ANALISIS PELAKSANAAN AKAD TABARRU’ PADA ASURANSI SYARIAH (Studi Pada PT.Asuransi Takaful Keluarga Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

  

ANALISIS PELAKSANAAN AKAD TABARRU’

PADA ASURANSI SYARIAH

(Studi Pada PT. Asuransi Takaful Keluaga Bandar Lampung)

Skripsi

  Diajukan untuk Melengkapi Tugas-tugas dan Memenuhi Syarat-syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Syariah (S.E.Sy)

  

Oleh:

FITRI AWALIAH NPM: 1251010092

  

Program Studi : Ekonomi Syariah

Pembimbing I : H. Supaijo, S.H., M.H.

  Pembimbing II : Relit Nur Edi, S.Ag., M.Kom. I.

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

  INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG 1437 H/2016 M

  

ABSTRAK

  Dalam kehidupan di dunia ini manusia selalu mengedepankan hak dan kewajibannya sebagai kholifah dimuka bumi, yang diberikan kewenangan oleh sang maha kuasa untuk mengelola segala apapun yang terdapat di muka bumi ini. Dengan demikian segala kemungkinan yang terjadi dimasa yang akan datang manusia hanya bisa memprediksi saja, sedangkan semua ketetapan itu hakikatnya ada di tangan Allah SWT. Dengan semakin berkembangnya dunia di era modern ini banyak bermunculan organisasi-organisasi yang mengkaver segala kelancaran apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan manusia.

  Mengingat kemungkinan-kemungkitan adalah suatu ketidakpastian dalam hidup, untuk mengantisipasi sesuatu yang masih berupa kemungkinan adalah suatu tindakan yang efektif untuk menghindari kerugian yang mungkin ditimbulkannya. Oleh karena itu disinilah peran lembaga asuransi untuk dapat mengkaver hal tersebut. Akad yang mendasari kontrak asuransi jiwa syari'ah adalah akad tabarru

  ‟. Dalam akad ini, pihak pemberi dengan ikhlas memberikan sesuatu dalam bentuk kontribusi atau premi tanpa ada keinginan untuk menerima apapun dari orang yang menerima kontribusi atau premi tersebut. Dalam konteks akad asuransi syari‟ah, tabarru‟ bermaksud memberikan dana kebajikan dengan niat ikhlas untuk tujuan saling membantu di antara sesama peserta takaful

  (asuransi syariah) apabila di antara mereka yang mendapat musibah.

  Penelitian ini dimaksudkan untuk mengkaji: 1) Bagaimana pelaksanaan akad

  tabarru’ yang terdapat di PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung? 2)

  Bagaimana pandangan ekonomi Islam tentang pelaksanaan akad

  tabarru’ di

  PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung?. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis pelaksanaan akad tabarru‟ yang terdapat di PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung dan melihat pandangan ekonomi Islam mengenai hal tersebut.

  Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research), Sedangkan pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif, sumber data diperoleh dari data primer dan data sekunder. Alat pengumpulan data menggunakan teknik observasi, teknik wawancara dan dokumentasi. Sedangkan alat analisis menggunakan deskriptif analisis, pendekatan kualitatif ini dalam menganalisis bersifat induktif.

  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan akad

  tabarru’ di

  PT.Asuransi Takaful Keluarga Bandar Lampung bertujuan untuk kebaikan dan tolong menolong bukan semata-mata untuk tujuan komersial. Dana ini diberikan peserta dengan niat ikhlas untuk tujuan saling membantu di antara sesama peserta asuransi yang mendapat musibah. Dana klaim diambil dari rekening dana

  tabarru’

  yang dipotongkan dari rekening tabungan peserta sesuai kesepakatan. semakin besar dana tabarru‟ terkumpul semakin banyak pula manfaat takaful yang diterima. Dalam pandangan ekonomi Islam pelaksanaan akad tabarru‟ pada PT. Takaful Keluarga sangat berpegaruh dalam meningkatkan perekonomian nasional dengan adanya dana tabarru‟ ini maka banyak masyarakat yang mendapat pertolongan dan dapat membantu perekonomian masyarakat tersebut.

KEMENTRIAN AGAMA

  

Alamat : Jl. Let.Kol.Hi. Endro Suratmin Sukarame I Telp . (0721) 703260

PERSETUJUAN

Judul Skripsi :

  Analisis Pelaksanaan Akad Tabarru’ pada Asuransi Syariah (studi pada PT.Asuransi Takaful Keluarga Bandar Lampung) Nama : Fitri Awaliah NPM : 1251010092

Jurusan Fakultas : Ekonomi Syariah/Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam

MENYETUJUI

  

Untuk dimunaqosyahkan dan dipertahankan dalam sidang munaqosyah

Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam IAIN Raden Intan Lampung

Bandar Lampung, Agustus 2016 Pembimbing I Pembimbing II

H. Supaijo, S.H., M.H Relit Nur Edi, S.Ag.,M.Kom.I NIP. 19650312 199403 1 002 NIP. 19690105 199803 1003

  

Mengetahui

Ketua Jurusan Ekonomi Islam

Madnasir, S.E., M.S.I.

NIP. 19750424 200212 1 001

KEMENTRIAN AGAMA

  

Alamat : Jl. Let.Kol.Hi. Endro Suratmin Sukarame I Telp . (0721) 703260

PENGESAHAN

Skripsi ini dengan judul

  Analisis Pelaksanaan Akad Tabarru’ Pada Asuransi

Syariah (Studi Pada PT.Asuransi Takaful Keluarga Bandar Lampung)

disusun oleh: Fitri Awaliah, NPM: 1251010092, Program Studi Ekonomi

Syariah, telah diujikan dalam sidang munaqasyah Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Islam IAIN Raden Intan Lampung

  

TIM MUNAQASYAH

Ketua Sidang : Prof. Dr. H. Suharto, S.H., M.A.

  (………………) Sekretaris Sidang : Heni Verawati, M.A. (………………) Penguji I : Dr. Moh. Bahrudin, M.A. (………………) Penguji II : H. Supaijo, S.H., M.H. (………………)

Dekan

Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam

  

Dr. Moh. Bahrudin, M.A

NIP. 19580824 198903 1 003

  MOTTO                   

  Artinya: “Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran, dan bertakwalah kamu kepada Allah, Sesungguhnya

  1 Allah Amat berat siksa-Nya.

  ”. (Al-Maidah (5):2)

1 Departemen Agama RI, Alquran dan Terjemahnya, Diponegoro, Bandung, 2009, hlm. 85.

  

PERSEMBAHAN

  Salam ta‟dzim wa silaturahmi penulis sampaikan, semoga kita semua selalu senantiasa mendapatkan keberkahan, rahmat dan hidayah-Nya. Amin Ya Rabbal „Alamin, saya persembahkan skripsi ini kepada: 1.

  Kedua orang tuaku Bapak M.Wahyudi dan Ibu Nur Hasanah tercinta, yang telah mengasuh, membesarkan, dan membimbing ananda dengan penuh kasih sayang yang tulus, serta selalu memberikan dukungan dan do‟a kepada ananda baik secara moril maupun materil, mereka adalah sosok waliyullah dan malaikat bagi ananda tanpa pantang menyerah demi kesuksesan anaknya 2. Adik-adik ku tercinta Ahmad Mubasyir, Arif Hizbullah, Iqrima Retno

  Handayani, Nadia Zahratus syfa, dan Labib Ubaidillah Al-Fatih yang turut serta memberikan do‟a, motivasi dan semangat dalam perjuanganku menuntut ilmu dan meraih cita-cita.

  3. Rekan-rekan mahasiswa seperjuangan keluarga besar Ekonomi Syariah angkatan 2012 khusus kelas C, dan yang terkhusus kepada Nurul Hidayati, Yunita Aprilia, Lilis Setiani, Aris Munandar, Elfandy Achmad, Muhammad Nurdin, M. Ibnu Romdani, dan Yudha Nugroho. kalian sungguh luar biasa.

  4. Kepada dia insyaallah calon imamku yang slalu memberikan do‟a, dukungan dan motivasi, Khairil Ma‟rufi. Semoga Allah SWT selalu memberikan keberkahan dalam kehidupannya.

  5. Para Dosen-dosen yang senantiasa membimbing dan mencurahkan ilmu kepadaku.

  6. Almamater tercinta Institut Agama Islam Negri (IAIN) Raden Intan Lampung yang mendewasakanku dalam berfikir dan bertindak.

RIWAYAT HIDUP

  Penulis dianugrahi nama oleh Bapak dan Emak dengan sebutan Fitri Awaliah. Dilahirkan di desa Babatan, Kalianda, Lampung Selatan. Pada tanggal 01 April 1994. Anak pertama dari enam bersaudara.

  Riwayat pendidikan formal penulis yaitu: 1. SD Negri Umpu Kencana, Blambangan Umpu Waykanan. selesai pada tahun 2006.

  2. Pada tahun 2006 masuk MTs Raudlatul Muta‟aliimin Kasui, Waykanan. lulus pada tahun 2009.

  3. Pada tahun 2009 melanjutkan ke MA Wali Songo Bumiratu Nuban, Lampung Tengah, lulus pada tahun 2012.

  4. Pada tahun yang sama melanjutkan pendidikan kejenjang Perguruan Tinggi pada Institut Agama Islam Negri (IAIN) Raden Intan Lampung, mengambil Program Studi Ekonomi Syariah pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

  Riwayat Pendidikan Non-Formal penulis yaitu: 1. Pada tahun 2006 mengikuti pendidikan pondok pesantren Raudlatul Muta‟alimin diWaykanan dan selesai pada tahun 2009.

  2. Pada tahun 2009 mengikuti Madrasah Diniyah (madin) di Pondok Pesantren Wali Songo, Bumiratu Nuban, Lampung Tengah. Selesai pada tahun 2012.

  Adapun penulis selama aktif diperkuliahan pada Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam IAIN Raden Intan Lampung, ikut aktif di organisasi UKMF-RISEF (Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas-Raden Intan Sharia Economic Forum) pada tahun 2013 sebagai anggota, kemudian mendapat amanah sebagai Sekretaris pada Divisi Kemuslimahan pada tahun 2014-2015.

  Selain itu, penulis ikut serta aktif dalam organisasi ekstra kampus yaitu Organisasi FoSSEI (Forum Silaturahmi Studi Ekonomi Islam) sebagai anggota Regional SUMBAGSEL (Sumatra Bagian Selatan) pada tahun 2013-2016. Pada tahun 2014 penulis mengikuti olimpiade Ekonomi tingkat SUMBAGSEL sebagai peserta. Selain itu penulis juga aktif dalam mengikuti seminar-seminar baik itu dalam kampus maupun di luar kampus.

KATA PENGANTAR

  Alhamdulillah puji syukur kehadirat Allah SWT, karena dengan limpahan rahmat serta karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul: Analisis Pelaksanaan Akad Tabarru‟ Pada Asuransi Syariah (Studi Pada PT.Asuransi Takaful Keluarga Bandar Lampung), yang merupakan syarat untuk memperoleh gelar SI dalam Ilmu Ekonomi Syariah.

  Sholawat serta salam disampaikan kepada Nabi Muhammad SAW, para sahabat dan pengikut-pengikutnya yang setia.

  Dalam penulisan skripsi ini, penulis menyadari banyak kekurangan disana- sini, dan atas bimbingan dari para pembimbing sehingga skripsi ini bisa terselesaikan. Oleh karena itu penulis mengucapkan terima kasih kepada yang terhormat:

  1. Prof.Dr. H. Moh. Mukri, M.A.g, selaku Rektor IAIN Raden Intan Lampung.

  Yang selalu memotivasi mahasiswa yang menjadi peribadi yang berkualitas dan menjunjung tinggi nilai-nilai Islami.

  2. Dr. Moh. Bahrudin, M.A, selaku Dekan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam IAIN Raden Intan Lampung beserta Wakil Dekan 1, 2, dan 3.

  3. Madnasir, S.E., M.S.I., selaku Ketua Jurusan Ekonomi Islam yang senantiasa sabar dalam memberi arahan serta selalu memotivasi dalam penyelesaian sekripsi ini.

  4. H. Supaijo, S.H., M.H. dan Relit Nur Edi, S.Ag., M.Kom. I. Selaku pembimbing I dan II yang telah mengarahkan penulis hingga penulisan skripsi ini selesai, semoga barokah ilmu dan pengetahuan yang diberikan selama ini.

  5. Dr. Ruslan Abdul Ghafur Noor, M.S.I., selaku Wakil Dekan I dan Dosen Metodologi Penelitian Ekonomi yang telah memberikan banyak pengetahuan dan motivasi dalam arahannya dan membantu suatu studi penelitian yang baik.

  6. Bapak dan Ibu Dosen serta Karyawan pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Raden Intan Lampung yang telah memberikan motivasi serta memberikan ilmu yang bermanfaat kepada penulis hingga dapat menyelesaikan studi.

  7. Pimpinan dan Karyawan Perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dan Institut yang telah memberikan informasi, data, referensi, dan lain-lain.

  8. Keluarga besar UKMF-RISEF RIL, alumni beserta teman-teman seperjuangan terkhusus kepengurusan tahun 2014-2015.

  9. Teman-teman kontrakan Perum Griya Sukarame Blok G6 No.14, Desvia Nur Haqiqi, Ismi Azizah Ulya, Echa Nindi Pitaloka Suci, Yunita Aprilia, Rahmatul Wahidah dan Lutfiana Aulia. Yang saling support bagi penulis untuk dapat bersemangat dalam kegiatan perkuliahan khususnya dalam kesehari-hari.

  10. Teruntuk keluarga besar Pondok Pesantren Wali Songo LamTeng, dan Pondok Pesantren An-Noor tempat penulis menimba ilmu agama maupun umum, semoga ilmu yang diperoleh barokah dan bermanfaat bagi diri dan ummat.

  11. Dan semua pihak yang telah membantu yang tidak bisa disebutkan satu persatu, semoga kita selalu terikat dalam ukhuwah islamiyah.

  Penulis menyadari bahwa skripsi ini jauh dari kesempurnaan, akan tetapi diharapkan dapat memberikan manfaat keilmuan yang berarti dalam bidang khazanah Ekonomi Islam.

  Bandar Lampung, Agustus 2016 Penulis

  Fitri Awaliah NPM. 1251010092

  

DAFTAR ISI

Halaman HALAMAN JUDUL . .................................................................................... i

ABSTRAK ...................................................................................................... ii

HALAMAN PERSETUJUAN ...................................................................... iii

HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................ iv

MOTTO .......................................................................................................... v

PERSEMBAHAN .......................................................................................... vi

RIWAYAT HIDUP ........................................................................................ viii

KATA PENGANTAR .................................................................................... x

DAFTAR ISI ................................................................................................... xiii

DAFTAR TABEL .......................................................................................... xv

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. xvi

  BAB I: PENDAHULUAN A. Penegasan Judul ........................................................................... 1 B. Alasan Memilih Judul .................................................................. 3 C. Latar Belakang Masalah .............................................................. 4 D. Rumusan Masalah ........................................................................ 11 E. Tujuan dan Manfaat Penelitian .................................................... 12 F. Metode Penelitian ........................................................................ 13 BAB II: LANDASAN TEORI A. Konsep Dasar Asuransi Syariah ................................................... 20 1. Pengertian Asuransi Syariah ................................................. 20 2. Landasan Hukum Asuransi Syariah ...................................... 24 3. Prinsip Dasar Asuransi Syariah ............................................ 29 4. Bentuk-bentuk Asuransi ....................................................... 37 5. Akad Dalam Asuransi Syariah .............................................. 38 B. Konsep Dasar Akad Tabarru‟ ...................................................... 40 1. Pengertian Akad Tabarru‟ ..................................................... 40 2. Landasan Hukum Akad Tabarru‟ ......................................... 43 3. Jenis-jenis Akad Tabarru‟ ..................................................... 45

  4. Tujuan dan Fungsi Dana Tabarru‟ ........................................ 47 5.

  Manfaat (klaim) Takaful ....................................................... 48 6. Penerapan Akad Tabarru‟ Pada Asuransi Syariah ................ 49 C. Konsep Ekonomi Islam ................................................................ 55 1.

  Nilai-Nilai Dasar Ekonomi Islam .......................................... 57 2. Prinsip-Prinsip Ekonomi Dalam Islam .................................. 60

  BAB III: LAPORAN HASIL PENELITIAN A. Sejarah Berdirinya PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung ..... 66 B. Visi dan Misi Dan Tujuan PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung ...................................................................................

  70 C. Struktur Organisasi PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung .... 71 D.

  Jenis-Jenis Produk PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung ...... 72 E. Pelaksanaan Akad Tabarru‟ di PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung ........................................................................

  83 BAB IV: ANALISIS DATA A. Pelaksanaan Akad Tabarru‟ pada PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung .......................................................................

  91 B. Pandangan Ekonomi Islam Terhadap Pelaksanaan Akad

  Tabarru‟ pada PT.Takaful Keluarga Bandar Lampung .............. 96

  BAB V: KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan .................................................................................. 101 B. Saran-Saran .................................................................................. 102 DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

  

DAFTAR TABEL

  Halaman

  Tabel I. Jumlah perusahaan dan unit asuransi dan reasuransi syariah tahun 2014-2015 ..............................................................................

  5 Tabel II. Perumbuhan asuransi syariah untuk aset, investasi, kontribusi dan klaim quartal I tahun 2016 ........................................................

  67

Dokumen yang terkait

PELAKSANAAN PERJANJIAN ASURANSI JIWA SYARIAH (Studi Pada PT.Allianz Life Indonesia Cabang Bandar Lampung)

0 5 12

PELAKSANAAN PERJANJIAN ASURANSI JIWA SYARIAH (Studi Pada PT. Allianz Life Indonesia Cabang Bandar Lampung)

2 19 66

ANALISIS PRODUK MITRA MABRUR PLUS DALAM MENINGKATKAN KUANTITAS NASABAH PADA ASURANSI JIWA (Studi Pada Asuransi Bumiputera Syariah Kantor Cabang Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 1 132

ANALISIS STRATEGI PEMASARAN AGEN ASURANSI SYARIAH UNIT LINK DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASURANSI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi di PT Bumiputera Syariah Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 0 146

ANALISIS PENERAPAN PRINSIP KEHATI-HATIAN DALAM MEMINIMALKAN RISIKO PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH (Studi Pada BANK BRI SYARIAH K.C Kedaton Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 0 127

ANALISIS HUKUM ISLAM TENTANG PELAKSANAAN RESELLING SAHAM SYARIAH (Studi di Bursa Efek Indonesia Cabang Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 4 102

PENGARUH AKAD IJARAH MULTIJASA TERHADAP TINGKAT PENDAPATAN BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH TAHUN 2013-2017 (Studi Pada PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

1 2 109

PENERAPAN RESCHEDULING PADA PEMBIAYAAN MODAL KERJA BERMASALAH DENGAN AKAD MURABAHAH (Studi Kasus Pada PT. BPRS Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 1 118

BAB I PENDAHULUAN A. Penegasan Judul - ANALISIS IMPLEMENTASI AKAD RAHN DAN AKAD IJARAH PADA TRANSAKSI GADAI DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Study Kasus Pada Pegadaian Syariah Cabang Raden Intan Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 0 19

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG HARION HOSTEL SYARIAH (Studi Pada Harion Hostel Syariah Bandar Lampung) - Raden Intan Repository

0 2 111