UNDANGAN PEMBUKTIAN PRAKUALIFIKASI CBD

PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

SEKRETARIAT DAERAH
Jl.Wolter Monginsidi Komplek Perkantoran Pemkab Kutai Kartanegara

TENGGARONG 75511
Tenggarong, 12 Juli 2017
Nomor
Lampiran
Perihal

:
:
:

02/UND.PK/PWS.CBD/POKJA BLP /VII /2017
Undangan Pembuktian Kualifikasi
Kepada, Yth.
Direktur/Pimpinan Perusahaan
1.
PT KARYA KOMPAS KONSULTAN

2.
PT. INTIMULYA MULTIKENCANA
3.
PT. JASAKONS PUTRA UTAMA

Sehubungan dengan pembuktian Isian Kualifikasi pekerjaan Pengawasan Lanjutan
Pembangunan Central Bisnis Distrik (Multiyears), maka dengan ini kami mengundang peserta
lelang tersebut di atas, pada :
Hari
Tanggal
Waktu
Tempat

:
:
:
:

Kamis s/d Jum’at
13 s/d 14 Juli 2017

09.00 - 15.30 Wita
Ruang Pembuktian Kualifikasi pada Gedung Bagian Layanan Pengadaan (BLP)
Sekretariat Daerah Kab. Kutai Kartanegara Jalan Wolter Mongonsidi, Komplek
Perkantoran Bupati Kutai Kartanegara Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai
Kartanegara

Bagi Peserta Lelang yang merupakan Badan Usaha dapat diwakilkan dengan ketentuan WAJIB
membawa surat kuasa atau surat tugas dari pimpinan perusahaan (isi surat tugas memuat nama
kegiatan yang diundang) serta membawa semua DATA ASLI (BUKAN LEGALISIR) DAN
SALINAN/COPY (Salinan diserahkan kepada POKJA) sesuai dengan isian data kualifikasi (pada aplikasi
SPSE) dan lampiran yang disyaratkan dalam dokumen kualifikasi yaitu :
1. Sertifikat Badan Usaha ( SBU ) RE201 Bidang Layanan Jasa Pengawas Pekerjaan Konstruksi
Bangunan Gedung;
2. IUJK dengan Klasifikasi Pengawasan Rekayasa/Pengawasan Konstruksi Sipil;
3. NPWP dan KTP;
4. SPT Tahun 2016;
5. Kontrak/Pengalaman yang sejenis, yang tercantum pada Tabel Kualifikasi.
6. Akte Pendirian dan Perubahan Terakhir.
7. Bukti kepemilikan fasilitas / peralatan / perlengkapan untuk melaksanakan pekerjaan Jasa


Konsultansi
8. Syarat lainnya sebagaimana tercantum dalam dokumen kualifikasi
Bagi Peserta Lelang yang diundang dalam pembuktian kualifikasi, wajib untuk mengikuti pembuktian
kualifikasi tersebut dengan membawa SURAT UNDANGAN. Apabila Peserta Lelang tidak hadir dalam
pembuktian kualifikasi maka dinyatakan GUGUR.

Semua biaya yang dikeluarkan oleh Peserta Lelang untuk mengikuti Pembuktian Kualifikasi
sepenuhnya merupakan beban Peserta Lelang dan tidak mendapat penggantian apapun dari
Pokja kegiatan tersebut.
Demikian undangan ini kami sampaikan, atas perhatian serta kerjasama yang baik diucapkan terima
kasih.
POKJA PENGAWASAN LANJUTAN PEMBANGUNAN CENTRAL BISNIS DISTRIK (Multiyears)
BAGIAN LAYANAN PENGADAAN (BLP)

SEKRETARIAT DAERAH KAB. KUTAI KARTANEGARA