Keluhan-keluhan yang dihadapi oleh responden pasien Askes

110

2.7 Keluhan-keluhan yang dihadapi oleh responden pasien Askes

dalam menggunakan kartu Asuransi Kesehatan dan saran-saran responden pasien Askes terhadap pelayanan yang diberikan oleh pihak puskesmas padang bulan. Berdasarkan hasil kuisioner yang telah disebarkan ke responden yaitu pasien pengguna kartu Askes yang berobat ke Puskesmas Padang Bulan, maka didapati beberapa keluhan seperti berikut : a. Kartu Askes tidak berlaku on line kesemua puskesmas, tapi berlaku sesuai dengan puskesmas yang di tunjuk di dalam kartu askes tersebut. Sehingga dengan begitu pasien yang dari luar daerah kesulitan berobat dengan menggunakan kartu Askes, karena tidak berlaku kesemua puskesmas. b. Pasien yang berobat menggunakan kartu Askes tidak dikenakan biaya, tapi menurut beberpa pasien askes ada beberapa penyakit tertentu harus di pungut biaya, walaupun sudah menggunakan kartu Askes. Ada beberapa saran-saran yang dibuat responden pasien askes terhadap pelayanan yang diberikan oleh pihak Puskesmas Padang Bulan sebagai berikut : a. Diharapkan kepada perawat, bidan, dokter bersikap lebih sapa atau lebih ramah dan lebih senyum lagi kepad pasien Askes. b. Diharapkan kepada perawat, dokter, bidan dan petugas puskesmas lainnya lebih disiplin waktu. 111 c. Loket pendaftaran bagian kartu askes harap data-data pasien bisa disimpan di dalam computer, agar file data berobat pasien tidak tercecer. d. Pelayanan yang ada di klinik gigi harus ditingkatkan lagi. e. Tingkatkan terus pelayanan pada pasien Askes. 112

BAB VI PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah diuraikan pada bab-bab sebelumnya, maka pada bab ini penulis mengemukakan beberapa kesimpulan sebagai berikut : 1. Puskesmas Padang Bulan adalah puskesmas yang memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, salah satunya seperti kepada peserta Askes atau pasien pengguna kartu Askes berupa pengobatan secara gratis dengan menunjukkan kartu Askes Asuransi Kesehatan. 2. Pelayanan yang diberikan oleh pihak Puskesmas Padang Bulan terhadap pasien khususnya pengguna kartu Askes telah terlaksana dengan baik dan sudah berjalan dengan lancar. Hal ini terbukti dari respon yang baik diberikan pasien Askes dalam menanggapi semua pelayanan yang ada di Puskesmas Padang Bulan baik dari segi kualitas, kehandalan, kesigapan, fasilitas dan lain-lain. 3. Askes Asuransi Kesehatan adalah jaminan kesehatan yang diberikan pemerintah secara gratis kepada pegawai pemerintahan seperti PNS Pegawai Negeri Sipil, Militer, untuk memudahkan melakukan pengobatan di klinik-klinik kesehatan yang menggunakan pelayanan dengan kartu Askes, seperti Puskesmas atau Rumah Sakit.