“Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Pada Siswa Kelas II SMU Negeri 8 Semarang Tahun Pelajaran 2004-2005.

SARI
Erlin Kartini. 2005. “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Pada
Siswa Kelas II SMU Negeri 8 Semarang Tahun Pelajaran 2004-2005”. Jurusan
Ekonomi Fakultas Timu Sosial Universitas Negeri Semarang.

Kata Kunci : Faktor Intern, Ekstern, Prestasi Belajar.
Prestasi belajar merupakan salah satu ukuran sumber daya manusia yang
berkualitas dan merupakan ukuran keberhasilan dalam kegiatan belajar mengajar.
Prestasi belajar siswa dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik intern maupun ekstern.
Sebagian faktor intern yang sangat dominan dalam mempengaruhi prestasi belajar
siswa adalah bakat, minat dan motivasi. Sedangkan faktor ekstern yang
mempengaruhi prestasi belajar adalah lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan
lingkungan masyarakat. Dengan banyaknya siswa yang terbagi dalam beberapa kelas,
tentunya terdapat pula perbedaan karakteristik siswa dalam berbagai hal terutama
prestasi belajar. Untuk itu faktor yang mempengaruhi prestasi belajar menarik untuk
diteliti. Adapun penelitian ini berjudul “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi
Belajar Pada Siswa Kelas II SMU Negeri 8 Semarang Tahun Pelajaran 2004 - 2005”
Permasalahan yang dikaji adalah Bagaimanakab gambaran faktor-faktor
yang mempengaruhi prestasi belajar pada siswa kelas II SMU Negeri 8 Semarang
tahun pelajaran 2004-2005? Adakah faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi belajar
pada siswa kelas II SMU Negeri 8 Semarang tahun pelajaran 2004 - 2005 ? Seberapa

besar pengaruh tersebut terhadap prestasi belajar pada siswa kelas II SMU Negeri 8
Semarang tahun pelajaran 2004-2005? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
gambaran faktor intern dan faktor ekstern yang mempengaruhi prestasi belajar pada
siswa kelas II SMU Negeri 8 Semarang tahun pelajaran 2004 - 2005, Untuk
mengetahui adakah pengaruh faktor intern dan faktor ekstern terhadap prestasi belajar
pada siswa kelas II SMU Negeri 8 Semarang tahun pelajaran 2004 - 2005, Untuk
mengetahui seberapa besar pengaruh faktor intern dan faktor ekstern terhadap prestasi
belajar pada siswa kelas H SMIJ Negeri 8 Semarang tahun pelajaran 2004- 2005.
Populasi penelitian ini adalah siswa kelas II SMU Negeri 8 Semarang tahun
pelajaran 2004 - 2005. Sistem pengambilan sampel dengan cara sample random
sampling. Adapun cara pengambilan sampel dengan undian sehingga didapat 105
siswa yang dijadikan sampel penelitian. Ada tiga variabel yang dikaji dalam
penelitian mi yaitu faktor intern, faktor ekstern dan prestasi belajar siswa. Data
diambil melalui teknik dokumentasi dan kuesioner. Analisis data menggunakan
analisis deskriptif persentase dan regresi linier ganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor intern termasuk kategori tinggi
(63,0%) dan faktor ekstern termasuk kategori tinggi (83,0%). Berdasarkan hash
analisis regresi ganda diperoleh persamaan regresi Y = 0,033 X1+ 0,0287 X2 +
3,5499. Uji keberartian persamaan regresi dengan menggunakan uji F, berdasarkan
hasil perhitungan diperoleh Fhitung = 82,085 dan probabilitas 0,000. Karena

probabilitas kurang dan 5% menunjukkan bahwa secara simultan faktor intern dan
ekstren berpengaruh terhadap partisipasi anggotanya sebesar 60,9%. Hash uji secara
parsial diperoleh untuk koefisien korelasi faktor in sebesar 0,441 dan faktor ekstern
sebesar 0,363 dengan probabilitas 0,000. Dengan demikian secara parsial faktor intern

dan faktor ekstern berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa sebesar 19,45% untuk
faktor intern dan 13,18% untuk faktor ekstern.
Berdasarkan hasil penelitian diketahui faktor intern dan faktor ekstern
berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa secara parsial dan simultan. OIeh karena
itu peneliti menyarankan bagi siswa, dalam belajar diharapkan motivasi dan diri
sendiri yang dorninan dibandingkan yang lain. Untuk meningkatkan bakat siswa,
hendaknya siswa banyak berlatih, membaca dan mempelajari kembali pelajaran yang
telah diajarkan. Untuk meningkatkan minat siswa dalam belajar, guru dapat
rnenerapkan berbagai metode pembelajaran, menjaga hubungan yang baik dengan
siswa dengan didukung fasilitas laboratoriurn yang lengkap dan pihak sekolah. Bagi
keluarga hendaknya memperhatikan aktivitas belajar mereka, serta menciptakan
suasana rumah yang kondusif untuk belajar. Bagi masyarakat hendaknya memberikan
kesempatan bagi siswa untuk belajar dan benlatih serta menerapkan pelajaran dalarn
setiap kegiatan kemasyarakatan.


Dokumen yang terkait

Faktor faktor yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Mata Pelajaran Busana Butik Pada siswa Kelas XI SMK Negeri Jatipuro Kabupaten Karanganyar

1 6 116

Analisis Faktor faktor Kesulitan Belajar Mata Pelajaran Ekonomi Pada Siswa Kelas III di SMP Negeri 38 Semarang Tahun Pelajaran 2005 2006

0 6 177

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI PADA SISWA KELAS XI DI SMK ANTONIUS SEMARANG.

0 0 1

(ABSTRAK) FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

0 0 3

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

0 0 171

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keberhasilan Belajar Mata Pelajaran Pengetahuan Sosial Siswa Kelas VIII SMP Negeri 22 Semarang Tahun Ajaran 2005/2006.

0 0 122

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keberhasilan Belajar Mata Pelajaran Pengetahuan Sosial Siswa Kelas VIII SMP Negeri 22 Semarang Tahun Ajaran 2005/2006.

0 0 1

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kesulitan Belajar Mata Pelajaran IPS Ekonomi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 36 Semarang Tahun 2005/2006.

0 0 2

Hubungan antara Motivasi Belajar dengan Disiplin Belajar Siswa Pada Saat Layanan Pembelajaran Kelas II SMU Negeri 1 Limbangan Kabupaten Kendal Tahun Pelajaran 2004/2005.”.

0 0 2

Efektifitas Layanan Pembelajaran Bidang Bimbingan Belajar Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Kelas II SMP Negeri 16 Semarang Tahun Pelajaran 2004/2005.

0 0 2