Pengumuman Prakualifikasi Jasa Konsultansi Perencanaan dan Restorasi Gedung LPDP

KELOMPOK KERJA III UNIT LAYANAN PENGADAAN
DI LINGKUNGAN KANTOR PUSAT SEKRETARIAT JENDERAL
KEMENTERIAN KEUANGAN
GEDUNG DJUANDA II JL. DR. WAHIDIN NOMOR 1 JAKARTA 10710, KOTAK POS 21
TELEPON (021)3512240, 3449230 (20 SALURAN) PESAWAT 6810 FAX (021) 3844783 SITUS www.kemenkeu.go.id

PENGUMUMAN PRAKUALIFIKASI
Nomor : PENG-12/POKJA.III/SJ/2017
Kelompok Kerja III Unit Layanan Pengadaan di Lingkungan Kantor Pusat Sekretariat Jenderal
Kementerian Keuangan akan melaksanakan prakualifikasi dalam rangka seleksi umum untuk paket
pekerjaan jasa konsultansi secara elektronik sebagai berikut :

1. Paket Pekerjaan
Nama paket pekerjaan : Pengadaan Jasa Konsultansi Perencanaan Pengembangan dan
Restorasi Gedung Lembaga Pengelola Dana Pendidikan
Lingkup pekerjaan
: - Persiapan Perencanaan
- Menyusun Pra Rencana
- Penyusunan pengembangan rencana
- Penyusunan rencana detail
- Mengikuti sidang TSP (Tim Sidang Pemugaran) untuk mendapatkan

rekomendasi atas desain yang telah dikerjakan
- Membantu Pejabat Pembuat Komitmen dan Pokja ULP di dalam
menyusun dokumen pelaksanaan lelang
- Membantu Pokja ULP pada waktu penjelasan pekerjaan
- Mengadakan pengawasan berkala selama pelaksanaan konstruksi
fisik
Nilai total HPS
: Rp.719.991.250,00 (Tujuh ratus sembilan belas juta sembilan ratus
sembilan puluh satu ribu dua ratus lima puluh rupiah)
Sumber pendanaan
: DIPA Lembaga Pengelola Dana Pendidikan Tahun Anggaran 2017

2. Persyaratan Peserta
Paket pengadaan ini terbuka untuk penyedia yang teregistrasi pada Layanan Pengadaan Secara
Elektronik ( LPSE ) dan memenuhi persyaratan :
a. memiliki izin usaha jasa perencana konstruksi subklasifikasi Jasa Nasihat dan Pra Desain
Arsitektural (AR101), Jasa Desain Arsitektural (AR102), Jasa Desain Interior (AR104), Jasa
Desain Rekayasa Untuk Konstruksi Pondasi serta Struktur Bangunan (RE102), dan Jasa Desain
Rekayasa Untuk Pekerjaan Mekanikal dan Elektrikal Dalam Bangunan (RE105) yang masih
berlaku yang diterbitkan oleh instansi yang berwenang;

b. perusahaan yang bersangkutan dan manajemennya tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak
pailit, kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan dan/atau direksi yang bertindak untuk dan
atas nama perusahaan tidak sedang dalam menjalani sanksi pidana;
c. salah satu dan/atau semua pengurus dan badan usahanya tidak masuk dalam daftar hitam;
d. memiliki NPWP dan telah memenuhi kewajiban pajak tahun terakhir (SPT Tahunan);
e. memperoleh paling sedikit 1 (satu) pekerjaan sebagai penyedia jasa konsultansi dalam kurun
waktu 4 (empat) tahun terakhir, baik di lingkungan pemerintah maupun swasta termasuk
pengalaman subkontrak;

f. memiliki pengalaman pada pekerjaan jasa konsultansi Perencanaan Bangunan Gedung
Heritage/Cagar Budaya, dengan total bobot penilaian sebesar 100 %;
g. memiliki kemampuan menyediakan fasilitas / peralatan / perlengkapan untuk melaksanakan
pekerjaan Jasa Konsultansi ini, yaitu:
- Ruang kantor/studio dengan kapasitas yang cukup untuk melakukan kegiatan
perencanaan/kajian;
- Peralatan penunjang survai, pembuatan laporan (theodolith, GPS, kamera, komputer,
laptop, scanner, plotter dan printer)
- Kendaraan Bermotor Roda Empat dan Roda Dua.

3. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Kualifikasi:

Pengadaan ini dilaksanakan secara elektronik, dengan mengakses aplikasi Sistem Pengadaan
Secara Elektronik ( SPSE ) pada alamat website LPSE : www.lpse.kemenkeu.go.id
Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.
Jakarta, 14 Februari 2017
Pokja III ULP