06-UNDANGAN KLARIFIKASI, NEGOSIASI DAN PEMBUKTIAN KUALIFIKASI.

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI
KANTOR WILAYAH BALI

RUMAH TAHANAN NEGARA KLAS II B NEGARA
Jl. Wijaya Kusuma No. 23 Negara Telp Fax (0365) 41026, E-mail:rutannegara@yahoo.co.id
=========================================================================

Nomor
Lampiran
Perihal

: W20.EN.PL.06.04-252
Negara, 13 Desember 2016
:: Undangan Klarifikasi dan Negosiasi
Teknis dan Harga serta Pembuktian Kualifikasi

Kepada Yth.
I GEDE WIRATAMA
Direktur CV. SEGARA SAKTI
Br. Anyar Kelod, Ds. Penyaringan, Kec. Mendoyo, Kab. Jembrana.
Berkenaan dengan Dokumen Pengadaan BAB III tentang Intruksi Kepada Peserta

(IKP) huruf E.25.5 yaitu : apabila penawaran yang masuk kurang dari 3 (tiga) peserta
maka pelelangan dilanjutkan dengan klarifikasi dan negosiasi teknis dan harga
sebagaimana ketentuan angka 27, serta dalam rangka pembuktian kualifikasi untuk
pekerjaan PENGADAAN BAHAN MAKANAN NARAPIDANA/TAHANAN PADA RUMAH
TAHANAN NEGARA KLAS II B NEGARA TA. 2017, bersama ini kami mengundang
Perusahaan Saudara untuk hadir pada :
Hari/tanggal
Waktu
Acara
Tempat

: Kamis / 15 Desember 2016
: 10.00 Wita s.d selesai
: Klarifikasi dan Negosiasi Teknis dan Harga serta Pembuktian
Kualifikasi
: Rumah Tahanan Negara Klas II B Negara.

Adapun surat/dokumen asli/salinan (telah dilegalisir oleh pihak yang berwenang) yang
perlu Saudara bawa antara lain:
1. Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP) asli & fotocopy rangkap 1 (satu);

2. Surat Ijin Tempat Usaha ( SITU ) & fotocopy rangkap 1 (satu);
3. Tanda Daftar Perusahaan (TDP) asli & fotocopy rangkap 1 (satu);
4. Kartu Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Asli & fotocopy rangkap 1 (satu);
5. Surat Pengukuhan Kena Pajak (PKP) & fotocopy rangkap 1 (satu);
6. KTP Direktur asli & fotocopy rangkap 1 (satu);
7. Akta Pendirian Perusahaan dan Perubahannnya Asli & fotocopy rangkap 1 (satu);
8. Bukti Pembayaran Pajak Asli & fotocopy rangkap 1 (satu);
9. Kontrak atas Pekerjaan yang pernah dilaksanakan & copy rangkap 1 (satu);
10. Surat Pernyataan bermaterai 6000 bahwa perusahaan yang bersangkutan dan
manajemennya tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak bangkrut dan tidak
sedang dihentikan kegiatan usahanya & copy rangkap 1 (satu);
11. Surat Pernyataan bermaterai 6000 bahwa salah satu dan/atau semua pengurus dan
badan usahanya atau peserta perorangan tidak masuk dalam Daftar Hitam & copy
rangkap 1 (satu);
12. Neraca Perusahaan Tahun terakhir Asli & copy rangkap 1 (satu);
13. Surat Pernyataan bermaterai 6000 bahwa tidak menuntut ganti rugi jika terjadi
perubahan PAGU DIPA Rumah Tahanan Negara Klas II B Negara Tahun Anggaran
2017 & copy rangkap 1 (satu);
14. Dokumen Penawaran asli berserta kelengkapannya.
Apabila yang hadir bukan Direktur/Direktris maka yang mewakili harus membawa

Surat Tugas/Kuasa.
Demikian kami sampaikan, atas perhatian saudara diucapkan terima kasih.
Panitia Pengadaan Bahan Makanan Narapidana/
Tahanan pada RUTAN Klas II B Negara TA. 2017
Ketua
TTD