(ABSTRAK) PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA FILM KARTUN SISWA KELAS VII F SMP NEGERI 1 MANDIRAJA, BANJARNEGARA.

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MENGGUNAKAN
MEDIA FILM KARTUN SISWA KELAS VII F SMP NEGERI 1
MANDIRAJA, BANJARNEGARA

SKRIPSI
untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan
Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia

Oleh
Yuliatun Soliah
2101406001
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

JURUSAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
FAKULTAS BAHASA DAN SENI
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2010
i

SARI
Yuliatun Soliah. 2010. Peningkatan Kemampuan Bercerita Menggunakan Media

Film Kartun Siswa Kelas VII F SMP N 1 Mandiraja, Banjarnegara.
Skripsi. Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan
Seni, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I: Prof. Dr. Rustono,
M. Hum., dan Pembimbing II: Rahayu Pristiwati,S.Pd.,M.Pd.
Kata kunci: kemampuan bercerita, media film kartun.
Kemampuan bercerita siswa kelas VII F SMP N 1 Mandiraja rendah.
Salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan bercerita siswa menggunakan
film kartun sebagai media pembelajaran. Rumusan masalah dalam skripsi ini (1)
berapakah besaran peningkatan kemampuan bercerita siswa kelas VII F SMP N 1
Mandiraja, dan (2) bagaimana perubahan perilaku belajar siswa kelas VII F SMP
N 1 Mandiraja pada saat mengikuti pembelajaran dengan penggunaan media film
kartun. Tujuan penulisan skripsi ini adalah (1) menentukan besaran peningkatan
kemampuan bercerita siswa kelas VII F SMP N 1 Mandiraja, dan (2)
mengidentifikasi perubahan perilaku belajar siswa kelas VII F SMP N 1
Mandiraja pada saat mengikuti pembelajaran dengan penggunaan media film
kartun.
Subjek penelitian skripsi ini peningkatan
kemampuan bercerita
menggunakan media film kartun pada siswa kelas VII F SMP N 1 Mandiraja.
Variabel yang diungkap dalam skripsi ini kemampuan bercerita dan media film

kartun. Desain yang digunakan berupa penelitian tindakan kelas yang dilakukan
dalam dua siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Tiap siklus terdiri atas tahap
perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Pengambilan data dilakukan
dengan tes dan nontes. Pengambilan data tes dengan tes lisan, sedangkan
pengambilan data nontes berupa observasi, wawancara, catatan harian, dan
dokumentasi. Teknik analisis data disajikan secara kuantitatif dan kualitatif.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan bahwa terjadi
peningkatan hasil tes bercerita pada siswa kelas VII F yang meliputi hasil tes
prasiklus, siklus I, dan siklus II. Pada siklus I rerata klasikal mencapai 63,87.
Siklus II rerata kelas meningkat menjadi 75,87. Angka tersebut bermakna terjadi
peningkatan sebesar 18,79% dari siklus I ke siklus II dan 42,99%. Hasil yang
dicapai pada siklus II sudah memenuhi target rerata yang telah ditetapkan, yaitu
70. Peningkatan nilai rerata ini membuktikan keberhasilan pembelajaran bercerita
dengan media film kartun. Perilaku belajar siswa kelas VII F SMP N 1 Mandiraja
mengalami perubahan ke arah yang positif setelah dilaksanakannya pembelajaran
bercerita menggunakan media film kartun. Pada siklus I siswa cenderung pasif,
takut, grogi, malu, dan tidak percaya diri, pada siklus II berubah menjadi senang,
aktif, dan bersemangat terhadap pembelajaran yang dilaksanakan. Selanjutnya,
dapat dikemukakan saran media kartun hendaknya digunakan dalam pembelajaran
dan kompetensi dasar yang lain.


ii

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MELALUI TEKNIK CERITA BERANGKAI DENGAN MEDIA WAYANG GOLEK SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 KUDUS

6 73 260

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA FILM KARTUN DENGAN METODE TALKING STICK PADA SISWA KELAS VII C SMP NEGERI 1 BANJARHARJO BREBES

0 4 184

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA DENGAN URUTAN YANG BAIK MELALUI MEDIA GAMBAR SERI SISWA Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Urutan Yang Baik Melalui Media Gambar Seri Siswa Kelas VII F SMP Negeri 1 Karangmalang Kabupaten Sragen.

11 21 16

PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Urutan Yang Baik Melalui Media Gambar Seri Siswa Kelas VII F SMP Negeri 1 Karangmalang Kabupaten Sragen.

0 1 7

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA DENGAN URUTAN YANG BAIK MELALUI MEDIA GAMBAR SERI SISWA Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Urutan Yang Baik Melalui Media Gambar Seri Siswa Kelas VII F SMP Negeri 1 Karangmalang Kabupaten Sragen.

0 1 14

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS 1V SD NEGERI 2 Peningkatan Kemampuan Bercerita Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Kelas 1V SD Negeri 2 Beteng Klaten Tahun Pelajaran 2012/2013.

0 1 10

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA FILM KARTUN SISWA KELAS VII F SMP NEGERI 1 MANDIRAJA, BANJARNEGARA.

0 0 189

(ABSTRAK) PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG KARTUN PADA SISWA VII A SMP NEGERI I KANGKUNG KABUPATEN KENDAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

0 0 3

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG KARTUN PADA SISWA VII A SMP NEGERI I KANGKUNG KABUPATEN KENDAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

0 0 218

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA KARTU BERGAMBAR UNTUK SISWA KELAS VII D SMP NEGERI 2 PRAMBANAN KLATEN.

0 0 198