BA Lelang Gagal Cat Marka Jalan

BERITA ACARA LELANG GAGAL
Nomor : 10/BA-LG/POKJAII/ULP/APBD-BTM/IV/2014
Kegiatan
Pekerjaan
Nilai HPS
Lokasi

: Pembangunan, Peningkatan, Pemeliharaan / Rehabilitasi Sarana Dinas
Perhubungan
: Pengecatan Marka Jalan Se Kota Batam
: Rp. 259.994.000,- (dua ratus lima puluh sembilan juta sembilan ratus
sembilan puluh empat ribu rupiah)
: Kota Batam

Pada hari ini Rabu tanggal Enam Belas bulan April tahun Dua Ribu Empat Belas (16-042014) Kelompok Kerja II Unit Layanan Pengadaan Pemerintah Kota Batam telah mengadakan
rapat hasil Pemilihan. Sesuai dengan Dokumen Pengadaan/Pemilihan bahwa proses Pemilihan
ini dilaksanakan dengan menggunakan metoda Pemilihan Langsung dengan Pascakualifikasi,
hasil secara ringkas sebagai berikut:
a. Pengumuman Pemilihan diumumkan melalui situs http://lpse.batamkota.go.id. pada tanggal
07 April 2014 pukul 16:00 s.d. 14 April 2014 Pukul 23:59;
b. Download Dokumen Pengadaan tanggal 07 April 2014 Pukul 17:00 s.d. 15 April 2014 Pukul

23:59 , Calon penyedia barang/jasa yang telah mendaftar sebanyak 39 (tiga puluh sembilan)
peserta;
c. Pemberian Penjelasan tanggal 11 April 2014 Pukul 09:00 s.d. 12.00 WIB;
d. Upload Dokumen Penawaran tanggal 12 April 2014 Pukul 00:00 s.d . 16 April 2014 Pukul
11:59;
e. Sampai dengan batas akhir upload dokumen penawaran pada tanggal 16 April 2014 Pukul
11:59, calon penyedia barang/jasa yang mengisi Dokumen kualifikasi hanya ada 3 (tiga)
peserta dan yang mengupload dokumen penawaran ada 2 (dua) (sesuai hasil SPSE
terlampir);
f. Sesuai dengan Perpres No. 70 Tahun 2012 tentang Perubahan Kedua Perpres No. 54 Tahun
2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Pasal 83 ayat (1) huruf b, Kelompok Kerja
ULP menyatakan Pemilihan Gagal, karena jumlah peserta yang memasukan Dokumen
Penawaran kurang dari 3 (tiga) peserta.
Demikian Berita Acara ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

POKJA II ULP PEMERINTAH KOTA BATAM
1. WANDRI HUTABARAT
Anggota
2. HARTOYO, SP.
Anggota

3. PARULIAN HARAPAN. P, SE.
Anggota

…………………
…………………
…………………

Lampiran (Hasil SPSE) :