102559 AKJ 2006 11 01 Bupati Tinjau Proyek Normalisasi Sungai Gendol

Judul
Tempat
Rep
Tanggal

: Bupati Tinjau Proyek Normalisasi Sungai Gendol
: Cangkringan – Sleman
: WD
: 30 Oktober 2006

Hari pertama masuk kerja Bupati Sleman / tidak diisi dengan acara santai //
Melainkan bupati langsung menuju proyek normalisasi sungai di kali gendol //
Pekerjaan normalisasi ini sangat penting untuk segera diselesaikan / mengingat jumlah
material yang turun dari lereng merapi akibat erupsi beberapa waktu lalu sangat banyak //
Kabid pertambangan / Drs. Urip Bahagia yang mendampingi kunjungan bupati
mengatakan / sesuai rencana kali gendol akan dibuat trap-trap selebar 20 meter dari
bebatuan besar yang diambil dari dasar sungai //
Pengerjaan ini sempat sedikit tertunda akibat adanya beberapa warga yang tidak setuju
dengan normalisasi sungai dengan kekhawatiran permukaan air sumur mereka semakin
menurun //
Menurut Bupati Sleman / Ibnu Subiyanto, Akt / proyek ini akan terus berjalan / karena

selain surat ijin dari gubernur sudah turun juga dari aspek manfaatnya //
Dari pantauan tim akj / beberapa desa yang berada disisi timur dan barat sungai gendol /
secara geografis lebih rendah // Dengan kondisi ini maka apabila matrial fulkanik merapi
tidak ditangani dengan serius / bukan tidak mungkin alirannya akan meluber ke beberapa
desa tersebut //
Widi melaporkan u AKJ RBTV

NEWS READER : Bupati Tinjau Proyek Normalisasi Sungai Gendol
Hari pertama masuk kerja / Bupati Sleman IBNU SUBIYANTO, LANGSUNG
MENGUNJUNGI proyek normalisasi sungai / KHUSUSNYA di kali gendol //
MENURUTNYA / INI PENTING UNTUK SEGERA DISELESAIKAN / mengingat
jumlah material yang turun dari lereng merapi akibat erupsi beberapa waktu lalu / sangat
banyak // SEMENTARA Kabid pertambangan / Drs. Urip Bahagia yang mendampingi
kunjungan bupati mengatakan / sesuai YANG DIrencanaKAN / kali gendol akan dibuat
trap-trap selebar 20 meter / dari bebatuan besar yang diambil dari dasar sungai ///