BA EVALUASI PENAWARAN CLEANING 2016

BADAN KEPEGAWAIAN NEGARA
KANTOR REGIONAL VII PALEMBANG

PROGRAM
DUKUNGAN MANAJEMEN DAN PELAKSANAAN
TUGAS TEKNIS LAINNYA BKN
PEKERJAAN PEMELIHARAAN KEBERSIHAN GEDUNG
KANTOR (CLEANING SERVICE)

BERITA ACARA
EVALUASI HASIL PENAWARAN
NOMOR : 051/BAEV-HP/PJ-CLS/BKN/XII/2015
TANGGAL : 16 DESEMBER 2015

Pada hari ini, Rabu tanggal Enam Belas bulan Desember Tahun Dua Ribu Lima Belas (16-12-2015), bertempat di
Kantor Regional VII BKN Palembang Jl. Gub. H.A Bastari Seberang Ulu I - Palembang, Panitia Pengadaan Barang
dan Jasa /Pokja ULP Kantor Regional VII BKN Palembang Tahun Anggaran 2016, telah melakukan rapat evaluasi
penawaran (evaluasi administrasi, teknis dan harga) dari peserta/calon penyedia jasa yang telah memasukan
penawaran untuk pekerjaan Pemeliharaan Kebersihan Gedung Kantor (Cleaning Service), dengan hasil sebagai
berikut:
a.


Rapat Evaluasi Penawaran yang dilakukan oleh Panitia Pengadaan terdiri dari 3 (tiga) tahap secara
berurutan yaitu :
a. Evaluasi Administrasi
b. Evaluasi Teknis
c. Evaluasi Harga
Di dalam melaksanakan tahapan evaluasi tersebut, Panitia Pengadaan / Pokja ULP menggunakan SISTEM
GUGUR (dengan menggunakan pendekatan/metode kualitatif) yaitu melakukan pemeriksaan kelengkapan dan
penelitian kebenaran substansi isi dokumen penawaran serta mengambil kesimpulan apakah dokumen
penawaran yang diajukan memenuhi persyaratan atau tidak terhadap dokumen pengadaan. Penawaran
peserta yang tidak lulus evaluasi administrasi maka tidak akan diadakan evaluasi teknis. Penawaran peserta
yang tidak lulus evaluasi teknis maka tidak akan diadakan evaluasi harga.

b.

Koreksi Aritmatik:
Koreksi aritmatik dilakukan untuk menyesuaikan volume pekerjaan yang tercantum dalam daftar kuantitas dan
harga dengan yang tercantum dalam Dokumen Pengadaan tanpa mengubah nilai penawaran, sebagai berikut:

No


Nama Peserta/Calon Penyedia

Total Harga Penawaran
(Rp)

Urutan
Penawaran

Kesimpulan

1.

PT. Pataka Sriwijaya

Rp. 505.211.313

1

Lulus Koreksi Aritmatik


2.

PT. Tara Anugerah Rizky Agung

Rp. 515.799.854

2

Lulus Koreksi Aritmatik

c.

Evaluasi Administrasi
Dalam teknis pelaksanaannya, Panitia Pengadaan / Pokja ULP mengadakan penelitian terhadap kelengkapan,
keabsahan dan kebenaran dokumen penawaran administrasi dari penyedia barang/jasa yang dinyatakan SAH
oleh Panitia Pengadaan pada saat pembukaan dokumen penawaran. Terdapat 2 (Dua) penawaran yang lulus
dengan hasil sebagai berikut :

No


Nama Peserta/Calon Penyedia

Surat Penawaran

Kesimpulan

Jaminan Penawaran

1.

PT. Pataka Sriwijaya

M

Tidak dipersyaratkan

LULUS

2.


PT. Tara Anugerah Rizky Agung

M

Tidak dipersyaratkan

LULUS

Keterangan;

- M = Memenuhi
- TM= Tidak Memenuhi

d. Evaluasi Teknis
Dalam pelaksanaan evaluasi teknis, Panitia Pengadaan / Pokja ULP mengadakan penelitian terhadap
penawaran teknis dari penyedia barang/jasa yang dinyatakan lulus administrasi, yaitu :

Nama Peserta/Calon
Penyedia


No

Jadwal
waktu
pelaksanaan
pekerjaan

Jenis, Kapasitas,
Komposisi, dan
Metodologi
Jumlah
peralatan kerja,
Teknis
bahan dan
Pelaksanaan
perlengkapan
hygiene

Spesifikasi

teknis khusus
untuk untuk
perlengkapan
hygiene

Daftar Tenaga
Kerja cleaning
service yang
akan
ditempatkan

Kesimpulan

1 PT. Pataka Sriwikaya

M

M

M


M

M

LULUS

2 PT. Tara Anugerah
Rizky Agung

M

M

M

M

M


LULUS

Keterangan; - M = Memenuhi
- TM = Tidak Memenuhi
e . Evaluasi Harga
Dalam Pelaksanaan evaluasi harga, panitia mengadakan penelitian terhadap kewajaran harga dan melakukan
klarifikasi apabila terdapat harga yang timpang dari penyedia barang/jasa yang dinyatakan lulus evaluasi teknis,
yaitu :

No. Nama Perusahaan

.

Harga Penawaraan
Tidak melebihi HPS
(Rp. 536.903.948)

Klarifikasi Penawaran
80% di bawah HPS


Kewajaran Harga

Kesimpulan

1

PT. Pataka
Sriwikaya

M
Rp. 505.211.313

M
94,10%

M

LULUS

2


PT. Tara Anugerah
Rizky Agung

Rp. 515.799.854

96.07%

M

LULUS

f.

Kesimpulan
Sesuai ketentuan Perpres Nomor 4 Tahun 2015 tentang Perubahan Kelima Perpres Nomor 54 Tahun 2010
tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah dan dokumen pengadaan yang ditetapkan panitia, bahwa
terdapat 2 (dua) calon penyedia yang memenuhi persyaratan dan dilanjutkan dengan evaluasi kualifikasi dan
pembuktian kualifikasi serta dilakukan klarifikasi teknis dan negosiasi harga terhadap penawaran calon
penyedia.

Demikian Berita Acara Evaluasi Penawaran ini dibuat, untuk diketahui dan dipergunakan sebagaimana mestinya.

Panitia Pengadaan Barang /Jasa / Pokja ULP
Kantor Regional VII BKN Palembang
Tahun Anggaran 2016

....... .........

....... .........

Dra. Sri Hanna, MM
NIP.19631102 199103 2 001
Ketua/Anggota

Haryadi, SE
NIP. 19810609 200812 1 001
Sekretaris/Anggota

....... .........
Yanuar Wigiyanto, S.Psi
NIP. 19820119 200912 1 001
Anggota