pembuktian PT. Multi Putra Mandiri

PEMERINTAH KABUPATEN SUMEDANG
SEKRETARIAT DAERAH
BAGIAN LAYANAN PENGADAAN BARANG/JASA PEMERINTAH
Jl.Prabu Gajah Agung No.9 (0261) 201313 Fax. (0261) 202001-201606
SUMEDANG 45252
Sumedang, 8 Juli 2015
Nomor
Lampiran
Perihal

:
:
:

04/50.2/PK/POKJA-OBAT/DINKES/LPBJ-SMD/2015
Klarifikasi Pembuktian Kualifikasi

Kepada Yth.
Direktur PT. Multi Putra Mandiri
di,Jl. Cisaranten Kulon (Kaladium KAV. DAB IV)
RT/RW 01/04 Bandung


Sesuai dengan tahapan e-Lelang Sederhana pada Pengadaan PENGADAAN OBAT DILUAR E-KATALOG Dinas
Kesehatan Kabupaten Sumedang Tahun Anggaran 2015, kami Pokja Pengadaan Barang LPBJ Setda
Kabupaten Sumedang akan melakukan klarifikasi pembuktian kualifikasi terhadap perusahaan yang Saudara pimpin
pada :
Hari
Tanggal
Pukul
Tempat

:
:
:
:

Kamis
9 Juli 2015
13.00 WIB s/d selesai
Kantor PT. Multi Putra Mandiri, Jl. Cisaranten Kulon (Kaladium KAV. DAB IV)
RT/RW 01/04 Bandung


Sebagaimana tercantum dalam Dokumen Pengadaan Bab III. Instruksi Kepada Peserta (IKP), E.
Pembukaan dan Evaluasi Penawaran, Poin 29. Pembuktian Kualifikasi , yaitu dengan cara melihat dokumen
asli atau dokumen yang sudah dilegalisir oleh yang berwenang dan meminta salinannya, terhadap data-data sebagai
berikut :
1. Akte pendirian perusahaan;
2. Akte perubahan terakhir perusahaan;
3. Surat kuasa dari pimpinan / direktur utama perusahaan kepada penerima kuasa yang namanya tercantum
dalam akte pendirian/ perubahannya (apabila dikuasakan);
4. Surat perjanjian kemitraan/kerja sama operasi (apabila ada);
5. Kartu identitas pengurus perusahaan;
6. Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP);
7. Izin PBF;
8. Tanda Daftar Perusahaan (TDP);
9. Izin Gangguan (HO);
10. NPWP perusahaan;
11. Bukti pembayaran pajak tahunan;
12. Pengalaman/Kontrak pekerjaaan yang tercantum dalam Formulir Isian Kualifikasi SPSE, cukup bagian
kontraknya;
13. Dokumen Penawaran dan Isian Kualifikasi;

14. Dokumen lain yang dipersyaratkan.
Apabila tidak dapat menghadiri klarifikasi pembuktian kualifikasi ini maka perusahaan Saudara dinyatakan gugur
kualifikasi dan tidak berhak untuk mengikuti tahapan pengadaan Jasa Barang selanjutnya.
Demikian atas perhatian dan kesediaan perusahaan untuk dilakukan Pembuktian Kualifikasi, tepat pada
waktunya kami sampaikan terima kasih.
Pokja Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Setda Kabupaten Sumedang
Pekerjaan Pengadaan Obat Diluar E-Katalog
Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang
Ttd.