gunadarma 50499766 ssm fti

JARINGAN INTERNET RADIO PAKET DENGAN
SOUNDCARD MODEM MENGGUNAKAN FLEXNET
Thomas Aquino Aditya, Arief Subroto, SKom, MMSI
Penulisan Ilmiah, Fakultas Teknologi Industri, 2008

Universitas Gunadarma
http://www.gunadarma.ac.id

kata kunci : soundcard modem, jaringan inte
Abstraksi :
Dalam Penulisan Ilmiah ini, penulis mencoba menulis membangun Jaringan
Internet Radio Paket dalam Windows yang menggunakan Soundcard Modem
dan Flexnet. Cara kerja dari Internet menggunakan Soundcard Modem ini
adalah data komputer yang panjang akan dikirim dalam penggalan penggalan
paket yang pendek melalui Soundcard Modem sebagai pengubah modulasi
sinyal digital ke analog dan sebaliknya, kemudian Radio Komunikasi digunakan
untuk mengirimkan sinyal tersebut ke udara bebas, namun Radio Komunikasi
tersebut merupakan gabungan dari Radio Pemancar ( Transmitter ) dan Radio
Penerima ( Receiver ). Penulisan ini berisi empat bab dimulai dari teori-teori
penunjang hingga pada proses peng-Instalasian dari Soundcard Modem dan
Flexnet tersebut. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk memperkenalkan

Internet dengan menggunakan Soundcard Modem dan Teknologi Jaringan Radio
Paket. Untuk lebih memahami proses peng-Instalasian yang disajikan tersebut,
penulis juga menyertakan gambar-gambar yang dapat membantu para pembaca
yang ingin mencoba. Untuk membantu proses peng-Instalasian ini, penulis
menggunakan komputer dengan konfigurasi : Intel Pentium 100 Mhz, Memori
64 MB, Windows 95 dan Soundcard ESS 1868 Plug And Play Audiodrive.