VisiBdanBMisiBParokiBSt.BAntoniusBKotabaruB PerayaanBEkaristiBParokiBSt.BAntoniusBKotabaruB

33 3.296 54,8. berasal dari luar paroki dan 2.715 45,2. berasal dari paroki Kotabaru. Rama F.X. Wiryopranata, S.J. mencanangkan Gereja Kotabaru sebagai Gereja terbuka, Paroki Kotabaru membuka lebar-lebar pintunya bagi siapapun yang ingin berperan aktif dalam semua kegiatan gerejani. Menurut Rama F.X. Wiryopranata, S.J. kebijakan ini sesuai dengan semangat Konsili Vatikan II.

2. VisiBdanBMisiBParokiBSt.BAntoniusBKotabaruB

Menurut M. Hari Prasetyo yang disunting oleh P. Mutiara Andalas, S.J 2011: 26. Bertumbuh Untuk Berbagi; 85 Tahun Gereja Santo Antonius Kotabaru Yogyakarta, dipaparkan Visi dan Misi Paroki Santo Antonius Kotabaru sebagai berikut; Visi: Paroki St. Antonius Kotabaru, sebagai bagian umat Allah KAS, menjadi pribadi-pribadi umat beriman yang berlandaskan nilai-nilai Injil terutama belas kasih, keterbukaan, kebenaran, empati dan pelayanan untuk mengembangkan persekutuan umat Allah yang mampu memajukan persaudaraan sejati dengan siapapun yang berkehendak baik. Misi: Bersumber pada persekutuan Allah Tritunggal, umat Allah Paroki Santo Antonius Kotabaru dipanggil untuk:  Menghidupkan iman umat, terutama di kalangan kaum muda sebagai daya kekuatan dalam kehidupan menggereja dan bermasyarakat.  Mengembangkan semangat pewartaan kabar gembira.  Mengembangkan pelayaanan yang lelahanan.  Memelihara kehidupan dan keutuhan alam ciptaan.  Mewujudkan kepedulian umat kepada kaum kecil, lemah, miskin, tersingkir dan difabel.  Membangun sikap terbuka umat pada siapapun saja yang berkehendak baik dalam keberagaman kelompokgolongan, aneka budaya, dan keyakinan demi terwujudnya persaudaraan sejati.  Meningkatkan wawasan dan keterampilan umat guna mengembangkan pelayanan. 34

3. PerayaanBEkaristiBParokiBSt.BAntoniusBKotabaruB

Pada bagian ini akan dipaparkan mengenai gambaran Perayaan Ekaristi di Paroki St. Antonius Kotabaru. Data yang berhubungan dengan hal-hal tersebut diperoleh dari penelitian yang dilakukan oleh Supriyanto 2006: 79. Usulan Katekese Sebagai Tanggapan Atas Penghayatan Ekaristi Kaum Muda Paroki Santo Antonius Kotabaru Yogyakarta. Paroki St. Antonius Kotabaru dikenal sebagai paroki yang kreatif dalam hal pengembangan iman umatnya. Di tengah gejolak zaman dan tantangan dunia masa kini, paroki ini selalu ingin mewujudkan suatu Gereja yang terbuka. Selain Ekaristi harian dan mingguan, paroki yang memilki basis kaum muda yang kuat ini mengadakan model Ekaristi yang disesuaikan dengan keinginan umat, diantara Ekaristi Kaum Muda EKM., Ekaristi Kaum Remaja EKR., Ekaristi Kaum Anak EKA., Ekaristi Karismatik, dan juga Ekaristi bahasa Jawa. Model-model Ekaristi tersebut merupakan upaya dari pihak paroki demi menampung keinginan umat yang mungkin jenuh dengan Perayaan Ekaristi yang biasanya. Waktu Perayaan- perayaan Ekaristi tersebut telah terjadwal dan diberitakan pada umat. Sehingga umat lebih leluasa memilih waktu Perayaan Ekaristi yang diminati. Ekaristi anak diadakan sebulan sekali. Perayaan ini biasanya dihadiri anak- anak sekolah minggu lingkungan. Kekhasan perayaan ini yakni liturginya yang sengaja dikemas dalam versi anak-anak, baik rumusan doa maupun lagu-lagunya. Maka dari itu, dalam perayaan ini kerap melibatkan anak, mulai dari koor, pengantar persembahan, hingga lektor dan lektrisnya. Selain itu juga Injil dibawakan dengan berbagai bentuk seperti drama, sendra tari maupun monolog. 35 Berikutnya Ekaristi Kaum Remaja EKR., hanya saja perayaan ini biasanya dihadiri dan diselenggarakan oleh anak-anank kelompok usia sekolah dasar dan menengah pertama. Sama halnya dengan EKR, Ekaristi Kaum Muda merupakan salah satu model Perayaan Ekaristi yang banyak menarik perhatian khususnya kaum muda. Ekaristi Kaum Muda ini biasanya diselenggarakan oleh Sekolah Menengah Atas Katolik maupun komunitas-komunitas. Bagi komunitas tersebut EKM dijadikan ajang mengembangkan kreativitas kaum muda. Kaum muda diberi kebebasan dalam berliturgi dengan melihat batas kewajaran. Kelompok pengisi EKM tetap didampingi dalam pengemasan Perayaan Ekaristi. Selain EKA, EKR dan juga EKM, paroki St. Antonius Kotabaru juga mengadakan Ekaristi Karismatik. Perayaan ini diadakan mengingat terdapat banyak umat yang tergabung dalam kemompok Persekutuan Doa Karismatik Katolik PDKK., namun perayaan Ekaristi ini juga terbuka bagi umat yang cocok dengan model dan gayanya. Ekaristi bahasa Jawa diperuntukkan bagi mereka yang masih menyukai bahasa Jawa. Ekaristi bahasa Jawa tersebut mengunakan rumusan tata perayaan Ekaristi dalam bahasa Jawa, mulai dari rumusan doa hingga homili dan biasanya Ekaristi ini dilaksanakan pada Ekaristi Pertama di hari Minggu pukul 05.30. Selain itu terdapat Ekaristi Lansia yang banyak diikuti oleh para orang tua maupun para lansia. Dari keseluruhan model Ekaristi yang ada di paroki St. Antonius Kotabaru bukan mengharuskan umat untuk menyesuaikan umur, misalnya Ekaristi Kaum Muda maka umatnya haruslah kaum muda. Model- model Ekaristi diadakan untuk 36 mengupayakan kecocokan ungkapan iman dan juga ekspresi rasa syukur kepada Allah. Dengan demikian umat diberikan kebebasan dalam bersyukur.

4. GambaranBUmumBKaumBMudaBKatolikBParokiBSt.BAntoniusBKotabaruB