Pengaruh Ukuran Paket User Datagram Protocol Trafik Video Terhadap Konsumsi Energi Pada Perangkat Bergerak

ABSTRAK
Teknologi perangkat komunikasi bergerak sangat berkembang dan
beragam jenisnya. Perkembangan tersebut memicu tingginya pertumbuhan
program aplikasi seperti video streaming. Sementara sumber energi perangkat
bergerak sangat bergantung pada baterai. Sedangkan daya tahan baterai terbatas.
Sehingga konsumsi energi perangkat bergerak sangat terkait dengan aplikasi yang
berjalan.
Protokol UDP digunakan dalam pengamatan ini karena protokol UDP
banyak digunakan sebagai protokol video streaming disebabkan connectionless
tanpa acknowledgment yang menyebabkan delay yang rendah. . Tugas Akhir ini
meninjau, meneliti dan membandingkan konsumsi energi yang diserap perangkat
komunikasi bergerak jika ukuran paket User Datagram Protocol (UDP) diubah
pada saat pengiriman video.
Dari eksperimen diperoleh konsumsi energi total UDP menurun ketika
ukuran paket diperbesar yakni pada ukuran paket 1.000 byte dibutuhkan energi
sebesar 147.128 joule dan pada ukuran paket 5.000 byte dibutuhkan energi
sebesar 40.950 joule. UDP mengkonsumsi 5,558509 Joule hingga 19,54603 joule
per paket dari ukuran paket 1.000 sampai 5.000 byte, sementara energi per byte
UDP dari ukuran paket 1.000 sampai 5.000 byte diperoleh 0,001315 sampai
0,008249 joule. Delay terkecil yang diperoleh sebesar 19,10928 milidetik namun
delay meningkat pada saat ukuran paket 1.500 sampai 2.500 byte yakni mencapai

344,164 milidetik. Packet loss UDP juga meningkat ketika ukuran paket 1.500
sampai 2.500 byte yang mencapai 70,48 %, namun packet loss minimum didapat
sebesar 11,02

Universitas Sumatera Utara