KKM MI Karanggeneng: PENUNJUKAN OPERATOR EMIS TINGKAT RA MADRASAH Surat Operator EMIS

KEMENTERIAN AGAMA

KANTOR KABUPATEN LAMONGAN
Jl. Veteran 10 Telp. (0322) 321175, 321502 Lamongan 62112

Nomor
Sifat
Lampiran
Perihal

: Kd.15.18/2/PP.00/ 659 /2015
: Penting
: 1 lembar
: Penunjukan Operator EMIS dan Verval NISN
Madrasah Negeri dan Swasta se Kab. Lamongan

Lamongan, 23 April 2015

Kepada :
Yth. Kepala MI/MTs/MA Negeri dan Swasta
Se Kabupaten Lamongan


Menindaklanjuti surat Direktorat Jendral Pendidikan Islam Kementerian Agama RI
Jakarta Nomor : Dj.I/Set.I/1/PP.00/526/2015 tentang Pemutakhiran Data EMIS dan
Nomor : Dj.I/Set.I/1/PP.00/791/2015 perihal Pengelolaan NISN, maka dengan ini kami
sampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Untuk memaksimalkan dan membantu kelancaran dalam pengelolaan Data Lembaga
Pendidikan Islam Lembaga RA/Madrasah di Lingkungan Kementerian Agama, maka
mohon Saudara untuk menunjuk 1 (satu) orang operator EMIS Tingkat Madrasah yang
ditetapkan dalam bentuk Surat Keputusan ( SK ) contoh terlampir.
2. Tugas operator madrasah adalah melakukan entry data pendidikan setiap semester,
memverivikasi dan memvalidasi serta bertanggungjawab terhadap kevalidan dan
keakuratan data EMIS pada lembaganya masing-masing.
3. Sehubungan dengan beratnya tanggungjawab dimaksud maka mohon Kepala
Madrasah untuk memberikan honorarium atau insentif bagi operator sesuai dengan
kemampuan keuangan lembaganya masing-masing.
Demikian atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima kasih.

a.n Kepala
Kasi Pendidikan Madrasah,


H. Banjir Sidomulyo, M. Pd
NIP. 196804141998031003
Tembusan :
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan