S PEK 1001963 Chapter5

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1.Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan
sebagai berikut:
1. Perilaku kewirausahaan pengusaha stroberi berada pada kategori tinggi,
permodalan pengusaha stroberi mayoritas memiliki modal di bawah ratarata, dan pendapatan pengusaha stroberi mayoritas memiliki pendapatan di
bawah rata-rata.
2. Terdapat hubungan positif yang kuat antara perilaku kewirausahaan dengan
pendapatan. Artinya, semakin tinggi perilaku kewirausahaan maka
pendapatan akan meningkat.
3. Terdapat hubungan antara permodalan dengan pendapatan. Artinya,
semakin tinggi modal maka pendapatan akan semakin tinggi.

5.2.Saran
Adapun saran dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Untuk meningkatkan kreativitas, pengusaha harus menciptakan produk
olahan dengan bahan baku stroberi agar menambah pendapatan usaha.
Untuk meningkatkan keinovasian, pengusaha jangan cepat puas dengan
hasil yang sudah didapat dan mulai merealisasikan pembuatan produk

olahan dari bahan baku stroberi yang variatif. Untuk meningkatkan
komitmen terhadap pekerjaan, pengusaha harus melakukan upaya apapun
untuk membantu keberhasilan usaha tani stroberi. Untuk meningkatkan
keberanian menghadapi resiko, pengusaha harus memiliki hubungan baik
dengan Bank atau pihak lain, selain itu pengusaha juga harus
memperhitungkan kemungkinan keuntungan dan kerugian yang akan
muncul. Dan untuk meningkatkan jiwa kepemimpinan, pengusaha harus
Devi Helli HAlima, 2014
Hubungan perilaku kewirausahaan dan permodalan dengan pendapatan
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

memiliki komunikasi yang baik dengan pegawainya dan mau melibatkan
orang lain dalam mengambil keputusan.

Devi Helli HAlima, 2014
Hubungan perilaku kewirausahaan dan permodalan dengan pendapatan
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

67


2. Upaya untuk meningkatkan pendapatan maka pengusaha harus memiliki
modal yang besar. Untuk mendapatkan modal yang besar adalah dengan
menambah modal sendiri dengan modal pinjaman baik itu dari Bank
ataupun dari pihak lain, selain itu alokasi modal harus tepat sehingga
permodalan yang tinggi akan meningkatkan pendapatan pengusaha.
3. Para pengusaha stroberi di Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung harus
dapat memahami faktor-faktor yang memiliki hubungan dengan pendapatan,
baik dari faktor perilaku kewirausahaan dan permodalan ataupun faktorfaktor lain yang diduga memiliki hubungan dengan pendapatan pengusaha,
guna mempertahankan kelangsungan usaha dan memperoleh pendapatan
yang tinggi.

Devi Helli HAlima, 2014
Hubungan perilaku kewirausahaan dan permodalan dengan pendapatan
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu