menambahkan/ pihaknya
telah mengumpulkanbanyak data/ diantaranya adalah dari Bank Indonesia/
Menteri Keuangan/ dan BPK// Selain itu/ KPK juga masih menunggu
keputusan dari pansus Century di DPR// Sementara terkait kasus Anggodo
Bibit menegaskan/ masyarakat tidak perlu khawatir// Sebab masalah

tersebut telah dilimpahkan ke KPK/ dan akan segera ditindaklanjuti/// Tria
Haidar

01 Januari 2010 | 10:55 wib | Daerah
Pergantian Tahun, Tawangmangu Macet 10 Kilometer
Sahabat MQ/ Tawangmangu benar-benar menjadi magnet perayaan malam
pergantian tahun// Puluhan ribu warga dari berbagai daerah/ memadati
berbagai lokasi di sepanjang puncak Lawu tersebut// Bahkan/ kemacetan
mencapai lebih dari 10 kilometer// Terutama pada saat mendekati
pergantian tahun/ pukul 00.00 WIB// Pada jam tersebut/ semua pengendara
berhenti// Akibatnya/ mulai dari pintu gerbang masuk area Tawangmangu
sampai perbatasan Bancolono/ macet// Suara Merdeka Cyber News
melansir/ Ribuan kendaraan roda dua dan empat terus menyemut sejak
siang kemarin/ dan semakin merayap pada malam harinya/// SMCN


01 Januari 2010 | 11:54 wib | Daerah
Alokasi Raskin untuk Salatiga Berkurang
Sahabat MQ/ Alokasi beras untuk rakyat miskin atau Raskin/ dan jumlah
rumah tangga sasaran atau RTS penerima Raskin di Kota Salatiga pada
tahun 2010/ dipastikan berkurang dibanding tahun 2009// Hal tersebut/
terkait pengurangan kuota Raskin oleh pemerintah pusat/ dari sekitar 1 juta
limaratus ribu kilogram/ menjadi 1 juta seratus 90 ribu kg/ pada tahun ini//
Sedangkan jumlah penerima/ berkurang dari sekitar 8.300 an/ menjadi
7.600 an RTS// Kepala Bagian Perekonomian Setda Kota Salatiga -Sri
Danudjo seperti dilansir Suara Merdeka Cyber News mengatakan/ meski
tidak ada alasan rinci/ pengurangan tersebut telah menjadi kebijakan dari
pemerintah pusat/ mulai tahun 2010// Mengantisipasi hal tersebut/
pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan kelurahan/ untuk
melakukan sosialisasi kepada warganya/// SMCN
Demikian Seluruh rangkaian informasi dari Tanah Air/ yang terangkai dalam
Fokus Hari Ini/ di kesempatan Jum'at, 1 Januari 2009// Atas Nama Tim
Kamar Berita yang bertugas saya........../ mengucapkan terimakasih atas
perhatian sahabat/ Wassalam///