101640 AKJ 2006 10 19 Peletakan Batu Pertama Malioboro Palace Hotel

Judul
Lokasi
Tanggal
Cam / Rep

: Pembangunan Malioboro Palace Hotel
: Jl. Dagen Malioboro
: 14 Oktober 2006
: Amien / Puri

Gempa 27 Mei masih meninggalkan kesan mendalam bagi dunia pariwisata //
Minimnya jumlah wisatawan yang berkunjung ke Jogja membuat hunian hotel pun
menurun // Namun hal ini tidak membuat patah semangat pengusaha daerah dalam
rangka membangun kembali kota Yogyakarta // Seperti yang dilakukan oleh PT. Tamara
Kencana Mulya sebagai salah satu perusahaan “putra daerah” / melalui pembangunan
hotel berbintang tiga bertaraf internasional dengan nama Malioboro Palace Hotel //
Peletakan batu pertama dilakukan beberapa waktu yang lalu sebagai awal dari
pembangunan Malioboro Palace Hotel // PT. Tamara Kencana Mulya sebagai owner /
dan PT. Adhi Karya (persero) selaku kontraktor / dan Tri panoto Sri sebagai konsultan /
merencanakan pembangunan hotel selesai dalam waktu satu tahun //
---Steatment Johan Kurniawan S.Si (ketua panitia)--Konsep Malioboro Palace Hotel adalah dengan lebih memperkenalkan citra

malioboro sebagai salah satu “Trade Mark” Yogyakarta yang sudah cukup terkenal // Dan
dengan memberikan “Sense of Place” dimana para tamu dapat merasakan pelayanan
khusus “pelanggan adalah raja” / sebagai satu komitmen manajemen hotel dalam
memuaskan para tamu // Didukung dengan ruang pertemuan / ballroom / bisnis center
dan fasilitas fitness serta kolam renang //
Dengan lokasi strategis / yaitu dikawasan malioboro / tepatnya di perempatan Jl.
Dagen dan Jl. Jogonegaran // sehingga memudahkan para tamu untuk berbelanja dan
menikmati budaya Jawa yang adiluhung //

Puri Permatasari / Amien Hamzah / AKJ / RBTV ////
NEWS READER : PELETAKAN BATU PERTAMA MALIOBORO PALACE HOTEL
Minimnya jumlah wisatawan yang berkunjung ke Jogja / PASCA GEMPA /
MENINGGALKAN KESAN buruk bagi dunia pariwisata / khususnya jasa hunian /
seperti hotel // namun / hal ini tidak membuat patah semangat / sebagai putra daerah /
untuk membangun kembali kota Yogyakarta // melalui pembangunan hotel berbintang
tiga bertaraf internasional / Malioboro Palace Hotel / “Trade Mark” tersendiri / melalui
“Sense of Place” ///